Bawa air minum ketika makan di Gerlam
Gerlam alias Gerbang Lama adalah salah satu spot makanan favorit para mahasiswa Unpad. Tidak hanya mahasiswa, para staf kampus maupun dosen pun tidak jarang makan di tempat ini karena banyak aneka kuliner enak dengan harga yang murah. Biasanya, mahasiswa akan mampir dulu ke Gerlam sambil menunggu kelas. Begitu pula sehabis kelas, mahasiswa selalu menyerbu Gerlam untuk mengisi perutnya.
Salah satu aturan tidak tertulis yang harus dicermati mahasiswa yaitu wajib bawa air minum sendiri kalau tak mau beli minum di sini. Sebab, setiap penjual makanan berat di Gerlam hampir semuanya tidak menyediakan air minum gratis. Mereka akan berbagi dengan penjual minuman botol atau kemasan. Jadi, kalau tidak ada budget untuk beli minum, kamu wajib bawa minum sendiri kalau nggak mau seret sehabis makan.
Itulah beberapa aturan tidak tertulis yang ada di Unpad. Sebagai mahasiswa yang berkuliah di kampus ini, tentu kamu harus memerhatikan beberapa aturan di atas agar tidak malu dan menyesal karena sudah bertindak salah.
Penulis: Erfransdo
Editor: Rizky Prasetya