Konten Jakarta ke Bekasi 2 Jam: Di Jogja Bisa Tembus Gunung tapi Kudu Nekat

Konten Jakarta ke Bekasi 2 Jam Di Jogja Bisa Tembus Gunung tapi Kudu Nekat Terminal Mojok

Konten Jakarta ke Bekasi 2 Jam Di Jogja Bisa Tembus Gunung tapi Kudu Nekat (Unsplash.com)

Konten 2 jam di Jakarta cuma sampai Bekasi mungkin ada benarnya, tapi berkendara di Jogja juga nggak jauh beda~

Kulit belang, kemacetan, polusi, dan suara klakson sudah jadi bagian dari kehidupan para pengendara kendaraan bermotor di Indonesia. Dan tampaknya hal itu dirasakan berkali-kali lipat oleh pengendara di ibu kota Jakarta.

Beberapa waktu lalu, akun Twitter @txtdrjkt memposting ulang konten TikTok milik @arifrfq. Konten berisi akting dan dialog yang dilakoni oleh satu orang yang sama tersebut menggambarkan kondisi lalu lintas ibu kota. Nggak sekadar kasih tahu gimana suasana lalu lintas Jakarta dengan segala kepadatan dan kemacetannya, konten tadi juga membandingkan pengendara mobil di Jakarta dan di daerah lain.

Di dalam konten berdurasi 52 detik tadi, si kreator meng-highlight beberapa hal yang umum di Jakarta tapi aneh di daerah lain seperti durasi berkendara, keleluasaan saat putar balik, dan kesulitan dalam menemukan exit toll yang benar. Nah, pas membagikan video tadi, @txtdrjkt memberikan deskripsi bahwa di Jakarta, waktu 2 jam hanya bisa sampai Bekasi. Sementara itu di daerah lain, waktu tempuh 2 jam bisa membawa mereka tembus gunung.

Dari konten tadi, banyak banget warga ibu kota yang ikutan komen. Ada yang bilang kalau di Jakarta, khususnya hari Jumat pada jam keluar kantor, durasi perjalanan 2 jam cuma bisa tembus dari Grogol ke Petukangan. Ada juga pendatang yang culture shock karena orang Jakarta menganggap perjalanan dengan waktu tempuh 30 menit termasuk dekat. Eh, tahunya memang dekat, cuma macet aja jadi lama~

Membandingkan waktu tempuh 2 jam di Jakarta dan di daerah lain memang nggak salah. Faktanya, waktu tempuh 2 jam di daerah lain bisa sampai tembus gunung juga bukan hiperbola.

Di daerah lain yang less crowded dibandingkan Jogja, 2 jam kayaknya bisa dipakai buat kabur dari rumah. Contohnya rumah mbak saya yang tinggal di Temanggung bagian lereng Gunung Prau berjarak 62 kilometer dari Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang dan bisa ditempuh dalam waktu 2 jam. Beneran bisa tembus gunung, Gaes.

Padahal kontur jalan menuju rumah mbak saya cenderung nggak rata dan nggak mulus-mulus banget. Bahkan banyak bagian jalan yang bolong-bolong karena aspalnya terkikis. Tapi daerah sana memang nggak begitu ramai oleh kendaraan.

Beda banget sama Jakarta yang jumlah sepeda motornya melebihi angka 16 juta unit dan mobil penumpangnya melampaui 4 juta unit pada 2021. Ini baru yang kendaraan di Jakarta, belum kendaraan dari daerah penyangga lain kayak Bekasi, Depok, Bogor, atau Tangerang yang setiap harinya migrasi ulang-alik ke Ibukota.

Kalau bicara kota kelahiran dan tempat tinggal saya sekarang, banyak yang bilang kalau Daerah Istimewa Yogyakarta juga sama bikin tuanya kayak Jakarta. Jogja makin lama makin macet! Memang sih di Jogja kendaraan juga padat dan jalanan cenderung sempit, tapi saat ini jalanan di Jogja masih ada di tahap cenderung ramai (agak) lancar.

