Kalau kalian cari rokok mirip Marlboro dengan harga super miring, coba rokok Country
Semua hal mengenal kasta. Motor, mobil, baju, bahkan topping Indomie pun mengenal kasta. Rokok pun begitu. Ia juga mengenal kasta. Dan menurut saya, rokok yang menempati kasta tertinggi adalah Marlboro, terutama yang merah. Kalian pasti tahu alasannya, yak, karena harganya yang naudzubillah mahalnya.
Marlboro Merah, adalah rokok dengan jenis sigaret putih filter. Penyebutan sigaret putih filter, tentu karena tidak ada tambahan cengkeh layaknya rokok kretek. Di dalamnya, ia pakai tembakau recon atau debu-debu tembakau yang ditempelkan ke kertas kemudian dicacah lalu dilinting.
Hal tersebut menyebabkan Marlboro Merah, punya kadar nikotin yang rendah, yakni hanya 1 mg saja. Selain itu, Marlboro juga punya 13 mg tar. Dengan rendahnya nikotin yang ada dalam Marlboro, bikin aromanya jadi kuat, bahkan sangat kuat, dapat memberikan throat hit, dan cenderung terasa pedas. Dan keunikannya itulah yang bikin ia mahal. Rokok seharga 32-35 ribu rupiah ya cepet bikin kantong ambles.
Mahalnya harga Marlboro Merah, semakin mengukuhkannya sebagai pemegang kasta tertinggi rokok pada umumnya. Mungkin memang, ada yang harganya lebih tinggi dari Marlboro. Tapi, rokok yang biasanya dikenal sebagai rokoknya orang kaya, salah satunya adalah Marlboro.
Sebagai orang dengan ekonomi yang lumayan pedih tapi pengin rokok enak kayak Marlboro, saya jadi mencari alternatif rokok yang rasanya mirip, tapi harganya jauh lebih murah. Akhirnya saya cari-cari rokok apa yang kira-kira punya rasa macam Marlboro. Hadirlah beberapa opsi: Lucky Strike, Halim, Country, dan Marcopolo. Hanya keempat rokok itu yang saya temukan.
Tapi, dari keempatnya, hanya rokok Country yang tepat untuk saya. Pasalnya, harganya masih mirip dengan rokok Surya, yakni Rp21.500. Mau pilih Lucky Strike, masih kemahalan. Kalau nggak salah, harganya Rp25.000-Rp26.000-an. Halim sih enak, tapi masih kurang terasa tembakaunya walaupun hanya belasan ribu.
Dan Marcopolo, bagi saya, agak bikin mual. Maka dari itu, pilihan untuk pengganti Marlboro, ada di rokok Country.
Secara kemasan, tentu mirip. Masih punya kemasan yang dominan warna merah. Kalau Marlboro punya warna merah dan dengan desain segitiga khasnya, Country juga dominan warna merah dan desainnya segitiga yang nggak segitiga banget..
Marlboro, membagi desainnya atas dan bawah untuk warna merah serta putihnya. Sedangkan Country, membagi warna merah dan putih berada di sebelah kanan dan sebelah kiri.
Kalau dilihat dari jauh, mungkin mirip. Tapi kalau dari dekat, nggak ada miripnya sama sekali. Dari segi batang rokoknya, beneran mirip Marlboro. Tapi, warna kertas coklat di filternya, lebih gelap dibandingkan Marlboro. Selain itu, juga ada tulisan Country di kertas coklat tersebut.
Dari segi rasa, jangan tanya. Rokok Country rasanya sebelas dua belas dengan Marlboro. Mungkin ketika awal mencoba, setiap orang akan merasa rokok ini sangat mirip dengan Marlboro. Tapi lama-kelamaan, ada sedikit perbedaan. Rokok Marlboro, throat hit-nya itu lebih garuk ke tenggorokan, namun tetap terasa halus.
Kalau pada rokok Country, ada throat hit juga namun terasa sedikit kasar. Dari segi nikotin dan tar, nggak jauh beda. Malah lebih kecil dibandingkan Marlboro. Tar-nya 12 mg dan nikotinnya 0,8 mg. Tapi overall, Country memang benar-benar mirip dengan Marlboro dari segi rasa.
Sepertinya, rokok ini layak jadi alternatif penikmat Marlboro Merah yang datang dari kaum beranggaran rendah seperti saya. Namun, kehadiran rokok ini, jarang ditemukan di sejumlah etalase toko. Tapi, kamu bisa mencarinya di tempat toko kelontong ambil rokok grosir atau toko yang fokus untuk jualan rokok saja. Biasanya ada.
Sangat disarankan untuk membeli langsung satu slop yang berisi 10 bungkus rokok Country. Harganya bisa lebih murah. Satu slop harganya Rp215.000. Sedangkan kalau beli eceran, per bungkusnya Rp22.000. Kamu jadi bisa hemat Rp5.000 untuk 10 hari merokok.
Memang, sih. Mungkin tidak akan mendapatkan rasa yang sama persis seperti Marlboro Merah. Bisa dikatakan kalau Country ini, merupakan Marlboro KW Super. Tapi, tidak masalah. Selama rasanya mirip dan duit masih belum cukup untuk beli Marlboro, rokok Country merah masih bisa jadi alternatif untuk dipilih.
Sumber Gambar: Akun Instagram @galeri_kretek
Penulis: Firdaus Al Faqi
Editor: Rizky Prasetya