Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Hiburan

Cerita Horor di Kantor Pemerintah yang Nggak Kalah Seram dari Kamar Bedah Fakultas Kedokteran

Andri Saleh oleh Andri Saleh
27 Agustus 2021
A A
cerita horor di kantor pemerintah mojok

cerita horor di kantor pemerintah mojok

Share on FacebookShare on Twitter

Kantor pemerintah juga punya cerita horor, Bos. Pengin tahu ceritanya apa saja? Syaratnya fotokopi KTP tiga lembar.

Menurut saya, di dunia ini ada 3 tempat yang auranya nggak enak: kuburan, rumah sakit, dan kantor pemerintah. Kalau nggak percaya, coba deh perhatikan kantor pemerintah di tiap daerah. Biasanya, kantor pemerintah menempati bangunan tua peninggalan penjajah Belanda. Entah itu kantor gubernur, bupati, maupun walikota.

Lazimnya bangunan-bangunan tua, apalagi peninggalan penjajah Belanda, biasanya menyimpan banyak cerita horor dan mistis. Malah, boleh dibilang kantor pemerintah justru lebih horor dibandingkan kamar bedah mayat fakultas kedokteran.

Ada banyak cerita horor kantoran bertebaran di dunia maya atau tayangan televisi. Tapi, saya akan menuliskan beberapa cerita horor di kantor saya. Meski kantor saya itu nggak setua kantor Gubernur Jawa Barat (baca: Gedung Sate), ternyata tetap saja ada hal-hal yang bikin bulu ketek, eh, kuduk saya merinding.

#1 Suara ketikan keyboard

Sebut saja namanya Mei. Ia seorang staf Keuangan di kantor saya. Suatu hari, ia diminta lembur oleh atasannya. Malang tak dapat diraih, untung tak dapat ditolak, ia lembur sendirian di ruangannya.

Selepas magrib, saat sedang fokus dengan kerjaannya, samar-samar ia mendengar suara ketikan keyboard di depan meja kerjanya. Seperti ada seseorang yang mengetik gitu lah. Setelah yakin bahwa cuma ia sendiri di ruangan itu, tanpa pikir panjang ia mematikan PC, berkemas, dan meninggalkan ruangan.

#2 Suara printer tengah malam

Kalau yang ini diceritakan oleh rekan kerja saya di bagian Pengolahan Data. Sebut saja namanya Yudi. Satu hari, ia memutuskan untuk menginap di kantor. Alasannya, target kerjaan hari itu belum beres. Ia pun tidur di ruangan pengolahan yang di dalamnya banyak PC, printer, dan peralatan IT lainnya.

Lewat tengah malam, ia terbangun karena mendengar suara printer berbunyi. Seperti ada orang yang sedang mengeprint dokumen. Setelah dicek, ternyata posisi PC dan printer menyala. Padahal, ia yakin sudah mematikan seluruh peralatan di ruangan itu sebelum tidur.

Baca Juga:

Menata Ulang Kawasan Gedung Sate Bandung Adalah Hal yang Sia-Sia

Cerita Horor Blok M Buatan Kawan Saya Bikin Saya Yakin Semua Urban Legend Adalah Karangan

#3 Ada yang mau buka pintu

Kalau kejadian ini dialami oleh Eka, salah seorang tenaga pramubakti di kantor saya. Seperti biasa, tugasnya setiap hari adalah membersihkan kantor ketika seluruh pegawai sudah pulang.

Saat suasana sudah sepi menjelang magrib, ia masih sibuk menyapu dan mengepel lantai. Tiba-tiba gagang pintu gudang arsip bergerak sendiri naik turun. Seakan-akan ada seseorang yang ingin keluar dari ruangan itu. Padahal, gudang arsip itu tempat menyimpan dokumen kepegawaian yang jelas-jelas nggak ada orang di dalamnya. Melihat kejadian aneh ini, ia sontak berlari meninggalkan ruangan.

#4 Kunci toilet yang bergerak sendiri

Cerita horor satu ini saya alami sendiri saat dalam masa PPKM Darurat. Ketika itu, seluruh pegawai wajib WFH. Tapi, saya dan beberapa rekan kerja diminta datang ke kantor untuk suatu pekerjaan.

Selepas asar, ketika saya berjalan di lorong, terdengar suara dari pintu toilet wanita. Suaranya seperti kunci pintu toilet yang digoyang-goyangkan lalu mengenai badan pintu yang berbahan dasar stainless. Awalnya saya menganggap kuncinya tertiup angin, tapi sepertinya bukan. Selain nggak ada ventilasi di dalam toilet, suara benturan kuncinya pun tidak berpola dan terkesan acak. Ehm.

#5 Sosok penunggu toilet

Cerita horor kali ini dialami oleh vendor yang sedang memasang wallpaper untuk dinding kantor. Ketika seluruh pegawai pulang dan hari mulai gelap, vendor mulai bekerja.

