Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Hiburan Musik

Top 5 OST Drama Korea yang Bikin Mewek padahal Lagi Nggak Sedih

Arsyanisa Zelina oleh Arsyanisa Zelina
17 November 2023
A A
Top 5 OST Drama Korea Paling Bikin Mewek padahal Lagi Nggak Sedih

Top 5 OST Drama Korea Paling Bikin Mewek padahal Lagi Nggak Sedih (Unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Sudah bukan hal asing apabila pencinta drama Korea ikut kepincut dengan OST yang kerap diperdengarkan selama drama tayang. Bersamaan dengan hitsnya tayangan drama juga akan membuat beberapa OST ikut naik dan ikonik.

Salah satunya adalah beberapa OST sedih yang selalu ada di tiap judul drakor. Dalam tiap adegan sedih, biasanya lagu-lagu mellow dan mendayu-dayu akan diputar untuk mengimbangi adegan agar suasana sedih lebih terasa. Tak jarang beberapa penonton turut merasakan kesedihan dari adegan yang dipertontonkan.

Ada beberapa lagu yang sampai sekarang dikenal sebagai lagu paling menyakitkan saat didengar. Bahkan lagu-lagu ini dijuluki lagu patah hati sejuta umat. Orang yang awalnya nggak galau bisa jadi galau tiap kali mendengar beberapa judul lagu ini. Berikut saya bagikan OST drama Korea yang bikin hati tercabik-cabik. Saya yakin, siapa pun yang tadinya nggak sedih, waktu mendengarkan lagu-lagu ini bisa jadi sedih seketika terbawa suasana.

#1 “I Will Go To You Like the First Snow” – Ailee

Top tier OST drama Korea paling sedih sampai menyayat hati bagi saya hingga saat ini adalah OST drama Goblin yang dibawakan oleh Ailee ini. Suara Ailee yang dikenal lantang dan kuat menjadi daya tarik lagu ini. Apalagi di bagian puncak lagu seolah pendengarnya dibuat terbawa ke puncak kesedihan hingga ikut meraung dan menangis walaupun hati sebenarnya tak ingin menangis.

#2 “If It Is You” – Jung Seung Hwan

OST drama Korea selanjutnya yang bikin sedih adalah “If It Is You”. Lagu yang dinyanyikan Jung Seung Hwan ini jadi lagu sedih yang paling banyak dikenal karena kerap digunakan dalam VT drama sedih lainnya. Lagu ini merupakan OST dari drakor Another Miss Oh.

Vokal lembut Jung Seung Hwan berpadu dengan alunan musik kalem membuat pendengar ikut terhanyut. Nggak usah heran kalau lagu ini sampai dijuluki lagu patah hati sejuta umat. “If It Is You” paling enak didengarkan sambil memejamkan mata, terus tahu-tahu kita ikut meneteskan air mata padahal lagi nggak galau.

#3 “This Love” – Davichi

Descendants of the Sun memang begitu populer di kalangan pencinta drama Korea beberapa tahun silam. Bahkan orang-orang yang nggak terlalu suka drakor jadi suka karena nonton drama ini. Salah satu OST drama Korea yang dibintangi Song Hye Kyo ini adalah “This Love” yang dinyanyikan Davichi. Lagu ini cukup ikonik dan familier di telinga pencinta drakor.

Davichi memang dikenal ahli membawakan lagu sedih. Apalagi vokal dari duo ini memang cocok membawakan lagu-lagu sedih. Nggak usah heran kalau tiap kali dengar lagu ini, kita jadi ikut kebawa suasana.

Baca Juga:

Saya Meninggalkan Drakor Sejak Kenal Dracin yang Ceritanya Lebih Seru

4 Alasan Drama Korea Zaman Sekarang “Kalah” dengan Zaman Dahulu Menurut Saya yang Sudah 15 Tahun Jadi Penggemar

#4 “Love Story” – Lyn

Lyn menjadi salah satu penyanyi yang cukup sering juga membawakan OST drama Korea bertema sedih. Suaranya yang lembut dan kuat memang cocok untuk menyanyikan lagu-lagu sedih dan mendayu seperti “Love Story” yang menjadi OST The Legend of the Blue Sea.

Cara Lyn bernyanyi seolah membawa pesan agar tiap orang yang mendengar merasakan sedih. Hingga sekarang “Love Story” juga menjadi salah satu OST ikonik dan dicintai pencinta drama Korea.

