Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Gaya Hidup Gadget

Figma, Aplikasi Desain yang Cocok untuk Kerja Tim

Muhammad Iqbal Habiburrohim oleh Muhammad Iqbal Habiburrohim
2 April 2022
A A
Figma, Aplikasi Desain yang Cocok untuk Kerja Tim

Figma, Aplikasi Desain yang Cocok untuk Kerja Tim (AKun Instagram @figma)

Share on FacebookShare on Twitter

Figma adalah aplikasi desain grafis yang sedang naik daun. Melihat fiturnya sih, nggak kaget kalau aplikasi ini disukai banyak orang

Desain grafis kini menjadi kemampuan yang cukup penting dimiliki oleh semua orang. Dengan desain grafis kita bisa membuat poster, feeds media sosial, hingga pekerjaan lain yang berhubungan dengan project digital. Apabila sudah pada tahap expert, pengguna bahkan bisa membuat prototype untuk User Interface (UI) hingga User Experience (UX) untuk sebuah platform atau aplikasi.

Bikin desain (Pixabay.com)

Terdapat banyak aplikasi yang bisa dipilih untuk kegiatan editor grafis ini seperti Adobe Illustrator, Corel Draw, bahkan Canva atau aplikasi UI/UX serupa seperti Adobe XD. Namun, kebanyakan aplikasi tersebut tidak menyediakan fitur untuk kolaborasi, padahal pembuatan desain semacam ini terkadang memerlukan bantuan dari orang lain. Jangan khawatir, sekarang ada aplikasi namanya Figma. Nah, dengan menggunakan Figma, kita bisa melakukan editing desain grafis secara real time bersama orang lain/tim sehingga mempermudah proses kerja.

Google Workspace versi desain

Tentunya kita sudah familiar dengan aplikasi Google Workspace, di mana kita bisa membentuk tim dan membuat sebuah sistem cloud untuk seluruh hasil pekerjaan yang dilakukan. Google Docs, Google Slide, hingga Google Meet bisa tersinkron satu sama lain dan bersifat privat untuk satu tim yang telah kita bentuk sebelumnya.

Kerja sama tim (Pixabay.com)

Figma sendiri mengusung konsep serupa yaitu kita dapat membentuk tim dan membuat sebuah project bersama, namun dengan versi untuk keperluan desain dan pembuatan prototype UI/UX. Dengan begitu, kita dapat membahas project desain yang kita miliki secara bersama-sama tanpa harus bertukar file revisi kepada teman satu tim yang lain. Semua hasil pekerjaan dapat dilihat dan diedit bersama-sama, kemudian hasilnya dapat disimpan secara real time ke sebuah cloud milik tim kita sendiri.

Ramah pemula

Walaupun peruntukan aplikasi ini sebenarnya untuk pembuatan desain prototype UI/UX, namun kita sebagai pengguna tetap bisa menggunakan Figma untuk keperluan desain grafis yang lebih dasar. Kita bisa membuat feeds Instagram organisasi atau komunitas, kemudian membuat presentasi tugas sekolah/kuliah menjadi lebih menarik, atau keperluan desain lainnya.

Alat tempur untuk bikin desain (Pixabay.com)

Selain itu, fitur-fitur yang tersedia di dalam aplikasi ini cukup ramah untuk para pemula. Meskipun tidak selengkap dan sekompleks aplikasi desain lain yang dapat membuat karakter atau sebuah objek dari nol, namun Figma memiliki fitur-fitur yang tak kalah bagus untuk memodifikasi bentuk, warna, dan efek-efek pada suatu objek. Secara umum, Figma dapat mengakomodasi pembuatan desain grafis dengan fitur yang mudah dipahami oleh para pemula.

Pengaplikasian prototype

Untuk kalian yang sudah cukup mahir dan memang berkecimpung di dunia UI/UX, kita bisa mengaplikasikan secara langsung bagaimana kenampakan User Interface yang telah kita buat pada berbagai macam aplikasi secara langsung. Dengan fitur Figma Mirror, kita dapat mengevaluasi hasil prototype yang kita buat apakah sudah layak jika digunakan oleh pengguna lain atau belum.

Baca Juga:

5 Alasan Pesan Makan Online Masih Lebih Logis daripada Beli Langsung di Warung meski Zaman Promo Sudah Berlalu

Kasta Aplikasi Booking Hotel Terbaik, dari yang Paling Mudah Digunakan hingga Menawarkan Harga Paling Murah

Hal ini menjadi kelebihan tersendiri untuk aplikasi Figma karena tim bisa langsung melakukan pengujian terhadap prototype yang telah dibuat dan melakukan sinkronisasi secara langsung apabila terdapat desain yang kurang tepat atau perlu direvisi.

Gratis untuk pribadi

Seperti biasa, sebagus apa pun aplikasinya, dan secanggih apa pun fiturnya, pasti pengguna ingin mengeluarkan uang seminim mungkin untuk bisa mengaksesnya. Untuk digunakan secara pribadi dengan batasan jumlah project, kita tetap bisa menggunakan Figma secara gratis. Namun, jika kalian pengin mengaksesnya untuk kepentingan profesional dan memiliki penyimpanan cloud sendiri untuk tim, maka kalian perlu membayar mulai dari 12 dollar/editor per bulan.

