Kalau bosen sama tempat buka puasa yang gitu-gitu aja, coba deh gas ke depan Balai Yasa Jogja.
Setahun berjalan begitu cepat, tak terasa iklan sirop Marjan dan lagu Hadad Alwi kembali mendominasi layar kaca. Sebuah suasana yang saya kira cuma bisa ditemukan saat bulan suci Ramadan. Seperti tahun-tahun sebelumnya, wacana buka bersama dipastikan bakal menghiasi notif WA di sepanjang bulan istimewa.
Buka puasa bersama dan bulan Ramadan seolah sudah menjadi satu kesatuan yang teramat sulit dipisahkan. Mau pekerja kantoran, mahasiswa, sampai ibu PKK, akan berdebat di grup WhatsApp menentukan lokasi buka bersama. Agar nggak berujung wacana semata, sebaiknya pilih waktu paling tepat dan lokasi bukber yang strategis dan nyaman deh, ya.
Jelang waktu berbuka, barangkali jadi momen paling menyenangkan sepanjang masa buat umat muslim yang tengah menunaikan ibadah puasa. Sama seperti kota lainnya, di Jogja juga banyak ditemukan warung takjil di sepanjang jalan saat bulan Ramadan tiba.
Nah, buat kalian yang tinggal di Jogja dan lagi cari tempat buat buka puasa yang nyaman dan menyenangkan, sepanjang Jalan Kusbini, Demangan, Kec. Gondokusuman atau tepatnya di depan Balai Yasa bisa jadi pilihan paling tepat. Ya, di sepanjang jalan ini kalian bisa menemukan berderet-deret jajanan pinggir jalan khas Ramadan yang enak dan memanjakan lidah.
Berbagai macam makanan dan minuman enak, mulai dari es doger, bakso, dawet, jagung rebus, sampai batagor super mantap, bisa dicicipi di area ini. Sepanjang pengalaman saya makan di sini, mayoritas harga makanan cukup ramah kantong. Jadi, sangat cocok dikunjungi para mahasiswa yang lekat dengan hidup prihatin.
Suasana nyaman dan adem
Saya pribadi cukup sering jajan di tempat ini. Selain banyak makanan enak dan murah, lokasinya juga sangat nyaman, tenang, dan sejuk. Pasalnya, di sepanjang jalan ini ditumbuhi pohon-pohon besar rindang yang mampu memberi rasa nyaman. Hal ini yang barangkali menjadi salah satu daya tarik para pemburu kuliner lokal Jogja.
Dari berbagai tempat yang pernah saya kunjungi di setiap sudut Kota Jogja, terus terang saja, warung milik para PKL di Balai Yasa ini memang benar-benar paling menyenangkan. Tentu saya nggak berlebihan. Kalau pengin melarikan dari hiruk-pikuk kehidupan Kota Pelajar, sebaiknya datang ke tempat ini. Dijamin harimu nggak akan Senin terus. Yakin.
Pada hari-hari biasa, mayoritas para pedagang kuliner di Balai Yasa buka pagi hari, sekitar pukul 10 pagi. Namun, saat bulan Ramadan, jam buka PKL cukup variatif. Ada yang buka pagi hari hingga menjelang waktu berbuka.
Tempat terbaik buat buka puasa
Salah satu jajanan paling populer di depan Balai Yasa Jogja adalah Es Doger Mas Chandra. Minuman yang terbuat dari campuran es serut dengan tambahan sirop, susu, parutan kelapa, roti tawar, nangka, hingga tape, ini menjadi primadona para pencinta minuman segar. Hampir setiap hari, terutama saat cuaca panas, es doger ini selalu dipenuhi para pembeli.
Street food yang memiliki cita rasa manis, enak, dan segar ini dibanderol seharga Rp12 ribu saja. Harga yang tentu sangat pantas mengingat rasa es doger satu ini betul-betul segar dan mengenyangkan. Terlebih saat dinikmati saat berbuka puasa, sungguh mampu melegakan kerongkongan.
Selain es doger, ada juga makanan yang cocok disantap saat berbuka, yakni Bakso Urat Pak Min. Warung bakso yang berada di bawah pohon rindang nan syahdu ini, mempunyai sensasi rasa yang menggugah selera.
Saat pertama kali mencicipi seporsi kuliner ini, jelas terasa baksonya yang kenyal, enak, dan mantap. Bakso gorengnya juga nggak lembek meski diguyur pakai kuah, tetap terasa gurih dan crunchy. Dalam seporsi bakso, kalian bisa mendapatkan 3 bakso kecil, 1 bakso goreng, sawi, mi kuning/putih, sawi, dan 1 bakso urat jumbo.
Cukup membayar Rp15 ribu, kalian sudah bisa menyantap bakso kuah yang enak dan mantap ini. Menikmati kelezatan bakso di bawah pohon rindang yang penuh angin sepoi-sepoi ini, tentu bisa bikin perut kenyang dan hati tenang setelah seharian puasa. Sungguh menyenangkan!
Jadi, buat kalian yang bosan dengan tempat buka yang itu-itu saja, bisa gas ke depan Balai Yasa. Mau cari camilan enak apa saja, insyallah tersedia di sana. Marhaban ya Ramadan, selamat menjalankan ibadah puasa. Semoga puasanya lancar sampai Lebaran.
Penulis: Jevi Adhi Nugraha
Editor: Intan Ekapratiwi
BACA JUGA 5 Rekomendasi Tempat Berbuka Takjil Sambil Ngabuburit di Kota Yogyakarta.