Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Hiburan Acara TV

Katakan Cinta: Reality Show yang Bikin Saya Ngimpi Pengin Ditembak

Dyan Arfiana Ayu Puspita oleh Dyan Arfiana Ayu Puspita
8 Agustus 2021
A A
Katakan Cinta: Reality Show yang Bikin Saya Ngimpi Pengin Ditembak terminal mojok.co

Katakan Cinta: Reality Show yang Bikin Saya Ngimpi Pengin Ditembak terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Setiap kali di depan TV, saya selalu bingung mau nonton apa. Sudah berkali-kali ganti saluran, tapi tetap saja tidak menemukan acara yang bisa membuat saya anteng di tempat duduk. Ini saya yang sok-sokan pemilih, atau memang acara TV sekarang nggak ada yang bagus, sih?

Padahal, di awal 2000-an, saya termasuk orang yang suka nonton TV. Ada banyak sekali program yang rutin saya ikuti, seperti kuis, reality show, bahkan sinetron. Kalau kalian pernah ikut kuis di Mojok yang bertajuk Tes Wawasan Kesinetronan, itu saya dapat skor bagus di situ. Lha, pertanyaannya seputar sinetron jadul e. Sudah khatam saya itu, mah.

Nah, kalau soal reality show-nya, boleh dibilang, era 2000-an awal adalah masa-masa kebangkitan reality show di Indonesia. Reality show pertama di Indonesia bahkan diklaim lahir di tahun ini. Reality show itu bernama Katakan Cinta yang tayang pada 2002. Ah, anak generasi 90-an pasti tahu acara ini. Bahkan mungkin masih ingat dengan beberapa istilah yang sering digunakan, seperti: pejuang cinta dan high quality jomblo. Tambah satu jempol lagi buat yang masih ingat dengan nama dua presenter ceweknya. Yap. Siapa lagi kalau bukan Vena Anisa dan Cici Panda.

Katakan cinta adalah reality show tentang perjuangan seseorang dalam mengungkapkan isi hati atau istilah kerennya, nembak gebetan. Menariknya, pejuang cinta ini (begitu mereka biasa disebut) tidak melulu laki-laki. Akan tetapi, ada juga perempuan. Mereka datang dengan berbagai macam latar belakang kisah asmara. Ada kakak tingkat yang mau nembak adik tingkatnya, ada bos yang mau nembak anak buahnya, ada pula yang mau upgrade status dari best friend jadi kekasih. Pokoknya, lewat Katakan Cinta, proses mengungkapkan isi hati ini jadi lebih berkesan.

Kalau diingat-ingat, dulu, ketika reality show ini tayang, saya jadi salah satu orang yang senyum-senyum sendiri menontonnya. Secara brengsek diam-diam membayangkan andaikan perempuan yang diberi boneka gede, bunga mawar, dan penembakannya disiarkan secara nasional itu adalah saya. Aihhh, pasti menyenangkan.

Setidaknya, itu bisa buat cerita sama cucu-cucu kelak. Ini loh simbahmu, dulu pernah masuk tipi. Begitu. Haaa, nggak usah munafik. Kamu juga pasti merasa seperti itu waktu nonton Katakan Cinta, kan? Apalagi kalau episodenya menampilkan cara menembak yang bikin kita mbatin, “Uuu… Co cuittt.” Bisa auto cengar-cengir kuda.

Meski kalau diingat-ingat geli sendiri karena pernah berkhayal ditembak lewat program Katakan Cinta, tapi reality show ini memang patut diacungi jempol. Setiap proses penembakan yang ditampilkan terlihat natural dan tidak dibuat-buat. Para pejuang cinta dan orang-orang yang terlibat dalam frame pun tampak seperti orang biasa, bukan talent yang sengaja di-setting oleh kru produksi. Coba bandingkan dengan reality show lain yang tayang belakangan ini. Apalagi kalau yang digawangi sama… Ah, you know lah siapa. Yang mantan penyanyi dan tukang hipnotis itu, loh. Duh, asli bikin males. Kelihatan banget kalau itu settingan.

Sebenarnya, Katakan Cinta pernah dibuat versi barunya di pada 2017 dengan nama Katakan Cinta Reborn. Tapi tetap saja, Katakan Cinta versi pertama adalah yang terbaik. Ia telah sukses membuat muda-mudi di zamannya bermimpi pengin ditembak. Hmmm, ternyata memang benar ya, Lur, yang pertama memang lebih berkesan. Eaaa.

