Saya Tidak Kenal Gus Baha’

Saya Tidak Kenal Gus Baha’

Saya Tidak Kenal Gus Baha’

Cukup sering ada teman atau orang yang tidak saya kenal, yang meminta diantar ‘sowan’ Gus Baha’. Mereka mengira saya kenal beliau.

Sepertinya, saya perlu menyampaikan kepada teman-teman dan handai-taulan, bahwa saya tidak kenal Gus Baha’. Jika saya saja tidak kenal Gus Baha’, apalagi beliau kepada saya. Saya jamin beliau tidak mengenal saya.

Saya bahkan tidak pernah bertatapmuka dengan Gus Baha’. Apalagi bersalaman. Sehingga mustahil bisa ngobrol dengan beliau.

Kalau Rembang adalah kabupaten, dan orang dalam ranah satu kabupaten dianggap ‘sekampung’, bolehlah Gus Baha’ dan saya dianggap sekampung. Hanya beda kecamatan. Beliau dari kecamatan Kragan, dan saya dari kecamatan Sale.

Sekali saja, saya ikut pengajian Gus Baha’ di Pleret, Bantul, dan tidak pernah lagi mengaji di sana. Ada saja masalahnya, tapi lebih seringnya karena lupa jadwal. Atau pas mau ke sana, pas ada tamu atau ada kepentingan. Jalan Kaliurang Km 9,3 dengan Pleret, jelas bukan jarak yang dekat sekalipun sama-sama dalam wilayah Yogya.

Saya dengar pertama nama Gus Baha’ dari sahabat saya bernama: Bib Wisnu. Itu kira-kira 5 tahun lalu. Kalau soal daftar orang alim, saya percaya sama Bib Wisnu. Dia rajin sekali sowan ke orang-orang alim.

Suatu malam, Bib Wisnu bilang, “Bib, ana wong ngalim seka Rembang. Isih enom. Asmane Gus Baha’. Ngajine neng Pleret.”

Sudah tentu Bib Wisnu sering ikut ngaji di sana. Dan sekali saya ke Pleret pun dengan Bib Wisnu. Tapi ya hanya mendengarkan dan menyimak dari jarak jauh. Selesai acara, saya salaman saja tidak berani. Grogi.

Balik ke lima tahun lalu. Saya cek di Youtube, saat itu hanya ada satu channel Youtube yang mengunggah pengajian Gus Baha’. Itu pun kualitas rekamannya tak bagus. Mungkin direkam dari hape jadul. Penontonnya (lebih tepatnya pendengarnya, karena biar pun via Youtube tapi tidak ditonton melainkan didengarkan) hanya ratusan. Kalaupun seribu ya lebih sedikit lah. Itu menunjukkan bahwa Gus Baha’ memang alim, tapi pengajiannya masih jarang diakses oleh orang di media sosial.

Dari situ saya mulai rajin mendengarkan pengajian Gus Baha’. Saya memang agak sistematis kalau belajar, sekalipun via Youtube. Saya pasti mencari mulai dari awal, terus saya dengarkan berulang-ulang. Sebagai bukti bahwa pengajian Gus Baha’ tidak didokumentasikan dengan baik adalah sampai sekarang, tafsir Jalalain yang diajarkan Gus Baha’ tidak lengkap dari awal. Padahal sudah tentu, dokumentasi itu penting sekali. Terutama yang ingin mengaji agak serius dan sistematis.

Setelah beberapa bulan rajin mendengarkan pengajian Gus Baha’, barulah saya mulai menuliskan tafsir saya atas uraian ajaran Gus Baha’. Sampai sekarang, kata teman-teman saya yang mendokumentasikan tulisan saya, ada lebih dari 50 tulisan tentang pengajian Gus Baha’.

Sebetulnya, saya menuliskan pengajian Gus Baha’ itu tujuannya semacam ‘catatan dan refleksi’ atas ajaran sang guru dari si murid. Namanya saja murid yang sedang belajar, wajar kan kalau saya punya catatan. Catatan saya belum tentu benar atau sesuai dengan penangkapan orang lain. Belum tentu sesuai juga dengan apa yang dimaksud Gus Baha’.

Di sinilah pentingnya untuk tidak mengklaim bahwa tafsir saya yang paling benar atas uraian Gus Baha’. Karena jelas sekali jarak antara produsen wacana dalam hal ini Gus Baha’, yang disampaikan secara lisan, dan saya sebagai konsumen (murid) yang sudah tentu tidak suci dari ‘kekotoran’ tafsir personal.

