Putcast kembali dengan edisi Live on Stage. Episode kali ini mendapatkan kesempatan untuk ngobrol santai bersama tamu istimewa dari Dirjen Kebudayaan yaitu Pak Hilmar Farid. Tak hanya itu, agar obrolan menjadi lebih hidup, acara tersebut juga ditemani dengan narasumber lain. Seorang pelaku seni budaya dan industri kreatif, yaitu Mas Sabrang “Noe Letto”.
Acara ini berlangsung di Balai Pelestarian Nilai Budaya DIY pada pertengahan bulan September lalu dengan dihadiri lebih dari 500-an penonton hadir. Putcast kali ini mengupas tuntas seputar kebudayaan Indonesia. Kebudayaan menjadi suatu nilai yang berharga dan kadang belum banyak disadari orang, bahkan cenderung disepelekan.
Salah satu buktinya adalah dengan banyaknya bahasa lokal yang terancam punah. Padahal bahasa lokal ini sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu dan tersebar di setiap wilayah Indonesia yang terdiri dari banyak kepulauan. Teknologi hari ini memungkinkan untuk membangkitkan bahasa yang punah melalui artificial intelligence (AI).
Seperti apa cerita lengkapnya? Lalu bagaimana kaitannya dengan pelestarian kebudayaan Indonesia lain yang ternyata banyak jumlahnya? Apa saja andil Kementerian Kebudayaan untuk melestarikan budaya-budaya tersebut? Simak selengkapnya dengan menonton video di atas.