Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Profesi

Bersyukurlah ASN Muda yang Dipindah ke IKN

Raja Pranatha Doloksaribu oleh Raja Pranatha Doloksaribu
22 April 2023
A A
Bersyukurlah ASN Muda yang Dipindah ke IKN

Bersyukurlah ASN Muda yang Dipindah ke IKN (Onyengradar:Shutterstock.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Teruntuk Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya, yang sedang bergerilya dan berjuang agar tidak dipindah ke ibu kota negara yang baru, percayalah bahwa pindah ke IKN tidak seburuk itu. Banyak hal menggiurkan yang bisa didapat jika kita mau berpikir secara jangka panjang.

Sudah sekitar tiga tahun saya bekerja sebagai ASN di salah satu kementerian di Jakarta. Kerasnya hidup di Jakarta sudah sedikit banyak saya rasakan. Sebut saja masalah-masalah klasik seperti polusi, kemacetan, sewa tempat tinggal yang mahal, sesak dan padatnya kota, fast paced life tanpa jeda, dll.

Sebagai informasi awal, saya adalah satu dari segelintir ASN yang sejak awal ditempatkan di Jakarta sangat ingin dipindah ke IKN di Kalimantan Timur. Walaupun selepas lulus dari suatu kampus kedinasan, saya secara sengaja memilih instansi yang kantornya hanya di Jakarta, pada dasarnya saya kurang suka hidup di Jakarta. Jakarta selalu terkonotasi di pikiran saya sebagai kota yang serba mahal dan sulit untuk dijalani dalam bentuk rumah tangga.

Ketika berita rencana pemindahan ibu kota negara mencuat pada tahun 2019 silam, saya sangat sumringah. Selain karena saya lahir dan besar di Kalimantan (Ketapang, Kalimantan Barat tepatnya), saya juga senang karena jika saya kelak dipindah ke IKN, saya memiliki peluang untuk bekerja di suatu kota baru tanpa terbayang mutasi. Bagi saya, Jakarta sudah sulit untuk ditinggali anak muda yang ingin hidup dengan proper dan sejahtera dalam jangka panjang.

Ada beberapa alasan mengapa IKN seharusnya menjadi hal yang sangat menarik bagi para ASN muda yang baru masuk ke dunia birokrasi di Jakarta.

#1 Terhindar dari masalah-masalah klasik Jakarta

Kebanyakan rekan kerja atau ASN muda yang enggan pindah ke IKN biasanya memiliki satu alasan klasik: mereka tinggal di Jawa dan punya keluarga di Jawa. Mereka sudah sangat lama menikmati pulang kampung dengan kereta api saja. Kemudahan transportasi, konektivitas, dan pembangunan yang terpusat di pulau Jawa membentuk pola pikir mereka. Jika mereka pindah ke IKN, mereka jelas akan jauh dari keluarga dan harus keluar ongkos lebih mahal untuk membeli tiket pesawat.

Padahal, mereka yang tinggal di Jakarta ke depannya akan semakin menghadapi beratnya kehidupan Jakarta dengan masalah-masalah klasiknya. Kemacetan, polusi, biaya hidup mahal di Jakarta mungkin tidak seberapa jika dibandingkan dengan kenikmatan pulang kampung dengan mudah dan murah. Tetapi, dalam jangka panjang, ini bisa menjadi sirna.

Semakin kita dewasa, justru kita akan semakin menjalani hidup sendiri. Kita akan terus mendewasa, menikah, memiliki anak, dan seterusnya. Keluarga dan orang tua akan meninggalkan kita cepat atau lambat. Kehidupan sulit di Jakarta tidaklah layak bagi kita yang ingin berkeluarga.

Baca Juga:

Goa Jatijajar, Objek Wisata di Kebumen yang Cukup Sekali Saja Dikunjungi

Pengalaman Saya Nyaris Gabung Sindikat Love Scamming Internasional di Sleman. Gajinya Besar, tapi Harus Jadi Cewek Seksi dan Bisa Sexting

Sementara itu, IKN menawarkan kehidupan baru di kota yang baru. Padatnya penduduk, kemacetan, polusi, mahalnya biaya hidup yang menjadi isu di Jakarta tidak lagi kita rasakan di IKN. Tentu ini sangat menggiurkan bagi kita yang ingin berkeluarga dengan proper dan layak.

Ada kesempatan untuk memiliki rumah yang memadai dan layak huni. Kesempatan untuk menjalani hidup dengan biaya normal besar. Ada peluang untuk tumbuh kembang anak di ruang hidup yang luas. Hingga adanya peluang untuk menikmati transportasi umum yang layak dan terkoneksi. Banyak sekali keuntungan yang bisa kita menikmati dengan hanya meninggalkan sedikit kenyamanan kita di pulau Jawa.