Baca Juga:

6 Reality Show Paling Cringy yang Ada di Netflix

3 Reality Show Korea yang Ampuh Obati Kangen Wisata ke Alam Bebas

BACA JUGA Sinetron dan Reality Show Settingan Adalah Penyelamat Televisi dan artikel Dyan Arfiana Ayu Puspita lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 29 Agustus 2021 oleh

Tags: Hiburan TerminalKatakan Cintareality show
Dyan Arfiana Ayu Puspita

Dyan Arfiana Ayu Puspita

Alumnus Universitas Terbuka yang bekerja sebagai guru SMK di Tegal. Menulis, teater, dan public speaking adalah dunianya.

ArtikelTerkait

Bali dan Jogja Masih Jadi Setting Cerita FTV Terbaik Selama Ini terminal mojok.co

Bali dan Jogja Masih Jadi Setting Cerita FTV Terbaik Selama Ini

13 Juli 2021
Persamaan Franchise Fast and Furious dan Sinetron Indonesia terminal mojok.co

Persamaan Franchise Fast and Furious dan Sinetron Indonesia

8 Agustus 2021
4 Adegan Klise yang Dapat dengan Mudah Kamu Temukan di Drama Korea terminal mojok.co

4 Adegan Klise yang Dapat dengan Mudah Kamu Temukan di Drama Korea

26 Juli 2021
emiliano martinez fans arsenal manchester united mojok

Percayalah, Arsenal Juga Bahagia Melihat Emiliano Martinez Sukses Bareng Tim Lain

14 Juli 2021
Gentayangan, Acara TV Supranatural yang Nggak Kaleng-kaleng dan Bikin Bulu Kuduk Merinding terminal mojok

‘Gentayangan’, Acara TV Supranatural yang Nggak Kaleng-kaleng dan Bikin Bulu Kuduk Merinding

5 Juli 2021
Ratusan Lagu K-Pop Hilang dari Spotify, Berikut Alternatif Platform Streaming Untuk Pencinta K-Pop Terminal Mojok

Mana yang (Beneran) Lebih Unggul, Spotify atau YouTube Music?

11 Juni 2021
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Dear Konsumen, Jangan Mau “Ditipu” Warung yang Mengenakan Biaya Tambahan Pembayaran QRIS ke Pembeli  Mojok.co

Dear Konsumen, Jangan Mau “Ditipu” Warung yang Mengenakan Biaya Tambahan QRIS ke Pembeli 

17 Januari 2026
8 Istilah Bahasa Jawa yang Orang Jawa Sendiri Salah Paham (Unsplash)

8 Istilah Bahasa Jawa yang Masih Bikin Sesama Orang Jawa Salah Paham

18 Januari 2026
Alasan Orang Luar Jogja Lebih Cocok Kulineran Bakmi Jawa daripada Gudeg Mojok.co

Alasan Orang Luar Jogja Lebih Cocok Kulineran Bakmi Jawa daripada Gudeg

17 Januari 2026
Nasib Warga Dau Malang: Terjepit di Antara Kemacetan Kota Wisata dan Hiruk Pikuk Kota Pelajar

Nasib Warga Dau Malang: Terjepit di Antara Kemacetan Kota Wisata dan Hiruk Pikuk Kota Pelajar

17 Januari 2026
Petaka Terbesar Kampus- Dosen Menjadi Joki Skripsi (Pixabay)

Pengakuan Joki Skripsi di Jogja: Kami Adalah Pelacur Intelektual yang Menyelamatkan Mahasiswa Kaya tapi Malas, Sambil Mentertawakan Sistem Pendidikan yang Bobrok

19 Januari 2026
Bekasi Justru Daerah Paling Nggak Cocok Ditinggali di Sekitaran Jakarta, Banyak Pungli dan Banjir di Mana-mana

Bekasi: Planet Lain yang Indah, yang Akan Membuatmu Betah

13 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu
  • Nasib Tinggal di Jogja dan Jakarta Ternyata Sama Saja, Baru Sadar Cara Ini Jadi Kunci Finansial di Tahun 2026
  • Mahasiswa di Jogja Melawan Kesepian dan Siksaan Kemiskinan dengan Ratusan Mangkuk Mie Ayam
  • Beasiswa LPDP 80 Persen ke STEM: Negara Ingin Membuat Robot Tanpa Jiwa?
  • Air dari Perut Bumi: Goa Jomblang dan Perubahan Hidup Warga Gendayaan

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.