Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Profesi

Nasib Sopir Angkot di Kampung: Penumpang Sepi karena Beralih ke Motor Pribadi, Cari Kerja Lain pun Tak Semudah Bayangan

Erfransdo oleh Erfransdo
15 Mei 2024
A A
Nasib Sopir Angkot di Kampung: Penumpang Sepi karena Beralih ke Motor Pribadi, Cari Kerja Lain pun Tak Semudah Bayangan

Nasib Sopir Angkot di Kampung: Penumpang Sepi karena Beralih ke Motor Pribadi, Cari Kerja Lain pun Tak Semudah Bayangan (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Penumpang angkot tiap tahun berkurang, sopir angkot kewalahan…

Angkot alias angkutan kota sejatinya telah menjadi transportasi umum bagi masyarakat Indonesia sejak lama. Terlebih angkot muncul ketika orang-orang masih belum mempunyai kendaraan pribadi, khususnya motor yang kini sudah sangat mudah untuk didapatkan baik secara cash maupun kredit.

Saat sekolah dulu, setiap hari saya selalu menggunakan jasa angkot karena jarak rumah dengan sekolah cukup jauh, terlebih saya tinggal di kampung dan belum mempunyai motor. Sekolah di kota mengharuskan saya untuk berangkat pagi buta untuk mengejar angkot agar tidak kesiangan. Jika telat sedikit saja, saya akan terjebak macet.

Angkot jadi transportasi andalan banyak orang

Angkot tentunya sangat membantu mobilitas masyarakat yang tidak mempunyai atau sengaja tidak menggunakan kendaraan pribadi. Di perkotaan tentunya sangat banyak angkot yang beroperasi. Seperti di Jakarta yang kini sudah tersedia angkot gratis yang biasa dikenal dengan JakLingko asal mempunyai kartunya saja.

Di kampung pun dahulu sangat banyak angkot yang beroperasi karena rata-rata masyarakat belum mampu untuk membeli kendaraan pribadi. Berbeda dengan di perkotaan, di kampung orang yang mempunyai kendaraan pribadi seperti mobil atau motor masih bisa dihitung dengan jari karena saking sedikitnya.

Bahkan ibu saya pernah bercerita bahwa dulu para sopir angkot di kampung bekerja hampir 24 jam untuk membantu aktivitas masyarakat. Entah itu pergi bekerja ke kota, pergi ke pasar, atau aktivitas lainnya dengan jam yang tidak menentu. Usaha angkot di saat itu memang sangat menggiurkan. Angkot selalu penuh dengan penumpang, mulai dari anak-anak hingga lansia.

Kini banyak sopir angkot yang mengeluhkan sepinya penumpang

Berbeda dengan sekarang, saya melihat bahwa angkot di kampung atau daerah pedesaan sudah sangat sepi penumpang. Jumlah angkot tidak berkurang, namun penumpang dari tahun ke tahun semakin berkurang. Banyak sopir angkot yang mengeluhkan sepinya penumpang karena harus mengejar setoran.

Satu-satunya penumpang setia yang menggunakan jasa angkot di kampung adalah anak sekolah yang tidak diberikan motor oleh orang tuanya. Di seberang sekolah, biasanya para sopir angkot sudah siap siaga menunggu para siswa bubaran. Mayoritas yang menggunakan adalah para siswi dan beberapa guru perempuan.

Baca Juga:

Umur 30 Tahun Nggak Bisa Naik Motor Nggak Bikin Saya Malu, Menjadi Penumpang Sejati Nggak Seburuk yang Dipikirkan Orang

5 Aturan Tidak Tertulis Saat Mengendarai Motor di Bogor, Patuhi ketimbang Jadi Gila dan Tak Selamat di Jalan!

Kalau sekolah libur, sopir angkot hanya mengandalkan penumpang yang hendak pergi ke kota atau pasar yang tidak menggunakan kendaraan pribadi. Itu pun jumlahnya tidak begitu banyak. Sekali jalan hingga ke terminal kota hanya mengangkut dua hingga lima penumpang paling banyak.

Sopir angkot di perkampungan biasanya bakal mendapat banyak penumpang di hari-hari besar seperti menjelang Lebaran atau momen tahun baru. Biasanya para perantau yang menggunakan jasa transportasi umum akan membludak. Tapi itu pun kalau mereka tidak meminta untuk dijemput oleh saudaranya yang ada di rumah menggunakan motor agar lebih cepat.

Terkadang saya suka merasa sedih sendiri ketika banyak angkot yang lalu lalang namun dalamnya kosong tanpa penumpang. Ketika angkot tidak ada isinya, saya hanya bisa melihat kenangan masa lalu saat usaha angkot di kampung masih berjaya. Naik angkot adalah suatu kesenangan di saat belum punya kendaraan pribadi.

