Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

Alun-Alun Jember Nusantara yang Rusak (Lagi) Nggak Melulu Salah Warga, Ada Persoalan Lebih Besar di Baliknya

Hilmi Baskoro oleh Hilmi Baskoro
22 Oktober 2025
A A
Alun-Alun Jember Nusantara yang Rusak (Lagi) Nggak Melulu Salah Warga, Ada Persoalan Lebih Besar di Baliknya Mojok.co

Alun-Alun Jember Nusantara yang Rusak (Lagi) Nggak Melulu Salah Warga, Ada Persoalan Lebih Besar di Baliknya (www.jemberkab.go.id)

Share on FacebookShare on Twitter

Alun-Alun Jember Nusantara rusak untuk kesekian kalinya. Belum genap setahun dibuka, fasilitas publik yang satu ini sudah berkali-kali diperbaiki. Salah satu yang paling parah adalah kerusakan fasilitas toilet.

Banyak pihak menyalahkan warga yang gagal menjaga fasilitas publik. Tidak sedikit yang kemudian berkomentar “SDM rendah” atau ungkapan lain yang memojokkan warlok Jember. Saya bisa memahami amarah itu, tapi menurut saya, persoalannya tidak melulu karena warlok.

Alun-Alun Jember Nusantara yang rusak lagi dan lagi itu semacam puncak gunung es. Ada permasalahan lebih besar di baliknya: minimnya ruang publik terjangkau dan layak di Jember. 

Aktivitas warga terkonsentrasi di satu titik

Minimnya kesadaran segelintir warga menjaga fasilitas publik memang jadi salah satu faktor. Namun, pernahkah kalian bertanya-tanya, kenapa warga begitu sulit menghargai fasilitas publik? Apakah benar karena SDM rendah? Kalau memang iya, siapa yang membiarkan kualitas SDM bisa serendah itu? Atau, mungkinkah warga tidak bisa menjaga tangan usilnya karena selama ini tidak terbiasa memiliki fasilitas publik yang layak? Mungkinkah mereka “gagap” ketika mendapati ada sebuah fasilitas berkualitas yang bisa dinikmati bersama. 

Asal tahu saja, Alun-Alun Jember Nusantar iyu bak magnet bagi warga lokal.  Mereka datang untuk mengais rezeki dengan jualan kaki lima, ada juga datang untuk berkomunitas, atau sekadar melepas penat. Animo masyarakat mengunjungi alun-alun semakin besar setelah tempat ini jadi bagus setelah renovasi. 

Belum lagi kalau ada acara yang digelar pemerintah di tempat ini. Pengunjung yang datang semakin membludak. Sekarang, anggap saja Alun-Alun Jember seharusnya menampung maksimal 3.000 orang, tetapi biasa dipakai 10.000 orang dalam event tertentu, maka beban melebihi kapasitas desain. Jadi tidak usah heran jika kursi, granit, ring basket, bahkan toilet cepat rusak. 

Dengan kata lain, konsentrasi aktivitas warga Jember hanya di satu titik.  Mungkin kalian akan bertanya-tanya, “Kenapa tidak menggelar acara di tempat lain?” atau “Kenapa orang-orang nggak melepas penat di tempat lain?” Saya beri tahu ya, kenyataannya, tidak ada ruang publik yang cukup representatif di Jember untuk itu semua. 

Ada ruang publik lain, tapi tidak semenarik Alun-Alun Jember Nusantara

Di tingkat kecamatan memang ada alun-alun seperti di Balung, Rambipuji, Tanggul, hingga Ambulu. Tempat-tempat itu memang jadi pusat kegiatan warlok kecil-kecilan. Misal, pasar malam, hajatan, desa, hingga olahraga. Titik-titik lain seperti Universitas Jember (UNEJ) dan Perumahan The Argopuro  juga jadi tempat warlok berkegiatan, biasanya olahraga lari. 

Baca Juga:

Situbondo, Bondowoso, dan Jember, Tetangga Banyuwangi yang Berisik Nggak Pantas Diberi Respek

Alasan Jember Kota yang Tepat untuk Melanjutkan Kuliah di Jawa Timur

Akan tetapi, harus diakui, titik-titik aktivitas warga itu tidak ada yang semenarik dan selengkap Alun-Alun Jember. Itu mengapa, untuk acara-acara skala untuk kabupaten, provinsi, bahkan nasional tetap terpusat di kota.

Bahkan, GOR PKPSO, Stadion Notohadinegoro, sampai Jember Sport Garden (JSG) yang megahnya minta ampun itu juga kurang dilirik oleh warga. Warga melihatnya sekadar fasilitas olahraga, tidak untuk mencari rezeki, healing, berkomunitas, atau berkegiatan lain. 

Intinya warga merasa kurang cocoklah melakukan aktivitas-aktivitas yang bisa digelar di Alun-Alun Jember Nusantara di titik-titik di atas. 

