Warung Mak Beng di Sanur Mendunia Hanya dengan Satu Menu

warung mak beng mojok.co

Warung Mak Beng Sanur (denpasarkota.go.id)

MOJOK.COWarung Mak Beng tengah menjadi perbincangan karena berhasil menduduki peringkat ke-3 restoran legendaris di dunia versi Taste Atlas. Rumah makan yang terletak di Sanur, Bali itu mencuri perhatian karena mampu bertahan selama puluhan tahun hanya dengan menjual satu jenis menu.

Taste Atlas baru-baru ini merilis 150 resto legendaris di dunia. Salah satu tempat makan dari Indonesia, Warung Mak Beng, menduduki peringkat ke-3. Warung yang terletak di Sanur, Bali itu berada di bawah Figlmuller, Vienna dan Katz’s Delicatessen, New York City.

Sebagai informasi, Taste Atlas adalah website berisi panduan kuliner dari berbagai belahan dunia. Setidaknya sudah lebih dari 10.000 makanan dan minuman yang tercatat melalui website ini.

Daftar peringkat 150 restoran legendaris yang The Atlas garap berasal dari komitmen terhadap keaslian kulinernya. Salah satunya dari faktor resep yang bertahan dari generasi ke generasi. Warung Mak Beng salah satu di antaranya karena sudah puluhan tahun menjual ikan goreng.

Tidak terhitung berapa banyak penggemar kuliner mengunjungi dan merekomendasikan tempat ini. Warung Mak Beng selalu penuh dengan penjunjung. Namun, sebelum terkenal di kalangan wisatawan mancanegara dan lokal, warung ini terlebih dahulu terkenal di kalangan supir bemo.

Menjual ikan goreng sejak Indonesia belum merdeka

Warung Mak Beng yang berdiri sejak 1941 sudah puluhan tahun menjual ikan goreng dengan sambal. Warung ini sudah turun tiga generasi dan masih mempertahankan paket menu yang sama.

Menu paket itu terdiri dari nasi, ikan laut goreng lengkap dengan sambal terasi, dan semangkuk sup kepala ikan laut. Satu paket ikan itu dihargai Rp55.000. Sementara menu minuman mulai Rp6.000. Harga yang terjangkau untuk ikan laut goreng renyah berpadu gurihnya kuah sup ikan dengan sambal yang khas.

Warung yang didirikan oleh Ni Ketut Tjuki alias Mak Beng itu berkomitmen untuk menyediakan hidangan laut yang segar setiap harinya. Oleh karena itu, jenis ikan yang dimasak bisa berbeda-beda setiap hari tergantung hasil tangkapan nelayan. Namun, ikan yang paling sering dimasak adalah kakap, tenggiri, atau cakalang.

Kalau kalian berminat mencicipi resep puluhan tahun itu, bisa langsung kunjungi warungnya yang terletak di Jalan Hang Tuah No. 45, Sanur, Denpasar Bali. Lokasinya tepat berada di pintu masuk Pelabuhan Sanur. Warung Mak Beng Buka dari pukul 08.00 WITA hingga 21.00 WITA.

Siap-siap antre ya kalau berkunjung ke Warung Mak Beng.

Penulis: Kenia Intan
Editor: Purnawan Setyo Adi

BACA JUGA 5 Makanan Indonesia yang Masuk dalam Daftar Street Food Terbaik di Dunia

Cek berita dan artikel lainnya di Google News

Exit mobile version