Rasanya bukan bualan belaka saat menyebut bahwa BTS adalah boygroup K-Pop yang tersohor. Sebab, hampir semua orang di dunia ini mengenal BTS. Jika ada petugas sensus yang khusus mendata afiliasi fandom tiap K-Popers, saya memprediksikan ARMY bakal menyumbang jumlah terbanyak dari keseluruhan populasi.
Walaupun sudah banyak sekali orang yang mengetahuinya, nggak ada jaminan bahwa mereka juga mengetahui seluruh diskografi BTS. Nggak menutup kemungkinan orang awam, casual listener, atau bahkan mereka yang mengidentifikasi diri sebagai ARMY hanya mengenal lagu BTS yang terkenal. Namanya juga manusia. Mereka bisa jadi hanya kenal “Spring Day” yang nggak pernah turun dari tangga lagu, “Butter” yang menjadi lagu terlama yang memuncaki tangga lagu Billboard Hot 100, atau “Boy In Luv” yang selalu jadi bahan cover grup K-Pop lain.
Dari segudang lagu yang pernah diproduksi oleh BTS, ada banyak lagu BTS yang underrated. Lagu-lagu ini nggak kalah keren dari lagu-lagu yang lebih masyhur, hanya saja audiensnya kalah jumlah. Buat kamu, baik ARMY, orang awam, maupun orang awam yang nyetel lagu BTS 24/7 tapi nggak mau ngaku jadi ARMY, simak rekomendasi tujuh lagu underrated dari BTS berikut. Daftar lagu di bawah ini hanya yang berasal dari album resmi BTS, sehingga mixtape, original soundtrack, cover, hidden song, atau remake nggak termasuk, ya.
#1 Rain
Ketika hujan turun, sebagian besar orang akan merasa sendu, galau, atau merasa kelabu. Hujan juga merupakan waktu yang pas buat overthinking masa lalu maupun masa depan. Ada banyak lagu yang pas buat didengarkan saat hujan turun. BTS pun punya lagu yang diperuntukkan secara khusus bagi ARMY yang sedang pengin berkontemplasi saat hujan. Lagu tersebut berjudul “Rain” dan masuk ke dalam album DARK&WILD. Kamu pernah dengar “Rain”? Kalau belum, buruan deh dengarkan dan simak lagu BTS ini baik-baik. Meskipun underrated, lagu yang punya vibes angst sangat kental ini pantas untuk punya lebih banyak pendengar dan penggemar setia.
#2 Paradise
Dunia ini menuntut manusia untuk selalu bersaing, baik dengan dirinya sendiri maupun orang lain. Ada kalanya kita kehilangan arah dan pengin rehat. Melalui “Paradise”, BTS pengin meyakinkan para pendengarnya bahwa nggak masalah untuk istirahat sejenak. Nggak apa-apa pula untuk menjadi biasa-biasa saja. Hidup ini panjang, masa kita harus lari terus-terusan? Ya, bisa dibilang lagu ini antitesis dari pernyataan-pernyataan motivator yang sering diundang ke acara pembekalan kelulusan. “Paradise” punya makna yang dalam dan relatable, kan? Sayangnya, lagu ini cukup underrated. Bahkan, “Paradise” adalah satu-satunya lagu dari album Love Yourself: Tear yang belum pernah ditampilkan secara langsung oleh BTS.
#3 Attack on Bangtan
BTS sempat menjadikan lagu yang merupakan track kedelapan dari album O!RUL8,2? ini untuk ditampilkan sekaligus dipromosikan di acara musik. Tapi diduga karena pada masa itu, tepatnya pada comeback pertama BTS setelah debut, mereka belum begitu dikenal publik, sehingga masih sedikit orang yang kenal dengan lagu ini. Padahal “Attack on Bangtan” ini adalah lagu yang powerful, khususnya bagian bridge-nya yang saya rasa seru dan adiktif abis. Kalau kamu nonton dance practice-nya, kamu bakal liat ruang latihan BTS sebelum agensi mereka pindah ke gedung baru.
#4 Outro: Propose
B-side terfavorit saya dari album Skool Luv Affair! Lagu yang dibawakan oleh vocal line BTS, yaitu Jin, Jimin, V, dan Jungkook ini sangat singkat, padat, dan jelas. Durasinya hanya kurang lebih dua menit tapi liriknya itu lho, manisnya to the point banget. Lagu pamungkas sekaligus penutup dari album yang rilis pada 2014 ini menceritakan seorang laki-laki yang bersedia melakukan segalanya, mendukung, dan menemani figur perempuan yang sewaktu pertama kali berjumpa mempunyai rambut pendek dan mengenakan seragam yang cantik. Lagu ini sebenarnya pernah dibawakan secara live oleh BTS di konser The Red Bullet. Tapi sayangnya, lagu ini cenderung kalah pamor dari track lain di album yang sama.
#5 Can You Turn Off Your Phone
Pada masa-masa awal kariernya, BTS acap menciptakan dan menyanyikan lagu yang sarat akan kritik sosial. Pada 2014, BTS pernah merilis lagu “Can You Turn Off Your Phone” yang maknanya bakal menyentil sebagian besar orang. Siapa pun pasti pernah nggak menghiraukan lawan bicara dan justru fokus ke layar ponsel. Sesuatu yang ada di dalam ponsel bikin kita nggak peduli dengan orang di hadapan, meski mereka sudah meluangkan waktu untuk bertemu kita. Kesal nggak sih kalau kamu memosisikan diri sebagai orang yang dikacangin ketika ngobrol? Ponsel dan tuntutan kultur media sosial membuat kita gatel pengin update Twitter dan Facebook tiap detik serta snap sana-sini. Teman maya semakin banyak, tapi teman real life diabaikan. Handphone-nya saja smart, masa pemakainya malah semakin bodoh, sih? Itu yang berusaha disampaikan oleh BTS lewat lagu ini.
#6 Louder than Bombs
Situasi yang melibatkan track kesepuluh dari album Map of the Soul:7 ini agak rumit. Sebab, bisa dikatakan bahwa “Louder than Bombs” populer di kalangan ARMY, tapi underrated di circle BTS dan agensinya. Pada acara RUN BTS episode ke-144, BTS diminta buat menebak judul lagu yang paling pengin dilihat penampilannya oleh ARMY. Mereka sama sekali nggak nyangka kalau “Louder than Bombs” menempati peringkat pertama dengan jumlah votes mencapai 37.974 suara. Sayangnya, hampir setahun setelah acara tersebut, masih belum terlihat adanya hilal yang menunjukkan bahwa lagu yang ikut ditulis oleh Troye Sivan ini akan ditampilkan.
Tapi jika dibandingkan dengan track lain di album Map of the Soul:7, seperti “ON”, “Black Swan”, dan “We Are Bulletproof: The Eternal”, tentu “Louder than Bombs” masih belum begitu dikenal orang awam. Kita doakan saja, ya, yang terbaik buat “Louder than Bombs”. Lagu ini benar-benar pantas buat lebih dikenal dan wajib dibawakan oleh BTS di konsernya.
Dari keenam lagu di atas, ada nggak judul yang benar-benar asing buat kamu? Atau malah ada lagu lain yang menurutmu sama underrated-nya dengan lagu-lagu tadi? Habis baca ini jangan lupa dengarkan ketujuh lagu di atas sebagai selingan “Butter”, “Permission to Dance”, dan “Stay Alive”, ya~
Penulis: Noor Annisa Falachul Firdausi
Editor: Audian Laili
BACA JUGA Melihat Kesuksesan dan Kecerdikan ARMY dalam Comeback Terbaru BTS ‘Butter’