Pengendara Sepeda Motor Makhluk Paling Ribet ketika Musim Hujan

Pengendara Sepeda Motor Makhluk Paling Ribet ketika Musim Hujan Nojok.co

Pengendara Sepeda Motor Makhluk Paling Ribet ketika Musim Hujan (unsplash.com)

Musim hujan akhirnya tiba setelah kemarau panjang tidak berkesudahan. Musim ini disambut dengan gembira oleh orang-orang yang memiliki lahan pertanian dan ladang. Namun, banyak juga yang mengutuk musim ini. Salah satunya, pengendara sepeda motor.

Saya adalah salah satu pengendara sepeda motor yang hampir selalu kehujanan saat pulang kantor. Entah mengapa daerah saya selalu diguyur hujan di waktu yang sama. Jam-jam pulang kantor, sekitar pukul tiga sore hingga enam sore. Hujan seolah-olah ingin menguji kesabaran para pekerja setelah penat di kantor. 

Melihat pola yang mirip, saya menyiapkan berbagai perlengkapan agar tidak kehujanan. Tidak hanya jas hujan, saya juga perlengkapan lain. Agak repot sebenarnya mempersiapkan hal-hal ini, tapi mau bagaimana lagi? Daripada kehujanan lalu sakit keesokan hari, lebih baik sedikit repot saja.  

#1 Sandal jepit atau sandal karet

Selain jas hujan, sandal jepit atau sandal karet adalah benda penting yang harus dibawa saat musim hujan. Tidak perlu sandal karet yang mahal, sandal sejuta umat seperti swallow saja menurut saya sudah cukup. Yang penting sandal tersebut anti air dan mudah kering. 

Pengendara sepeda motor bisa menyimpannya di jok sepeda motor. Kalau hujan datang, langsung gunakan sandal ini. Sayang sepatu kalian kalau harus terkena hujan setiap hari, bisa cepat rusak. 

#2 Kantong plastik

Jangan meremehkan kantong plastik. Barang ini benar-benar akan membantu pengendara sepeda motor saat bepergian saat musim hujan. Misal, pulang dari kantor kaliam membawa dokumen penting yang berbentuk kertas, kalian bisa melindunginya dengan kantong plastik agar dokumen tidak basah dan rusak. 

#3 Kain lap

Kain lap juga wajib ada di dalam jok sepeda motor saat musim hujan. Kalian bisa menggunakan kain lap ini untuk menyeka tempat duduk motor agar celana tidak basah. Terdengar sepele memang, tapi berkendara dengan celana yang basah sangat tidak nyaman. 

#4 Minuman herbal sachet

Walau sudah menggunakan perlengkapan lengkap untuk melawan hujan di jalanan, tubuh bisa saja tetap keok. Pengendara sepeda motor jadi mudah kena masuk angin. Untuk mencegahnya, kalian bisa mengkonsumsi minuman herbal yang bisa meningkatkan daya tubuh. Kini banyak produk minuman herbal cair dikemas sachet yang mudah dibawa kemana-mana, kalian bisa meminumnya kapan dan di mana saja. 

Di atas beberapa perlengkapan yang saya sarankan selalu dibawa oleh pengendara sepeda motor ketika musim hujan. Memang agak merepotkan sih, tapi musim hujan tidak akan berlangsung selama-lamanya kok. Jadi, sabar saja ya. 

Penulis: Fitri Handayani
Editor: Kenia Intan

BACA JUGA Musim Hujan, Musim Pengendara Goblok Tampil dan Bikin Orang Murka

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version