#5 “Hello” – Sohyang

OST dari drama Korea 18 Again ini juga menjadi salah satu OST yang bikin mewek walaupun lagi nggak sedih. Suara Sohyang menyatu dengan beberapa adegan dari drama 18 Again yang cukup menguras air mata. Ditambah lagi drama ini juga bertemakan keluarga, jadi tiap ada adegan sedih di antara anggota keluarga atau konflik lain, lagu ini akan diputar. Jadi makin sedih deh.

Itulah beberapa OST drama Korea yang bikin pendengarnya ikutan mewek meski lagi nggak sedih. Kalau kalian merasa sedih waktu dengerin lagu apa, Gaes?

Penulis: Arsyanisa Zelina
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 10 Drama Korea dengan OST Terbaik Sepanjang Masa.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 17 November 2023 oleh

Tags: drakordrama koreaOST drakor
Arsyanisa Zelina

Arsyanisa Zelina

Penulis lepas dari Kediri. Kerjanya di toko kpop dan fans berat NCT. Cinta dengan nulis sejak SMA. Selain buat iseng nguneg, juga iseng berkarya sebagai penulis AU di X dan Karyakarsa.

ArtikelTerkait

15 Drama Korea Lawas yang Ringan dan Bikin Baper Terminal Mojok

15 Drama Korea Lawas yang Ringan dan Bikin Baper

20 Juni 2022
5 Drama Korea yang Bikin Saya Menyesal Telah Menontonnya

5 Drama Korea yang Bikin Saya Menyesal Telah Menontonnya

14 Januari 2024

‘Full House’, Drakor Pertama yang Saya Tonton Sampai Tamat

6 Mei 2021
4 Kemiripan Our Beloved Summer dengan Drakor Fenomenal Hometown Cha-cha-cha terminal mojok

4 Kemiripan Our Beloved Summer dengan Drakor Fenomenal Hometown Cha-cha-cha

1 Januari 2022
Mystic Pop-up Bar pelecehan seksual drakor MOJOK

Pesan dari Serial Drakor “Mystic Pop-up Bar” untuk Pelaku dan Korban Pelecehan Seksual

2 Juli 2020
Rekomendasi 7 Drama Korea yang Diperankan Chungmuro’s Blue Chip Terminal Mojok

7 Drama Korea yang Diperankan Chungmuro’s Blue Chip

26 April 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Nasib Warga Dau Malang: Terjepit di Antara Kemacetan Kota Wisata dan Hiruk Pikuk Kota Pelajar

Nasib Warga Dau Malang: Terjepit di Antara Kemacetan Kota Wisata dan Hiruk Pikuk Kota Pelajar

17 Januari 2026
Bekasi Justru Daerah Paling Nggak Cocok Ditinggali di Sekitaran Jakarta, Banyak Pungli dan Banjir di Mana-mana

Bekasi: Planet Lain yang Indah, yang Akan Membuatmu Betah

13 Januari 2026
Jalan Daendels Jogja Kebumen Makin Bahaya, Bikin Nelangsa (Unsplash)

Di Balik Kengeriannya, Jalan Daendels Menyimpan Keindahan-keindahan yang Hanya Bisa Kita Temukan di Sana

13 Januari 2026
Jawaban untuk Pertanyaan Kenapa Kutoarjo Punya Alun-alun Sendiri padahal Masuk Purworejo

Jawaban untuk Pertanyaan Kenapa Kutoarjo Punya Alun-alun Sendiri padahal Masuk Purworejo

19 Januari 2026
Saya Berpaling dari Drakor Sejak Kenal Dracin yang Ceritanya Lebih Seru Mojok.co

Saya Meninggalkan Drakor Sejak Kenal Dracin yang Ceritanya Lebih Seru

18 Januari 2026
Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

14 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Lupakan Alphard yang Manja, Mobil Terbaik Emak-Emak Petarung Adalah Daihatsu Sigra: Muat Sekampung, Iritnya Nggak Ngotak, dan Barokah Dunia Akhirat
  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu
  • Nasib Tinggal di Jogja dan Jakarta Ternyata Sama Saja, Baru Sadar Cara Ini Jadi Kunci Finansial di Tahun 2026
  • Mahasiswa di Jogja Melawan Kesepian dan Siksaan Kemiskinan dengan Ratusan Mangkuk Mie Ayam
  • Beasiswa LPDP 80 Persen ke STEM: Negara Ingin Membuat Robot Tanpa Jiwa?

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.