Titik potensial

Jember Sport Garden (JSG) sebenarnya sangat potensial jadi opsi memecah konsentrasi tinggi di Alun-Alun Jember Nusantara. Meskipun, letaknya memang agak ke pinggir. Namun, apabila digarap dengan serius, JSG bisa menjawab tantangan ini. Tarik saja banyak PKL ke sana, tata dengan baik, kemudian sediakan berbagai fasilitas tak hanya yang berkaitan dengan olahraga. Pemkab Jember juga sudah berencana menjadikan JSG sebagai tempat wisata! 

Atau, kalau mau nekat, bangun ruang publik baru yang representatif layaknya Alun-alun Jember Nusantara. Bisa berupa taman atau pusat wahana permainan. Tapi, kan membangun baru berarti mengundang kemarahan rakyat. Pasti banyak cibiran. Kondisi Jember sekarang lagi butuh banyak uang untuk hal lain, salah satunya renovasi sekolah-sekolah rusak.

Penulis: Hilmi Baskoro
Editor: Kenia Intan 

BACA JUGA Jembatan Brawijaya Kediri Terlihat Murahan untuk Proyek Bernilai Rp3,3 Miliar.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 22 Oktober 2025 oleh

Tags: alun-alunalun-alun jemberAlun-Alun Jember Nusantarafasilitas alun-alun jemberjember
Hilmi Baskoro

Hilmi Baskoro

Manusia yang sering beli buku tapi nggak langsung dibaca.

ArtikelTerkait

Jember Bersatu Menolak Jalan Satu Arah yang Menyiksa Warga (Unsplash)

Sistem Satu Arah (SSA) 24 Jam di Jalanan Kota Jember TERBUKTI Menimbulkan Kontroversi dan Malah Menyusahkan Warga

31 Oktober 2023
Jawa Timur Semakin Berisik karena Fenomena Adu Sound Horeg (Unsplash)

Jawa Timur Makin Berisik karena Adu Sound Horeg: Dikritik dan Dibenci, tapi Punya Andil Meningkatkan Perekonomian Masyarakat

4 Agustus 2023
Jember Cocok untuk Slow Living asal Hal-hal Ini Diperbaiki Dulu Mojok.co

Jember Cocok untuk Slow Living asal Hal-hal Ini Diperbaiki Dulu

26 Desember 2024
Cerita di Balik Alun-Alun Merdeka dan Alun-Alun Tugu, Dua Tempat Ikonik Kota Malang yang Melenceng dari Pakem Jawa Mojok.co

Cerita di Balik Alun-Alun Merdeka dan Alun-Alun Tugu, Tempat Ikonik Kota Malang yang Melenceng dari Pakem Jawa

3 Juli 2024
Sawah Hilang, Data Bertambah: Trik Sulap LP2B Ala Jember

Sawah Hilang, Data Bertambah: Trik Sulap LP2B Ala Jember

18 September 2025
Membayangkan Nasib Jember Jika UNEJ Tidak Pernah Berdiri, Kacau Betul Jadinya

Membayangkan Nasib Jember Jika UNEJ Tidak Pernah Berdiri, Kacau Betul Jadinya

19 Maret 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal Mojok.co

7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal

6 Januari 2026
Saya Sadar Dracin Tidak Bermutu, tapi Saya Tetap Menontonnya sampai Tamat

Saya Sadar Dracin Tidak Bermutu, tapi Saya Tetap Menontonnya sampai Tamat

8 Januari 2026
Pengalaman Tertipu Beli Durian di Wonosalam, Pusatnya “Raja Buah” di Jombang Mojok.co

Pengalaman Tertipu Beli Durian di Wonosalam, Pusatnya “Raja Buah” di Jombang

7 Januari 2026
Made, Desa Hidden Gem di Wilayah Paling Barat Surabaya. Masih Asri dan Hijau!

Made, Desa Hidden Gem di Wilayah Paling Barat Surabaya. Masih Asri dan Hijau!

10 Januari 2026
5 Hal yang Bisa Dibanggakan Kota Bandung meski Tata Kelolanya Buruk dan Transportasi Umumnya Tidak Layak

5 Hal yang Bisa Dibanggakan dari Kota Bandung meski Tata Kelolanya Buruk dan Transportasi Umumnya Tidak Layak

6 Januari 2026
Prabanlintang, Tempat Wisata Pelepas Penat yang Masih Underrated di Kabupaten Tegal

Prabanlintang, Tempat Wisata Pelepas Penat yang Masih Underrated di Kabupaten Tegal

4 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata
  • Sensasi Pakai MY LAWSON: Aplikasi Membership Lawson yang Beri Ragam Keuntungan Ekslusif buat Pelanggan
  • Super Flu yang Muncul di Jogja Memang Lebih Berat dari Flu Biasa, tapi Beda dengan Covid-19
  • Derita Anak Bungsu Saat Kakak Gagal Penuhi Harapan Orang tua dan Tak Lagi Peduli dengan Kondisi Rumah
  • Nasib Sarjana Kini: Masuk 14 Juta Pekerja Bergaji di Bawah UMP, Jadi Korban Kesenjangan Dunia Kerja
  • Mengajari Siswa Down Syndrome Cara Marah, karena Dunia Tidak Selalu Ramah

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.