Apakah saya sejenis makhluk yang baru keluar dari goa? Bisa-bisanya saya baru tahu kalau PS Glow dan MS Glow itu punya owner yang berbeda. MS Glow itu merek dagang milik Gilang Widya Purnama alias Juragan99 dan istrinya Shandy Purnamasari, sementara PS Glow merek dagang milik Putra Siregar.
Andai kedua merk dagang tersebut tidak sedang terlibat adu mekanik seperti saat ini, mungkin sampai sekarang saya masih menyangka kalau MS Glow dan PS Glow itu saudaraan. Begitulah hikmah dibalik keributan. Ada orang yang tercerahkan. Ya saya ini.
Sebetulnya, nggak salah kalau selama ini saya berpikir MS Glow dan PS Glow ada di bawah perusahaan yang sama. Bukan pembelaan lho, ya. Namun, nama keduanya, kan, memang mirip. Ndilalah bentukan dan variannya juga mirip-mirip. Nah, kemiripan-kemiripan inilah yang rentan membuat konsumen jadi kegocek.
Sialnya, merek dagang yang mirip-mirip ini ternyata tidak hanya MS Glow dan PS Glow saja. Ada pula beberapa merek dagang lain yang juga punya kemiripan. Apa saja?
#1 Geprek Bensu vs I am Geprek Bensu
Hayo, ngakuuu. Apa yang terlintas di benak kalian saat mendengar kata “Bensu”? Ruben Onsu? Atau Benny Sujono?
Yang jelas, gara-gara sama-sama mengusung nama Bensu untuk produk ayam geprek mereka, dua merek dagang ini pernah terlibat sengketa. Sudahlah namanya mirip, desain dan komposisi warna pada logo mereka juga mirip. Malah ada yang outletnya berdekatan satu sama lain. Wew, sudah kayak Indomaret dan Alfamart saja, nih.
#2 Larutan Penyegar Cap Badak vs Larutan Penyegar Cap Kaki Tiga
Selain MS Glow dan PS Glow dari jagat per-skincare-an, jagat per-minuman kaleng-an juga nggak mau ketinggalan. Coba perhatikan dua merek minuman yang biasa digunakan untuk meredakan panas dalam berikut ini. Dua merek ini, kemasan kalengnya sudah kayak pinang dibelah dua. Font yang digunakan, warna dasar, tata letak, hingga desainnya mirip pol. Sungguh sebuah jebakan yang nyata. Saking nggak pengin calon konsumen salah ambil, Larutan Penyegar Cap Badak sampai pakai jargon “Yang ada badaknya” untuk iklan mereka.
#3 Swallow Globe Brand vs Cap Bola Dunia
Yang sering tempur di dapur pasti nggak asing dengan merek tepung agar yang satu ini. Sepintas, dua merek ini tampak mirip. Yang satu diberi nama serbuk agar-agar, satunya lagi agar-agar powder.
Saking polosnya, dulu saya mengira kalau Swallow Globe dan Bola Dunia ini satu perusahaan. Hanya Swallow Globe dipasarkan untuk pasar luar negeri (karena nama di kemasan lebih banyak tertulis dalam bahasa Inggris), sementara yang Bola Dunia untuk pasar domestik. Ealah, jebul beda perusahaan, Gaes.
#4 Supermi Sedaaap vs Mie Sedaap
Ketika Supermi mengeluarkan varian Supermi Sedaaap, saat itulah pembeli harus waspada. Tulisan “Sedaaap” pada kemasan Supermi yang tercetak paling gede dibanding tulisan lain, seolah sebuah kesengajaan untuk “menjebak” pembeli yang bermaksud membeli Mie Sedaap.
Bedanya, Supermi menggunakan 3 huruf A di kata sedap, sementara Mie Sedaap dari Wings Food menggunakan 2 huruf A. Yah, mirip-mirip sama MS Glow dan PS Glow yang cuma beda huruf M dan P saja. Kalian pernah kegocek nggak, Lur?
#5 Gudang Garam vs Gudang Baru
Pada 22 Maret 2021 silam, PT. Gudang Garam Tbk menggugat pemilik perusahaan Gudang Baru. Alasannya, rokok Gudang Baru memiliki kesamaan pada pokoknya dan/atau secara keseluruhan dengan merek rokok terkenal Gudang Garam.
Gudang baru ini miripnya emang kebangetan, sih, dengan Gudang Garam. Pantas saja Gudang Garam marah.
#6 Kecap Bango vs Kecap Sedaap Kedelai Hitam
Whoaaa, sebagai fans garis keras kecap Bango, saya merasa kesel ketika kecap Sedaap mengeluarkan varian kecap Sedaap kedelai hitam. Warna dasarnya itu, lho, ampun dah. Kenapa harus ijo, sih? Jadi mirip banget kan sama kecap Bango. Rentan membuat pembeli yang grusak-grusuk kaya saya jadi salah pilih. Apalagi kalau keduanya diletakkan berjejeran di etalase.
Wah, banyak juga, ya, merek dagang yang mirip-mirip selain MS Glow dan PS Glow. Ada merek dagang apa lagi nih yang kalian tahu? Bisikin dong di kolom komentar~
Penulis: Dyan Arfiana Ayu Puspita
Editor: Intan Ekapratiwi
BACA JUGA Membandingkan Skincare Set MS Glow, Whitelab, dan Breylee: Mana yang Ter-Worth It?