Yah, kecuali beberapa tempat yang terkenal macet pol, contohnya Malioboro saat musim liburan. Bahkan saat libur Natal dan Tahun Baru lalu, di bawah flyover Jombor terpasang pemberitahuan bahwa Malioboro macet dengan kecepatan kendaraan rata-rata cuma 5 km/jam. Edan! Bahkan motor masuk kampung aja kecepatannya 10 km/jam, lho. Lebih cepat daripada mereka yang terjebak di Malioboro.

Di Jogja, 2 jam bisa tembus gunung? Bisa. Tapi, memang harus punya modal nekat dulu mengingat Jogja kian macet.

Di konten video di atas juga digambarkan kalau muter atau pindah lajur di Jakarta cenderung susah dan bakal langsung jadi sasaran klakson kendaraan lain. Di Jogja pun kayak gitu, kok. Setiap hari saya lewat Jalan Magelang sebagai jalur komuter dan setiap hari pula saya menyaksikan banyak pengguna jalan yang saling nggak mau mengalah.

Beberapa waktu lalu saya bahkan melihat sebuah mobil yang dengan nggak sabarannya membunyikan klakson kepada simbah-simbah bersepeda ontel yang sedang menyeberang jalan. Rasanya saya pengin teriak di kuping sopir mobilnya, “Nek ra sabar, mebur o!”

Mungkin terdengar agak hiperbola, tapi menyeberang jalan di Jogja juga sama menegangkannya kayak rintangan Ninja Warrior. Nyebrang jalan di sini butuh kenekatan. Tanpa hal itu, dijamin kamu nggak akan berhasil nyebrang jalan.

Di Jogja, hampir mustahil nunggu jalan lengang atau jarak antarkendaraan jauh. Jarak ban motor yang sedang melintas dengan badan penyeberang cuma sedepa pun bakal tetap diterabas untuk menyeberang. Kalau nggak begitu, ya harus nunggu sampai tengah malam. Kan nggak semua jalan ada Pak Ogah. Kadang Pak Ogah juga ogah nyebrangin sepeda motor karena pengendara motor jarang ngasih apresiasi buat jasanya dalam bentuk selembar uang.

Selain bertambahnya jumlah unit kendaraan dari waktu ke waktu sementara luas jalan segitu-segitu aja, waktu tempuh di Jogja juga jadi lama karena banyak banget kendaraan yang nggak tertib. Di ringroad sekarang banyak kendaraan roda empat yang tiba-tiba pindah ke jalur lambat pas sudah mulai mendekati lampu merah. Mereka menunggu lampu hijau di area yang seharusnya menjadi jalan lewat bagi kendaraan yang mau belok kiri. Kendaraan yang nggak bisa lewat gara-gara mereka pun harus ikutan nunggu lampu hijau.

Masih banyak ketidaktertiban lain dari pengendara di Jogja. Mbuh sejak kapan pengendara kendaraan bermotor di Jogja suka menerobos lampu merah. Ditambah lagi di Jogja kendaraan umum sudah nyaris punah, cuma ada Trans Jogja di sini. Bus yang dulu melewati Jogja Kota seperti jalur 6, 12, 15, dan banyak bus lain sudah nggak beroperasi.

Inilah PR buat para pemerintah daerah. Kalau dibiarkan saja atau salah ambil kebijakan, lama-lama pengendara beneran bisa tua di jalan karena waktu tempuh yang makin lama. Waktu yang harusnya efektif dipakai untuk kegiatan produktif malah habis di jalan.

Untuk menutup artikel ini, saya pinjam cuitan akun @urturamen yang ikutan nimbrung konten video tadi sebagai kutipan ala-ala. Satuan jarak udah bukan lagi meter, kilometer, tapi menit atau jam. Biar jarak cuma 7 km kalo ngabisin waktu satu jam ya sama aja jauh rasanya.

Penulis: Noor Annisa Falachul Firdausi
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 7 Hal Normal di Jakarta tapi Dianggap Tak Biasa di Daerah Lain.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Exit mobile version