Baca halaman selanjutnya

Janji insentif menggiurkan dari pemerintah…

Halaman 1 dari 2
12Next

Terakhir diperbarui pada 23 April 2023 oleh

Tags: asnIKNkerjapilihan redaksi
Raja Pranatha Doloksaribu

Raja Pranatha Doloksaribu

Seorang ASN muda yang gemar berpikir.

ArtikelTerkait

5 Hal yang Bikin Sate Ayam Ponorogo Istimewa Terminal Mojok

5 Hal yang Bikin Sate Ayam Ponorogo Istimewa

16 Januari 2022
Ketidakadilan Bagi Warga Bantul Perihal Jarak Tempuh di Jogja (Unsplash)

Bantul Memang Daerah yang Penuh dengan Kejadian (dan Orang) Aneh, Selalu Saja Ada Hal Baru (dan Aneh) di Bantul

8 Agustus 2023
4 Hal Jadi Mahasiswa UNY Itu Nggak Enak terminal mojok.co

4 Hal Jadi Mahasiswa UNY Itu Nggak Enak

10 Desember 2021
Wisuda UIN SATU Tulungagung Nggak Cuma Bikin Resah Calon Wisudawan, Penjual Buket pun Ikutan Susah

Wisuda UIN SATU Tulungagung Nggak Cuma Bikin Resah Calon Wisudawan, Penjual Buket pun Ikutan Susah

2 Juni 2025
Majalaya, Kecamatan di Kabupaten Bandung yang Sering Diejek Netizen Ternyata (Lumayan) Maju Mojok.co

Majalaya, Kecamatan di Kabupaten Bandung yang Sering Diejek Netizen Ternyata (Lumayan) Maju

12 Mei 2024
7 Kebaikan Fizi yang Nggak Disadari Penonton Upin Ipin, Bukti kalau Dia Masih Punya Hati Nurani!

7 Kebaikan Fizi yang Nggak Disadari Penonton Upin Ipin, Bukti kalau Dia Masih Punya Hati Nurani!

4 Mei 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

PTC Surabaya dan PCM Surabaya, 2 Mall di Surabaya yang Kompak Menganggap Pengguna Motor sebagai Anak Tiri

PTC dan PCM, Dua Mall di Surabaya yang Kompak Menganggap Pengguna Motor sebagai Anak Tiri

30 Januari 2026
Sisi Gelap Budaya Rewang di Hajatan Desa yang Nggak Banyak Orang Tahu Mojok.co

Saya Tidak Antisosial, Saya Cuma Takut Ikut Rewang dan Pulang Dicap Nggak Bisa Apa-apa

29 Januari 2026
Pronosutan Kulon Progo, Tujuan Baru para Pelari dan Pencari Ketenangan

Pronosutan Kulon Progo, Tujuan Baru para Pelari dan Pencari Ketenangan

26 Januari 2026
Bagi Orang Bengkel, Honda Beat Adalah Motor Paling Masuk Akal yang Pernah Mengaspal MOJOK.CO

Bagi Orang Bengkel, Honda Beat Adalah Motor Paling Masuk Akal yang Pernah Mengaspal

28 Januari 2026
4 Cara Mudah Menikmati Mie Ayam untuk Sarapan ala Warga Lokal Jakarta Mojok.co

Mie Ayam Tengah Malam, Kuliner yang Akan Membuatmu Kecewa Setengah Mati, Berkali-kali

28 Januari 2026
Setelah Tahu Gaji HSE, Saya Langsung Mengubur Mimpi Saya Jadi Dosen. Peduli Setan pada Ilmu Pengetahuan, Dompet Tebal Adalah Kunci!

Setelah Tahu Gaji HSE, Saya Langsung Mengubur Mimpi Saya Jadi Dosen. Peduli Setan pada Ilmu Pengetahuan, Dompet Tebal Adalah Kunci!

28 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=e8VJPpjKf2Q

Liputan dan Esai

  • Salah Kaprah Soal Tinggal di Perumahan, Padahal Lebih Slow Living-Frugal Living Tanpa Dibebani Tetangga ketimbang di Desa
  • Sebagai “Alumni” KA Airlangga, Naik KA Taksaka Ibarat “Pengkhianatan Kelas” yang Sesekali Wajib Dicoba Untuk Kesehatan Mental dan Tulang Punggung 
  • Memfitnah Es Gabus Berbahaya adalah Bentuk Kenikmatan Kekuasaan yang Cabul
  • Waste to Energy (WtE): Senjata Baru Danantara Melawan Darurat Sampah di Perkotaan
  • AI Mengancam Orang Malas Berpikir, Tak Sesuai dengan Ajaran Muhammadiyah
  • Menjadi Guru BK Capek Mental dan “Tak Menghasilkan”, Memilih Resign dan Kerja Kantoran Meski Harus Mengubur Cita-Cita

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.