Memiliki keinginan liburan, tapi uangmu terbatas? Nggak usah khawatir, Mylov. Di dunia ini, masih ada tempat wisata gratis untuk menghemat biaya liburanmu. Salah satu daerah yang bertabur tempat wisata gratis adalah Kabupaten Boyolali. Eits, sebelum berkunjung ke Kota Susu ini, jangan lupa persiapkan diri dulu dengan membaca artikel saya yang sebelumnya.
Kabupaten Boyolali memang memiliki banyak pilihan tempat wisata bagi para wisatawan. Sebagai warga asli Boyolali, saya akan membagi rekomendasi 5 tempat wisata gratis di Boyolali yang bisa kamu kunjungi.
#1 Alun-alun Boyolali
Lokasi wisata gratis pertama yang wajib kamu kunjungi adalah Alun-alun Boyolali. Boyolali memiliki dua alun-alun, yaitu Alun-alun Kidul dan Alun-alun Lor. Di Alun-alun Kidul Boyolali, kamu bisa berfoto asyik dengan patung sapi besar, lembu suro. Tak hanya itu, kamu juga bisa kulineran lantaran banyak sekali penjaja makanan di sini.
Jalan sedikit ke arah utara, kamu akan menemukan Alun-alun Lor Boyolali. Di Alun-alun Lor, ada miniatur Borobudur, Piramida Inca, Sphinx, hingga Taj Mahal. Makin seru kan acara foto-fotomu? Pokoknya Alun-alun Boyolali tempat yang cocok buat kamu yang pengin wisata gratis tapi tetap bisa pamer foto bagus di Instagram, deh.
#2 Kebun Raya Indrokilo
Kebun Raya Indrokilo berlokasi dekat Alun-alun Kidul Boyolali, Mylov. Di Kebun Raya Indrokilo, kamu bisa olahraga tipis-tipis dengan jalan kaki dan memanjakan mata dengan melihat beragam tumbuhan. Jangan lupa foto-foto di beberapa spot foto menarik di sini seperti patung Sosro Birowo, air terjun Niagara, taman labirin, dan masih banyak lagi.
Sementara ini, pengelola Kebun Raya Indrokilo nggak menarik uang untuk tiket masuk. Namun, mulai 1 Januari 2022 mendatang, masuk ke Indrokilo bakal berbayar. Jadi, segera jadwalkan untuk datang ke sana sebelum tahun baru. Untuk memesan tiket di Indrokilo Boyolali, kamu wajib download dulu aplikasi Si Boy.
#3 Simpang Lima Boyolali
Destinasi wisata gratis selanjutnya adalah Simpang Lima Boyolali. Di sini terdapat patung Arjuna Wijaya, yaitu patung 13 kuda yang menarik kereta. Ini adalah spot foto favorit para fotografer profesional. Pemandangan siang dan malam hari di Simpang Lima Boyolali akan membuatmu enggan beranjak, Mylov. Syahdu banget tempatnya!
Ada juga perpustakaan daerah yang bangunannya didonimasi arsitektur lawas dekat sini. Simpang Lima Boyolali akan cocok sekali untuk pesta kebun bersama orang terkasih karena memang rindang banget. Mau coba?
#4 Kabupaten Lama Boyolali
Ingin berwisata sambil melihat hewan bak di kebun binatang? Cuuus, langsung datang ke kompleks Kabupaten Lama Boyolali, Mylov. Di sana ada sebuah kebun binatang mini, lho. Disebut mini karena koleksinya baru sedikit, jadi jangan dibandingkan sama Jurug atau Gembira Loka, lho, ya.
Nggak hanya kebun binatang, di sana ada juga taman bermain. Cocok banget jika kamu membawa anak kecil. Ada juga rumah arca yang penuh dengan arca-arca peninggalan pendahulu kita. Bisa bermain sambil belajar, kan?
Kalau lapar, jangan khawatir, segera datang ke area kuliner di Kabupaten Lama. Ada banyak pilihan menu yang bisa kamu beli. Favorit saya sih nasi bakar yang hanya ada di pagi hari. Oh ya, harga kuliner di sini terjangkau sekali, kok.
#5 Bandara Adi Sumarmo
Tempat wisata gratis di Boyolali selanjutnya adalah Bandara Adi Sumarmo. Eits, ini bukan berarti kamu masuk ke wilayah bandaranya, ya. Orang lokal sini biasanya menikmati waktu senja sambil melihat pesawat yang terbang dan mendarat dari luar area bandara.
Sambil makan cilok, kamu bisa quality time bersama pasangan dan melihat pesawat. Wih, sudah kayak Rangga dan Cinta saja. Bedanya, mereka di dalam bandara, kalau kamu mah di luar saja. Nggak apa-apa, kan? Namanya juga low budget.
Itulah 5 tempat wisata gratis di Boyolali yang wajib kamu kunjungi. Segera rencanakan liburanmu ke Boyolali. Saya tunggu, ya!
Penulis: Nimatul Faizah
Editor: Intan Ekapratiwi