Untuk ukuran profesional, harga tersebut masih terjangkau. Apalagi jika kalian memang memutuskan untuk bergelut di dunia ini yang tentunya memerlukan fitur kolaborasi tadi. Dengan keunggulan dan fitur-fiturnya, saya pikir harga tersebut masih worth dan layak dipertimbangkan.

Itulah sedikit ulasan mengenai aplikasi desain Figma yang sedang naik daun ini. Terlepas dari kelebihannya, sebuah aplikasi tentu juga memiliki beberapa kekurangan. Harus memiliki akses internet, fitur yang tak selengkap aplikasi sejenisnya, dan keterbatasan jumlah editor yang dapat membuka project secara bersamaan tetap menjadi hal yang patut dipertimbangkan saat memilih aplikasi ini. Jadi, bagaimana? Tertarik dengan Figma?

Sumber Gambar: Akun Instagram @figma

Penulis: Muhammad Iqbal Habiburrohim
Editor: Rizky Prasetya

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.

Terakhir diperbarui pada 2 April 2022 oleh

Tags: aplikasidesainfigma
Muhammad Iqbal Habiburrohim

Muhammad Iqbal Habiburrohim

Seorang lokal Yogyakarta yang menjalani hidup dengan rute yang dinamis. Berpindah dari satu koordinat ke koordinat lain demi tuntutan profesi, sembari merawat kewarasan dengan menumpahkan segala keluh kesah ke dalam barisan kata.

ArtikelTerkait

4 Keuntungan Menggunakan Canva yang Perlu Kamu Ketahui Terminal Mojok

4 Keuntungan Menggunakan Canva yang Perlu Kamu Ketahui

24 Januari 2022
5 Desain Uang Kertas Terbaik di Dunia yang Bisa Kamu Koleksi terminal mojok

5 Desain Uang Kertas Terbaik di Dunia yang Bisa Kamu Koleksi

25 November 2021
Pengalaman Saya Terjebak Belasan Aplikasi Pinjol dan Cara Menyelesaikannya

Pengalaman Saya Terjebak Belasan Aplikasi Pinjol Sampai Rp60 Juta

2 Februari 2023
Pemerintah Seharusnya Berterima Kasih pada TikTok Sebagai Aplikasi Penghilang Stres

Pemerintah Seharusnya Berterima Kasih pada TikTok Sebagai Aplikasi Penghilang Stres

19 Februari 2020
Logika Pemerintah 4.0: Bikin Aplikasi Banyak, tapi Nggak Terawat

Logika Pemerintah 4.0: Bikin Aplikasi Banyak, tapi Nggak Terawat

28 Juni 2022
Alasan Saya Lebih Suka Pesan Kopi Lewat Aplikasi Fore Coffee, Banyak Untungnya!

Alasan Saya Lebih Suka Pesan Kopi Lewat Aplikasi Fore Coffee daripada Pesan Langsung di Outlet: Banyak Untungnya!

11 Juli 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Alasan Orang Lebih Memilih Menu Kopi Susu Gula Aren daripada Menu Kopi Lain di Kafe Mojok.co

4 Alasan Orang Lebih Memilih Kopi Susu Gula Aren daripada Menu Kopi Lain di Kafe

12 Januari 2026
Banyu Urip, Kelurahan Paling Menderita di Surabaya (Unsplash)

Banyu Urip Surabaya Kelurahan Paling Menderita, Dibiarkan Kebanjiran Tanpa Menerima Solusi Sejak Dulu

10 Januari 2026
10 Istilah Populer di Kampus Unpad yang Penting Diketahui Mahasiswa Baru Mojok.co

10 Istilah di Unpad yang Perlu Diketahui Mahasiswanya biar Nggak Dikira Kuper

7 Januari 2026
Alun-Alun Pekalongan: Tempat Terbaik untuk Belanja Baju Lebaran, tapi Syarat dan Ketentuan Berlaku

Orang Pekalongan yang Pulang dari Merantau Sering Bikin Komentar yang Nyebelin, kayak Nggak Kenal Kotanya Sama Sekali!

9 Januari 2026
7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal Mojok.co

7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal

6 Januari 2026
Grand Livina Bukan Mobil Lemah, Ia Adalah Bukti Kenyamanan Sejati Memang Butuh Ongkos dan Keringat

Grand Livina Bukan Mobil Lemah, Ia Adalah Bukti Kenyamanan Sejati Memang Butuh Ongkos dan Keringat

5 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Mens Rea, Panji Pragiwaksono sebagai Anak Abah, dan Bahaya Logika Fanatisme
  • Jombang Kota Serba Nanggung yang Bikin Perantau Bingung: Menggoda karena Tenteram, Tapi Terlalu Seret buat Hidup
  • “Andai Ibu Tidak Menikah dengan Ayah”: KDRT Tidak Selalu Datang dari Kekerasan, tapi Juga Lewat Ketidakpedulian 
  • Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata
  • Sensasi Pakai MY LAWSON: Aplikasi Membership Lawson yang Beri Ragam Keuntungan Ekslusif buat Pelanggan
  • Super Flu yang Muncul di Jogja Memang Lebih Berat dari Flu Biasa, tapi Beda dengan Covid-19

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.