Curhatan dari sisi penumpang

Di lain sisi, masyarakat juga kadang mengeluhkan sopir angkot yang menurunkan penumpang seenaknya hanya karena mengangkut sedikit penumpang. Apalagi jika penumpangnya hanya satu orang yang hendak ke kota karena itu hanya akan membuang-buang bensin. Hal itulah yang mungkin menjadi pertimbangan masyarakat untuk kemudian beralih menggunakan kendaraan pribadi daripada dighosting sopir angkot.

Khusus di perkampungan, beberapa orang mulai membeli atau kredit motor karena akses ke jalan raya cukup jauh. Apalagi siswa yang sekolahnya jauh dari rumah, biasanya terpaksa harus menggunakan motor. Selain itu, ada juga beberapa orang yang membeli motor karena tidak ingin kalah dari tetangganya alias iri.

Fenomena masyarakat yang mulai beralih ke kendaraan pribadi, terutama motor, membuat sopir angkot kian nelangsa kehilangan penumpang. Tidak dimungkiri bahwa kemajuan zaman dan kemudahan dalam mendapatkan kendaraan pribadi secara kredit membuat usaha angkot di perkampungan menjadi surut. Bukan tidak mungkin beberapa tahun ke depan, angkot di perkampungan akan menjadi langka.

Sebagai mantan pengguna angkot, saya juga merasa iba dengan nasib para sopir angkot. Masyarakat memang tidak bisa disalahkan, tetapi para sopir angkot juga mulai kebingungan bagaimana untuk menyambung hidup mengingat satu-satunya keahlian mereka hanya mengantar penumpang. Mencari pekerjaan lain bagi mereka tak semudah yang dibayangkan.

Penulis: Erfransdo
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 3 Sikap Aneh Sopir Angkot yang Redflag Banget dan Bisa Bikin Angkot Mereka Tambah Sepi.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 15 Mei 2024 oleh

Tags: AngkotkampungPenumpangsopirsopir angkot
Erfransdo

Erfransdo

Lulusan pertanian yang terjun ke dunia media. Peduli isu-isu budaya dan lingkungan. Gemar baca buku dan nonton bola.

ArtikelTerkait

4 Halte Transjakarta yang Bikin Stres Penumpang

4 Halte Transjakarta yang Bikin Stres Penumpang

31 Desember 2022
Kalau Orang Sunda Susah Bilang F, Orang di Kampung Saya Susah Bilang W. Sebuah Contoh Dialek Epik! terminal mojok.co

Tipe-tipe Orang Ketika Mengikuti Ronda Malam

5 Desember 2020
Mobil Colt Mini Jurusan Bogor Sukabumi, Raja Jalanan yang Bikin Penumpang Waswas

Mobil Colt Mini Jurusan Bogor Sukabumi, Raja Jalanan yang Bikin Penumpang Waswas

5 Juni 2024
Kasta Tempat Duduk di Angkot yang Perlu Dicoba Terminal Mojok

Kasta Tempat Duduk di Angkot yang Perlu Kamu Coba

23 Februari 2022
5 Penumpang yang Sebaiknya Nggak Naik Bus TransJakarta Terminal Mojok tap out

5 Penumpang yang Sebaiknya Nggak Naik Bus TransJakarta

4 Juli 2022
Membayangkan Upin Ipin dan Warga Kampung Durian Runtuh Jadi Tetangga Saya di Bumi Pasundan, Pasti Kampung Nggak Pernah Sepi Mojok.co

Membayangkan Upin Ipin dan Warga Kampung Durian Runtuh Jadi Tetangga Saya di Bumi Pasundan, Pasti Kampung Nggak Pernah Sepi

20 Maret 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda Mojok.co

Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda

15 Januari 2026
4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

16 Januari 2026
Cerita Kawan Saya Seorang OB selama 4 Tahun: Dijanjikan Naik Jabatan dan Gaji, tapi Ternyata Itu Semua Hanyalah Bualan Direksi

Cerita Kawan Saya Seorang OB Selama 4 Tahun: Dijanjikan Naik Jabatan dan Gaji, tapi Ternyata Itu Semua Hanyalah Bualan Direksi

10 Januari 2026
Trowulan, Tempat Berlibur Terbaik di Mojokerto, Bukan Pacet Atau Trawas

Trowulan, Tempat Berlibur Terbaik di Mojokerto, Bukan Pacet Atau Trawas

12 Januari 2026
Sisi Gelap Dosen Swasta yang Jarang Dibicarakan Orang

Sisi Gelap Dosen Swasta yang Jarang Dibicarakan Orang

12 Januari 2026
Bakmi Krinjing, Kuliner Kulon Progo yang Kalah Pamor dari Bakmi Jawa tapi Sayang Dilewatkan Begitu Saja

Bakmi Krinjing, Kuliner Kulon Progo yang Kalah Pamor dari Bakmi Jawa tapi Sayang Dilewatkan Begitu Saja

14 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.