Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kuliner

Resep Membuat Gorengan Kriuk dan Renyah

Laela Khoerunnisa oleh Laela Khoerunnisa
6 November 2021
A A
Resep Membuat Gorengan Kriuk dan Renyah terminal mojok
Share on FacebookShare on Twitter

Mau tahu resep bikin gorengan yang kriuk dan renyahnya tahan lama?

Siapa sih yang nggak suka gorengan? Apalagi orang Indonesia terbiasa menyantap gorengan sebagai teman minum kopi atau teh baik di pagi maupun sore hari. Bahkan, ada juga yang menjadikan gorengan sebagai lauk makan terutama di waktu sarapan. Termasuk saya sendiri. Dari kecil hingga sekarang, saya gemar makan bakwan goreng atau mendoan pakai nasi. Hehehe. Duh, enaknya nggak ada lawan, deh.

Ngomongin soal gorengan, kali ini saya mau berbagi beberapa resep rahasia agar gorengan yang kalian buat enak dan kriuknya tahan lama. Gorengan memang paling enak dimakan saat masih kriuk kriuk renyah gitu, kaaan. Berikut resepnya:

#1 Gunakan tepung terigu serbaguna (protein sedang) yang berkualitas baik

Tepung terigu menjadi salah satu bahan utama yang nantinya menentukan kualitas rasa dan tekstur suatu gorengan. Jadi, kalian harus memilih tepung terigu yang kualitasnya oke. Tepung terigu yang bagus biasanya bebas dari bau apek, kutu, dan bikin gorengan jadi lebih enak. Hindari menggunakan tepung terigu berprotein tinggi karena jenis yang satu ini khusus untuk membuat roti yang membutuhkan gluten tinggi. Jika terigu jenis ini dipakai untuk membuat gorengan, nanti tekstur gorengan bakal jadi alot, lho.

#2 Komposisi tepung dan air harus cukup

Membuat adonan gorengan memang gampang-gampang susah. Hasil akhir adonan nggak boleh terlalu kental, tapi juga nggak boleh terlalu encer. Makanya cara paling mudah adalah dengan menambahkan air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk perlahan. Perhatikan tekstur adonannya biar hasilnya pas.

#3 Tambahkan tepung maizena dan baking powder

Khusus untuk adonan bakwan yang mengandung banyak sayuran berair, menambahkan tepung maizena dan baking powder ke dalam adonan bisa membuat tekstur gorengan jadi lebih kriuk dan renyahnya tahan lama, lho. Gunakan perbandingan sekitar 4:1 untuk tepung terigu dan tepung maizenanya. Misalnya, empat sendok makan tepung terigu dan satu sendok makan tepung maizena untuk resep membuat adonan gorengan bakwan. Untuk baking powder cukup gunakan setengah sampai satu sendok teh saja, atau sesuaikan juga dengan banyaknya bahan yang lain.

Kalau di rumah nggak punya stok tepung maizena, tepung beras juga bisa jadi alternatif, kok. Tapi ingat, pastikan tepung beras yang kalian pakai masih baru dan nggak bau apek, ya.

#4 Bentuk adonan gorengan menjadi lebih tipis

Ketika menuangkan adonan gorengan ke dalam wajan (terutama untuk bakwan), usahakan bentuk gorengannya agak melebar dan tipis, ya. Bakwan yang tipis akan lebih renyah tahan lama dibanding bakwan yang tebal.

Baca Juga:

Ciri-ciri Gorengan Combro yang Sudah Pasti Enak Dimakan

4 Dosa Penjual Gorengan yang Bikin Pembeli Kapok dan Trauma

#5 Gunakan minyak goreng baru dalam jumlah yang cukup

Lebih baik selalu gunakan minyak goreng yang baru (belum dipakai untuk menggoreng makanan lain) untuk membuat gorengan. Jangan pakai minyak goreng bekas menggoreng ikan, ya. Pastikan juga jumlah minyak gorengnya cukup untuk merendam gorengan agar hasilnya matang dan garing dengan sempurna.

#6 Menggoreng dengan minyak goreng yang sudah panas

Agar gorengan renyah dan garing, pastikan minyak goreng sudah cukup panasnya ketika mulai memasukkan adonan gorengan ke wajan. Jika minyak kurang panas, gorengan akan alot dan terlalu berminyak, serta hasilnya nggak bakal renyah.

#7 Jangan terlalu sering membolak-balik gorengan

Biasakan cukup sekali saja membalik gorengan agar teksturnya renyah dan nggak terlalu banyak mengandung minyak. Biarkan satu sisi gorengan mulai matang berwarna cokelat keemasan, baru kemudian balik ke satu sisinya lagi.

