6 Rahasia Spotify yang Nggak Diketahui Semua Orang

6 Rahasia Spotify yang Nggak Diketahui Semua Orang (Unsplash)

6 Rahasia Spotify yang Nggak Diketahui Semua Orang (Unsplash)

Spotify merupakan salah satu layanan streaming musik yang populer di dunia. So, pasti nggak ada lagi hal rahasia terkait aplikasi ini, ya? Eits, tunggu dulu. 

Ada banyak alasan Spotify memiliki pengguna aktif di seluruh dunia, salah satunya karena katalog lagu yang sangat lengkap dan biaya berlangganan terjangkau. Nggak cuma itu, aplikasi ini juga dibekali fitur-fitur menarik. 

Namun, beberapa fitur bisa dibilang tersembunyi dan nggak diketahui semua orang, terutama para pengguna baru. Berikut enam fitur rahasia Spotify yang dimaksud.

#1 Fitur rahasia Spotify: Dukungan untuk melengkapi playlist buatan sendiri

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk membuat playlist sendiri. Kalau kamu kebingungan memasukkan lagu ke playlist buatanmu, Spotify bisa membantu. Mereka akan memberikan rekomendasi untuk melengkapi playlist dengan lagu-lagu kesukaan kamu. 

Kamu hanya perlu membuka playlist, kemudian scroll sampai bawah untuk melihat rekomendasi yang diberikan. Untuk menambahkan, kamu tinggal pilih “Add” dan jika pengin rekomendasi yang lain, tinggal pilih “Refresh”.

#2 Fitur rahasia Spotify: Sleep timer

Jika sering tertidur ketika mendengarkan alunan lagu di Spotify, kamu bisa mengaturnya untuk berhenti memutar lagu dalam beberapa waktu tertentu. Fitur rahasia ini tersedia baik di Android maupun iOS. 

Kamu juga bisa mengatur timer minimal di lima menit hingga maksimal satu jam. Cara mengaksesnya, cukup klik menu titik tiga dari lagu yang sedang diputar di pojok kanan atas, kemudian pilih Sleep Timer. Kamu tinggal pilih antara lima menit, 10, 15, 30, 45, satu jam, atau hingga lagu selesai diputar.

#3 Fitur rahasia Spotify: Mengubah gambar cover dari playlist

Fitur ini cocok untuk kamu yang pengin mengganti cover playlist dengan gambar yang kamu inginkan. Disarankan untuk menggunakan gambar dengan resolusi 300×300 agar gambar yang dihasilkan lebih baik. Kamu juga perlu ke Spotify versi desktop atau PC. Untuk menggantinya, pilih playlist lalu arahkan ke bagian cover. Kemudian klik “Choose Photo” dan pilih gambar yang ingin digunakan.

#4 Fitur rahasia Spotify: Crossfade

Fitur ini cocok untuk kamu yang gemar mendengarkan lagu di radio. Kamu pasti sudah nggak asing dengan transisi memudar ketika lagu mulai beralih ke lagu selanjutnya. Jika pengin bernostalgia dengan efek transisi itu, fitur Crossfade cocok untuk kamu. 

Untuk mengaktifkannya di mobile, pilih menu Settings di pojok kanan atas, pilih Playback, kemudian atur Crossfade. Untuk versi desktop, kamu hanya perlu klik ikon profil, pilih Settings, pilih Playback, kemudian sesuaikan Crossfade dengan yang kamu inginkan.

#5 Fitur rahasia Spotify: Berhenti menampilkan musisi tertentu

Aplikasi ini menggunakan algoritma tertentu untuk mencari tahu apa yang pengin kamu dengarkan. Algoritma ini dirancang untuk membantu kamu mendapatkan saran musisi baru yang mungkin sesuai dengan preferensi kamu. 

Uniknya, kamu bisa mengatur Spotify untuk berhenti menampilkan musisi tertentu yang mungkin nggak kamu sukai. Untuk mengaksesnya, kamu hanya perlu ke halaman utama musisi tersebut, lalu klik titik tiga, dan pilih “Don’t play this”. Jika kamu berubah pikiran, cukup lakukan cara yang sama, namun pilih “Allow to play this”.

#6 Fitur rahasia Spotify: Beli tiket konser

Kita semua suka mendengarkan musik di Spotify, namun kayaknya nggak ada yang lebih baik daripada nonton artis atau band favorit tampil langsung di depan banyak orang. Berikut cara menggunakan aplikasi ini untuk membeli tiket konser

Kamu hanya perlu buka tab pencarian dan ketuk “hub konser”, masukkan lokasi dan pilih daftar acara terdekat yang ingin kamu hadiri. Spotify akan menampilkan tanggal pertunjukan di dekat lokasi kamu. Mudah kan?

Nah, itulah ulasan mengenai beberapa fitur rahasia Spotify yang perlu kamu ketahui. Dari beberapa fitur di atas, mana nih yang sudah kamu ketahui sebelumnya?

Penulis: Ni Putu Roshinta Dewi

Editor: Yamadipati Seno

BACA JUGA Mana yang (Beneran) Lebih Unggul, Spotify atau YouTube Music?

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.
Exit mobile version