Jokowi Dapat Dukungan dari Ulama Alumni Mesir, Trisakti, dan Alumni IKJ

MOJOK.CO – Pasangan capres/cawapres 01, Jokowi dan Ma’ruf Amin ramai-ramai didukung oleh Jaringan Alumni Mesir Indonesia (JAMI), alumni Trisakti, dan alumni IKJ.

Semakin dekat dengan hari coblosan, semakin banyak organisasi, komunitas, dan alumni yang merapat ke salah satu kubu. Sabtu (9/2), pasangan Jokowi dan Ma’ruf Amin mendapatkan dukungan dari tiga organisasi sekaligus. Mereka adalah Jaringan Alumni Mesir Indonesia (JAMI), alumni Trisakti, dan alumni Institut Kesenian Jakarta (IKJ).

Bertempat di Hotel Arya Duta, Jakarta Pusat, Jaringan Alumni Mesir Indonesia (JAMI) mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan Jokowi dan Ma’ruf Amin. Mendapat dukungan dari para alumni Mesir, cawapres 01, Ma’ruf Amin berkelar. Beliau percaya diri bahwa dengan dukungan ulama-ulama lulusan Mesir, Pilpres 2019 ini sudah selesai, seperti dilansir oleh Detik.

“Sebenarnya kalau alumni Mesir sudah deklarasi, sebenarnya Pilpres itu sudah selesai. Sebab ini semua punya pengaruh di mana-mana. Alhamdulillah. Mudah-mudahan ini pertanda,” terang Ma’ruf Amin sambil tersenyum.

Selain menunjukkan kepercayaan dirinya, Ma’ruf Amin juga berharap dengan terpilihnya beliau sebagai cawapres akan membuka pintu bagi ulama dan cendekiawan muslim untuk menjadi pemimpin di Indonesia.

“Saya terinspirasi cerita orang tua yang menanam pohon. Ketika ditanya “Bapak sudah tua, menanam pohon. Tidak akan mengenyam hasilnya. Pohonnya belum berbuah, Bapak mati duluan,” Apa jawab orang tua? Saya menanam pohon bukan untuk diri saya, tapi untuk generasi yang akan datang,” jelasnya.

Mengiringi Jaringan Alumni Mesir Indonesia (JAMI), alumni Trisakti juga mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan Jokowi dan Ma’ruf Amin. Deklarasi itu dibacakan oleh Sarah Wijanarko, Sekretaris Jenderal Alumni Trisakti Pendukung Jokowi.

“Demi bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, kami alumni Trisakti menjunjung tinggi negara Kesatuan Republik Indonesia, Pancasila UUD tahun 1945, serta Bhinneka Tunggal Ika. Dengan kesatuan hati dan segenap pikiran menyatakan mendukung pasangan Jokowi dan Ma’ruf sebagai capres dan cawapres periode 2019 sampai 2024 untuk mewujudkan cita-cita bangsa yang berkeadilan makmur dan sejahtera sesuai amanat perjuangan reformasi 1998.”

Tidak ketinggalan dengan JAMI dan alumni Trisakti, alumni Institut Kesenian Jakarta (IKJ) juga memberikan dukungannya kepada pasangan 01. Bertempat di Rumah Aspirasi, Jalan Proklamasi No.46, Jakarta Pusat, deklarasi itu dibacakan. Alumni IKJ memberikan dukungannya karena memandang Indonesia membutuhkan pasangan pemimpin yang dapat mempersatukan seluruh elemen bangsa.

Deklarasi alumni IKJ dihadiri sejumlah seniman seperti Hanung Bramantyo, Mira Lesmana, Riri Riza, Hari Sabar, Ipang Wahid dan Leni Lolang. Hanung, sebagai ketua panitia menegaskan bahwa dukungan ini tidak mewakili institusi secara resmi, melainkan preferensi pribadi yang peduli dengan perkembangan Indonesia (yms).

Exit mobile version