Sudah jadi tradisi di Indonesia jika tiap memasuki jam berbuka puasa, kebanyakan warung atau tempat makan yang menjual menu berbuka puasa dan takjil akan dipenuhi para pembeli. Selain karena lebih praktis, beberapa menu yang dijual saat bulan Ramadan pun merupakan menu yang langka sehingga banyak orang yang memilih untuk membeli sekalian berwisata kuliner ketimbang masak sendiri di rumah.
Buat kamu yang suka wisata kuliner tapi malas berdesak-desakan saat mencari makanan untuk berbuka puasa, kamu mungkin bisa mencoba berwisata kuliner di waktu sahur. Sebab, biasanya orang jarang keluar rumah waktu sahur untuk membeli makanan.
Sebagai urang Bandung asli, berikut beberapa rekomendasi tempat sahur di Bandung yang bisa jadi pilihan sebelum mulai berpuasa hari ini.
#1 Kawasan Punclut
Tempat berburu makanan sahur pertama di Kota Bandung yang saya rekomendasikan adalah Kawasan Punclut. Selain harga makanan di sini terjangkau, kamu juga bisa sekalian makan sambil menikmati pemandangan Kota Bandung dini hari dari ketinggian 850 meter di atas permukaan laut. Selain itu, menu makanan yang disajikan di warung-warung makan di Kawasan Punclut sehat banget, lho!
Sebagian besar warung di Kawasan Punclut menyajikan makanan seperti nasi merah, ayam bakar, tahu, tempe, sate ayam, dll. yang dilengkapi dengan lalapan khas Sunda yang enak banget. Seperti yang sudah kita ketahui, nasi merah merupakan karbohidrat kompleks yang baik bagi tubuh. Karbohidrat kompleks lebih sehat karena mengandung serat dan dipecah lebih lambat oleh tubuh. Tahu, tempe, ayam bakar, hingga sate juga merupakan protein yang bisa bikin kamu kenyang lebih lama. Selain itu, lalapan juga mengandung serat yang bisa bikin pencernaan makin sehat. Jadi, nggak cuma bikin sehat, kamu juga bisa kenyang sampai malam takbiran! Eh, maksud saya sampai magrib.
Kalau kamu sengaja pengin mencoba sensasi sahur di sini, jangan lupa bawa jaket tebal, ya. Sebab, suhu di Kawasan Punclut ini kalau malam bisa mencapai 15 derajat Celcius, lho! Brrr…
#2 Warung Nasi Ibu Imas
Tempat selanjutnya untuk berburu makanan sahur adalah Warung Nasi Ibu Imas. Tempat ini cocok banget buat kamu yang pengin menikmati sajian nasi merah seperti di Kawasan Punclut tapi nggak mau kedinginan dan malas bepergian jauh dini hari. Sebab, lokasi Warung Nasi Ibu Imas berada di tengah Kota Bandung, tepatnya di Jalan Balonggede No. 48.
Sajian nasi merah, ayam bakar, ayam goreng, tahu, tempe, babat, paru, hingga karedok khas Sunda yang disajikan Warung Nasi Ibu Imas sudah melegenda banget. Sambal di sini pun benar-benar mantap banget buat kamu yang doyan makanan pedas. Selain itu, harganya cukup terjangkau dan worth it dijadikan menu santap sahur yang sehat dan mengenyangkan.
#3 Bubur Ayam Bejo Kosambi
Kamu terbiasa makan bubur sebagai menu sarapan dan pengin mencicipi menu satu ini di bulan Ramadan? Jangan khawatir, ada Bubur Ayam Bejo Kosambi yang sudah terkenal banget di Bandung. Rasa buburnya yang enak dan gurihnya yang pas jadi idola warga Bandung. Kamu juga bisa menambahkan berbagai topping seperti telur hingga ampela ati sesuka hati. Bubur Ayam Bejo buka 24 jam dan bisa kamu nikmati mulai harga Rp15 ribuan.
#4 Warung C’Mar
Tempat berburu menu sahur selanjutnya adalah Warung C’Mar. Tempat makan yang berlokasi di Jalan Banceuy sebelum belokan ke Jalan Braga ini memang buka dari magrib hingga subuh dari sebelum Ramadan. Cocok banget lah buat kamu yang sengaja pengin nyobain sahur di luar rumah.
Warung dengan konsep prasmanan ini menyajikan berbagai macam masakan rumahan seperti tahu dan tempe, bala-bala, semur daging, ikan bakar, hingga gulai sapi yang bisa kamu konsumsi sebagai bekal untuk seharian berpuasa. Selain itu, lokasinya yang berada persis di jantung Kota Bandung bisa kamu manfaatkan juga untuk berwisata tipis-tipis melihat ragam bangunan cagar budaya yang jadi primadona Kota Bandung sejak zaman Kolonial Belanda.
#5 Rumah masing-masing
Rekomendasi tempat sahur terakhir di Kota Bandung adalah di rumah masing-masing. Mau kamu masih tinggal sama orang tua, anak kos, hingga numpang di rumah mertua, pokoknya sahur di rumah masing-masing. Keluar rumah waktu subuh di Bandung itu dingin, Gaes! Jadi, lebih enak makan di rumah saja. Lagi pula, kalau telat bangun terus maksa sahur di luar rumah bisa-bisa keburu imsak dan azan subuh. Sudahlah, paling benar memang sahur di rumah masing-masing saja, kan?
Itulah lima rekomendasi tempat sahur di Bandung yang bisa kamu coba. Sekadar mengingatkan, kalau mau sahur di tempat-tempat di atas jangan mepet waktu imsak ya, soalnya yang sahur di sana kan bukan cuma kamu. Jangan lupa juga pakai jaket tebal. Dilan saja pakai jaket kalau naik motor di malam hari, masa kamu sok-sokan nggak pakai jaket?
Penulis: Raden Muhammad Wisnu
Editor: Intan Ekapratiwi
BACA JUGA Orang-orang Bangunin Sahur Jam Dua Itu Mikir Apa sih?