Daftar Isi
#3 Tiket di Kramat Jati XXI hanya Rp25 ribu Aja!
Awal mengetahui harga tiket bioskop di Kramat Jati XXI, saya terheran-heran. Kok ya masih ada tiket bioskop semurah itu, cukup membayar Rp25.000 saja. Harga itu berlaku di hari kerja. Sementara di akhir pekan, kalian cukup menambah Rp5.000 alias Rp30.000.Â
Hanya satu kekurangannya, bioskop ini berada di Lantai 3 Mal Lippo yang terletak di dekat pasar. Oleh karena itu, jalan menuju mal biasanya becek dan kurang nyaman. Namun, selain itu tidak perlu khawatir, kualitas dan layanan bioskopnya bagus kok. Â
#4 Cinépolis Tamini Square andalan warga sekitar Taman Mini
Untuk kalian yang tinggal di sekitar Taman Mini, nonton bioskop di CinĂ©polis Tamini Square bisa menjadi pilihan. Selain dekat, harga tiket di bioskop ini masih murah, Rp30.000 saja.Â
#5 Cinemaxx Cibubur Junction bioskop di pelosok Jakarta
Di daerah Jakarta yang jauh dari mana-mana seperti Cibubur ternyata ada juga bioskop, harganya pun sangat terjangkau, Rp25.000. Bioskop Cinemaxx Cibubur Junction memang pelosok, tapi lokasinya sebenarnya mudah dijangkau. Bioskop ini letaknya tidak jauh dari stasiun akhir LRT Harjamukti.Â
Para pekerja yang turun di stasiun LRT itu dan ingin melepas lelah, mungkin bisa langsung ke Cinemaxx Cibubur Junction. Lokasi pastinya di Mal Cibubur Junction lantai 2. Cukup dengan naik eskalator dari lantai dasar, kalian bisa langsung menemukannya.Â
Di atas beberapa bioskop di Jakarta, tepatnya Jakarta Timur, yang harganya sangat terjangkau. Memang sih lokasinya agak jauh dari pusat keramaian Jakarta, tapi kalau memang niat dan punya banyak waktu, kenapa tidak dicoba? Hitung-hitung sekalian lebih mengenal Jakarta Timur.
Penulis: Nasrulloh Alif Suherman
Editor: Kenia IntanÂ
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.