Setelah selesai dengan pekerjaannya, vendor pun mulai berkemas. Tapi aneh, salah satu vendor yang perempuan tiba-tiba merasa tidak enak badan dan pundaknya terasa berat. Sesampainya di rumah, gejalanya makin parah.

Dengan terpaksa, keesokan harinya memanggil orang pintar untuk mengecek kondisi si vendor tadi. Usut punya usut, si vendor tadi memang diganggu oleh sosok wanita yang suka nongkrong di toilet. Katanya, sosok itu nggak suka dengan si vendor perempuan karena tingkahnya yang genit. Aih.

Sebetulnya, masih banyak lagi cerita-cerita horor dan kisah mistis yang terjadi di kantor. Tapi, saya sudahi dulu saja ya. Ini, kok, tiba-tiba bulu kuduk saya merinding.

BACA JUGA Kisah-kisah Horor dalam Ruang Bedah Mayat Fakultas Kedokteran dan tulisan Andri Saleh lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 28 Agustus 2021 oleh

Tags: cerita hororgedung satekantor pemerintah
Andri Saleh

Andri Saleh

Humas di salah satu instansi pemerintah. Tukang liput kegiatan pimpinan, tukang bikin konten medsos, desain baliho dan flyer, serta kegiatan lainnya yang bikin kelihatan sebagai orang paling sibuk di kantor.

ArtikelTerkait

Membongkar Isi Kulkas Kantor Instansi Pemerintah Terminal Mojok

Membongkar Isi Kulkas Instansi Pemerintah

4 Maret 2022
di bawah pohon mangga

Pria Misterius Berkacamata di Bawah Pohon Mangga

4 Oktober 2019
sosok

Sosok Tak Kasat Mata yang Menyukai Temanku dan Selalu Mengikuti Selama Satu Minggu

10 Oktober 2019
badarawuhi raut ular kkn di desa penari

Menari di Desa KKN: Cerita dari Sudut Pandang Badarawuhi Si Ratu Ular

31 Agustus 2019
5 Rekomendasi Hotel Murah Meriah di Sekitar Gedung Sate Bandung

5 Rekomendasi Hotel Murah Meriah di Sekitar Gedung Sate Bandung

21 April 2022
cerita horor bertemu siluman manusia berkepala kuda mojok.co

Cerita Horor Pakdhe Saya yang Diseruduk Siluman Manusia Berkepala Kuda

1 Juni 2020
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Alasan Lupis Legendaris Mbah Satinem Jogja Cukup Dikunjungi Sekali Aja Mojok.co

Alasan Lupis Legendaris Mbah Satinem Jogja Cukup Dikunjungi Sekali Aja

16 Januari 2026
Panduan Etika di Grup WhatsApp Wali Murid agar Tidak Dianggap Emak-emak Norak dan Dibenci Admin Sekolah

Panduan Etika di Grup WhatsApp Wali Murid agar Tidak Dianggap Emak-emak Norak dan Dibenci Admin Sekolah

16 Januari 2026
4 Keunggulan Tinggal di Rumah Kontrakan yang Jarang Dibicarakan Banyak Orang Mojok.co

4 Keunggulan Tinggal di Rumah Kontrakan yang Jarang Dibicarakan Banyak Orang

19 Januari 2026
Rute KRL Duri-Sudirman, Simbol Perjuangan Pekerja Jakarta (Unsplash)

Rute KRL dari Stasiun Duri ke Sudirman Adalah Rute KRL Paling Berkesan, Rute Ini Mengingatkan Saya akan Arti Sebuah Perjuangan dan Harapan

15 Januari 2026
Panduan Tidak Resmi Makan di Angkringan Jogja agar Tampak Elegan dan Santun

Panduan Tidak Resmi Makan di Angkringan Jogja agar Tampak Elegan dan Santun

13 Januari 2026
KA Sri Tanjung, Penyelamat Mahasiswa Jogja Asal Banyuwangi (Wikimedia)

Pengalaman Naik Kereta Sri Tanjung Surabaya-Jogja: Kursi Tegaknya Menyiksa Fisik, Penumpangnya Menyiksa Psikis

13 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Sumbangan Pernikahan di Desa Tak Meringankan tapi Mencekik: Dituntut Mengembalikan karena Tradisi, Sampai Nangis-nangis Utang Tetangga demi Tak Dihina
  • Menurut Keyakinan Saya, Sate Taichan di Senayan adalah Makanan Paling Nanggung: Tidak Begitu Buruk, tapi Juga Jauh dari Kesan Enak
  • Saat Warga Muria Raya Harus Kembali Akrab dengan Lumpur dan Janji Manis Awal Tahun 2026
  • Lupakan Alphard yang Manja, Mobil Terbaik Emak-Emak Petarung Adalah Daihatsu Sigra: Muat Sekampung, Iritnya Nggak Ngotak, dan Barokah Dunia Akhirat
  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.