#8 Santap gorengan saat masih hangat

Hal yang paling dasar agar gorengan terasa renyah dan enak tentu saja harus dimakan ketika masih hangat. Serenyah apa pun gorengan, ketika sudah terkena udara terlalu lama, nantinya akan dingin juga dan teksturnya menjadi lembek.

Nah, itulah bresep membuat gorengan yang kriuk dan renyah tahan lama. Sudah siap praktik sekarang?

Sumber Gambar: Pixabay

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 5 November 2021 oleh

Tags: gorenganresepTips
Laela Khoerunnisa

Laela Khoerunnisa

Bakul kue yang ingin menulis lagi.

ArtikelTerkait

Membocorkan Resep Starbucks Itu Nggak Guna, Sumpah!

Membocorkan Resep Starbucks Itu Nggak Guna, Sumpah!

10 Oktober 2023
Panduan Memahami Kesejahteraan PNS sebelum Benar-benar Yakin Ikut Tes CPNS Tahun Ini

Pengalaman Ikut Tes CPNS yang Bikin Kepala Pusing Tujuh Keliling dan Tips Lolos Seleksi

27 September 2023
Tips Menghilangkan Bau Apek pada Handuk Terminal Mojok

Tips Menghilangkan Bau Apek pada Handuk

28 Desember 2022
Tahu Pocong, Tahu Goreng Paling Enak yang Pernah Saya Makan

Tahu Pocong, Tahu Goreng Paling Enak yang Pernah Saya Makan

13 Oktober 2023
Pertolongan Pertama pada Sakit Gigi yang Dapat Kamu Coba di Rumah terminal mojok

Pertolongan Pertama pada Sakit Gigi yang Dapat Kamu Coba di Rumah

25 September 2021
Resep Combro Khas Sunda yang Enak Terminal mojok

Resep Combro Khas Sunda yang Enak, Wajib Dicoba!

20 Februari 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

PTC Surabaya dan PCM Surabaya, 2 Mall di Surabaya yang Kompak Menganggap Pengguna Motor sebagai Anak Tiri

PTC dan PCM, Dua Mall di Surabaya yang Kompak Menganggap Pengguna Motor sebagai Anak Tiri

30 Januari 2026
Batik Solo Trans Memang Nyaman, tapi Nggak Ramah Mahasiswa, ke Kampus Harus Transit Sampai 3 Kali Mojok.co

Batik Solo Trans Memang Nyaman, tapi Nggak Ramah Mahasiswa, ke Kampus Harus Transit Sampai 3 Kali

29 Januari 2026
Universitas Terbuka, Jalan Terbaik Menuntaskan Mimpi yang Pernah Begitu Mustahil untuk Diraih

Universitas Terbuka, Jalan Terbaik Menuntaskan Mimpi yang Pernah Begitu Mustahil untuk Diraih

25 Januari 2026
Jalan Klari Karawang, Jalan Maut yang Sulit Dihindari karena Jadi Penopang Industri

Jalan Klari Karawang, Jalan Maut yang Sulit Dihindari karena Jadi Penopang Industri

27 Januari 2026
Menurut Keyakinan Saya, Tugas Presentasi Mahasiswa Adalah Metode Pembelajaran yang Efektif, dan Saya Serius

Menurut Keyakinan Saya, Tugas Presentasi Mahasiswa Adalah Metode Pembelajaran yang Efektif, dan Saya Serius

31 Januari 2026
Stasiun Cawang, Stasiun yang Bikin Saya Nangis Bawang Saking Ramenya yang Nggak Masuk Akal

Stasiun Cawang, Stasiun yang Bikin Saya Nangis Bawang Saking Ramenya yang Nggak Masuk Akal

26 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=e8VJPpjKf2Q

Liputan dan Esai

  • Fakta Pahit soal Stunting. Apabila Tidak Diatasi, 1 dari 5 Bayi di Indonesia Terancam “Bodoh”
  • Indonesia Hadapi Darurat Kualitas Guru dan “Krisis Talenta” STEM
  • Kisah Pelajar SMA di Bantul Melawan Trauma Pasca Gempa 2006, Tak Mau Kehilangan Orang Berharga Lagi
  • Ironi Jogja yang “Katanya” Murah: Ekonomi Tumbuh, tapi Masyarakatnya Malah Makin Susah
  • Kalau Mau Bersaing di Era AI, Indonesia Butuh Investasi Energi 1 Triliun Dolar AS
  • Sasar Sekolah, Ratusan Pelajar di Bantul Digembleng Kesiagaan Hadapi Gempa Besar

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.