Isyana Sarasvati bikin ‘Pecah’ Jogja Expo Center

Konser Isyana Sarasvati di JOgja Expo Center (Zefanya/Mojok.co)

MOJOK.COKonser Isyana Sarasvati di Jogja memukau penonton yang hadir. Tiga kata yang pas menggambarkan penampilannya: nyentrik, metal, dan total.

Isyana Sarasvati menggelar konsernya yang bertajuk “ISYANA: The 4th Album Showcase” di Yogyakarta, tepatnya di Jogja Expo Center Hall A pada Sabtu (5/8/2023). Ini adalah kota ketiga setelah Cirebon dan Kudus.

Pada album Isyana sebelumnya yaitu Lexicon, ia memang tidak sempat menyambangi Yogyakarta. Hal tersebut menjadi salah satu alasan Isyana memilih Yogyakarta sebagai destinasi tur pada album barunya ini.

“Kota penuh kenangan,” ujar Isyana mendeskripsikan Kota Yogyakarta.

Tatap muka dengan para penggemar

Konser Isyana di Yogyakarta dibuka dengan meet and greet bersama para penonton yang sudah membeli tiket khusus. Kehadiran Isyana disambut sorak sorai para penggemarnya. Sesi ini diisi dengan ngobrol dan tanya jawab antara Isyana dengan penggemar dan awak media.

Setelah itu, Isyana berfoto satu-per-satu bersama para penggemarnya. Sekaligus ngobrol singkat dan menandatangani barang-barang yang sudah disiapkan oleh para penggemarnya.

Paskal (26), salah satu fans Isyana Sarasvati yang hadir bahkan sempat juga menonton konser showcase album baru ISYANA di Kudus, empat hari sebelumnya.

“Nggak puas, tetap masih kayak kurang aja gitu lho,” ujar pria asal Semarang itu.

isyana srasvati mojok.co
Meet and Greet Isyana Sarasvati di Jogja (Zefanya/Mojok.co)

Konser yang intim

Meski tak memberi predikat “intimate concert”, namun konser Isyana kali ini terasa sangat intim. Jarak panggung dan penonton yang sangat dekat. Para penonton leluasa untuk melihat aksi panggung Isyana Sarasvati.

Jumlah penonton yang hadir pun sepertinya dibatasi. Total ada 786 orang yang hadir. 695 orang di section ‘Mindblowing!’ atau di depan, dan 91 orang di section ‘Home’ atau belakang.

Menariknya, Isyana malam itu juga banyak berinteraksi dengan para penonton. Salah satunya dengan bermain challenge nada tinggi kepada dua penonton yang ia pilih. Seru!

Tur kali ini memang fokus pada album terbarunya yang bertajuk ISYANA. Set list dari album ini pun turut ditampilkan. Isyana menggandeng The Tuttis untuk mengiringinya selama konser berlangsung.

Meski baru rilis pada 26 Mei 2023 lalu, penonton tampaknya sudah hafal dengan lagu-lagunya. Seperti pada lagu “My Mystery”, “Mindblowing!”, dan “Under God’s Plan”.

Halaman selanjutnya…

Tak hanya musik metal

Tak hanya musik metal

Nuansa metal dari album ISYANA memang masih mendominasi. Nada-nada progresif dengan tabuhan drum yang kencang masih kental. Lengkingan suara indah dari Isyana Sarasvati melengkapi. Kombinasi ini membuat kepala para penonton tak henti bergerak.

Namun, lagu-lagu lama yang bernada lebih halus dan membius juga ia bawakan. Seperti “Untuk Hati yang Terluka”, “Ragu Semesta”.

Isyana juga menyanyikan lagu barunya yang bergenre pop hasil kolaborasinya bersama sang suami dengan judul “Home”. Pada konser di Jogja kali ini, Rayhan Maditra, suami Isyana tidak ikut hadir sehingga dirinya tampil secara virtual lewat layar besar yang ada di panggung.

“Dengan lagu ini, aku harap teman-teman semua bisa menemukan rumah terindahnya,” ucap Isyana, sesaat sebelum menyanyikan lagu “Home”.

Konser Isyana Sarasvati di Jogja (Zefanya/Mojok.co)

Konsisten dengan gaya nyentrik

Nyentrik! Setidaknya satu kata itulah yang muncul di kepala saya tiap kali terpikir nama Isyana Sarasvati. Membawakan album dengan judul namanya sendiri, tentu Isyana juga ingin tampil sebagai dirinya sendiri.

Di atas panggung, Isyana kerap kali melakukan tingkat yang aneh nan kocak sehingga dapat membuat penonton tertawa. Isyana berulang kali melakukan atraksi melempar mic ke atas dengan muka yang langsung menunjukkan rasa bangga karena berhasil melakukan atraksinya itu.

Tak ketinggalan, Isyana juga mengeluarkan ciri khasnya yaitu belibet saat mencoba menjelaskan maksud perkataannya. Aksinya tersebut tentu saha mengundang gelak tawa dari penonton.

Pertunjukan yang ‘all-out’

Secara keseluruhan, pertunjukan Isyana Sarasvati di Jogja Expo Center begitu all-out. Dengan visual menakjubkan dari layar besar di panggung dan stage act Isyana yang menggebu-gebu tak henti-hentinya memukau penonton yang hadir.

Riuh tepuk tangan penonton terus mengiringi konser dari awal hingga akhir. Tak jarang juga terdengar penonton memuji lighting konser yang begitu indah hingga menjadikan aksi panggung dari Isyana dan The Tuttis semakin menawan.

Keseruan dari konser Isyana ini pun diamini oleh Deka (23), perempuan asal Nganjuk yang sebelumnya tidak begitu mengenal Isyana dan musik metalnya.

“Seru banget ternyata. Tadinya cuma tau lagu yang ‘Tetap Dalam Jiwa’ tapi ternyata suka juga yang nge-rock nge-rock,” ujarnya.

Tur Album ISYANA masih berlanjut

Tak berhenti sampai di Yogyakarta, tur Isyana Sarasvati masih akan kanjut ke Kota Malang sebagai destinasi berikutnya pada tanggal 9 Agustus 2023 di Preston Coffee.Co, Malang.

Untuk kota lainnya, Isyana dan tim memang belum mengumumkan lebih lanjut tapi Isyana sudah memberi bocoran untuk salah satu kota yang akan ia sambangi berikutnya, yaitu Makassar.

“Habis ini Malang, terus katanya boleh spill yang satu lagi, yang baru, ada Makassar,” ujar penyanyi kelahiran Bandung, Jawa Barat tersebut.

Sebagai salam penutup pada konsernya di Yogyakarta, Isyana berteriak “Hidup Kebebasan” dan tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua yang sudah hadir.

“Terima kasih sudah mau menikmati Isyana Sarasvati apa adanya di panggung pada malam hari ini. Thank you,” tutupnya.

Penulis: Zefanya Pilar Tiarso
Editor: Purnawan Setyo Adi

BACA JUGA Luapan Kekecewaan Fans The 1975: ‘Please Jangan Aneh-aneh, Orang tuh Nggak Segampang Itu Ketemu Kamu’

Cek berita dan artikel lainnya di Google News

Exit mobile version