Karena itulah, sekalipun diminta oleh banyak orang untuk membukukan ajaran Gus Baha’, tidak pernah bersedia. Karena alasan utama saya mendokumentasikan itu dalam bentuk tulisan adalah sebagai cara ‘mengikat ilmu’, dan berbagi. Itu pun dengan kerendahan hati bahwa tafsir saya bisa keliru. Dan tafsir keliru itu hal yang biasa dalam dunia ini.

Kini makin banyak channel Youtube yang mengunggah kajian Gus Baha’. Bahkan ada yang sampai menerjemahkan perkataan beliau menjadi bahasa Indonesia yang mudah dipahami. Ada pula yang sampai mempertunjukkan halaman kitab yang sedang dikaji. Untuk Anda semua yang melakukan itu, saya sebagai seorang yang sedang belajar, mengucapkan terimaksih. Ngaji via Youtube, sudah ‘disahkan’ sanadnya oleh Gus Baha’. Hehe…

Beberapa hari lalu, ada pengumuman dari para santri Gus Baha’, agar pengunggah di channel Youtube yang makin banyak itu, menjunjung etika. Terutama tidak membentur-benturkan Gus Baha’ dengan ustad lain. Saya kira seruan itu baik. Karena murid itu ya kalau mengaji ya mengaji saja. Tidak etis rasanya membenturkan pandangan satu orang alim dengan orang alim lain. Mereka punya formula dalam menyelesaikan perbedaan pendapat jika memang perlu. Sebab lebih seringnya, potongan demi potongan yang tidak berhubungan, disusun seakan menjadi satu kesatuan berpolemik. Ya beginilah era pasca-kebenaran atawa post-truth. Potong-susun, kasih judul, menjadi seperti ‘kenyataan’.

Sesekali saya ditanya, apakah ada hal yang tidak saya setujui dari pengajian Gus Baha’. Saya tidak mungkin menjawab pertanyaan itu. Etika murid atau merasa murid seperti saya, tidak memperbincangkan ketidaksetujuan.

Saya menghargai dan menjunjung tinggi sikap otonom manusia. Tapi sikap otonom itu berbatas pada apa yang dia kuasai dan dia lakukan. Tidak untuk dijadikan polemik.

Saya akan beri contoh tapi bukan Gus Baha’ melainkan guru beliau yakni Mbah Maimun. Mudah Anda cari, video beliau yang menyatakan bahwa bank tidak haram. Sementara ada banyak orang alim yang mengharamkan bank. Itu perdebatan orang-orang alim. Saya menyimak mereka. Mendengarkan argumen mereka. Tapi tidak dalam kapasitas saya untuk ikut berpolemik. Lha baca kitab saja plegak-pleguk kok berpolemik. Itu seperti ada orang berdebat soal James Joyce, Anda gak paham apalagi gak pernah baca bukunya (yang sulit itu) lalu ikut berdebat.

Tapi dari rangkuman pengetahuan yang kita cari, kita otonom untuk memutuskan. Dan kemudian mempraktekkan. Misal, saya putuskan bahwa bank tidak haram, dan saya tetap terintegrasi dalam dunia perbankan. Kalau salah, nanti saya pertanggungjawabkan di depan Tuhan.

O ya, selain Bib Wisnu yang merekomendasikan saya menyimak Gus Baha’, ada seorang ustad yang sudah lama merekomendasikan kealiman Gus Baha’, namanya: Ustad Adi Hidayat. Dan di sinilah letak kerennya, karena pada beberapa hal, pendapat Ustad Adi Hidayat berbeda dengan Gus Baha’.

Sebagai penutup, Gus Baha’ sering menyadari bahwa hal tertentu seyogianya tidak dikerjakan atau dinyatakan orang awam. “Tapi nek ngono iku, aja kowe sing omong. Engkok malah kacau kabeh. Nek ngono iku ben aku wae sing ngomong….”

Itu bukan persoalan demokratis atau tidak. Itu soal otoritatif atau tidak. Semoga berguna. Nuwun…

BACA JUGA Gus Baha’ dan Kesombongan Orang yang Mengingat Kesalahannya Sendiri atau tulisan Puthut EA lainnya. Follow Facebook Puthut EA.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version