Najam Yardo memulai usaha sayur hidroponiknya dari sebuah kamar kos. Sebagai seorang filmmaker ia mulai merintis usaha ini tahun 2021 saat pandemi Covid-19 terjadi. Setelah beberapa tahun berselang, kedisiplinannya membuahkan hasil. Najam kini memiliki perusahaan sayur hidroponik di Yogyakarta bernama Kebun Maju Makmur Hidroponik.
Episode kali ini tim Kalcersok berkunjung ke Kebun Sayur Maju Makmur Hidroponik yang terletak di daerah Kadisoka, Kalasan, Sleman, DI Yogyakarta. Kebun ini berdiri megah dengan luasan 1.450 meter persegi, yang seluruhnya tertutup oleh greenhouse modern. Aneka sayur mayur yang ditanam pada media hidroponik meliputi sayuran bayam, selada, kangkung, dan lain-lain.
Seperti apa perjalanan Najam membangun kebun sayurnya? Apa saja rahasia sukses dan tantangan dalam menghasilkan kualitas sayuran dengan standar tinggi? Sayuran apa saja yang paling banyak diminati pelanggan? Simak kisah lengkapnya dengan menyaksikan video di atas.