10 Jingle Iklan Terbaik yang Enak Dinyanyikan Ulang

10 Jingle Iklan Terbaik yang Enak Dinyanyikan Terminal Mojok

10 Jingle Iklan Terbaik yang Enak Dinyanyikan (Unsplash.com)

Nggak semua yang keluar dari mulut manakala kita bersenandung adalah potongan dari sebuah lagu. Adakalanya, yang kita senandungkan justru merupakan jingle dari sebuah iklan. Jika diibaratkan, jingle iklan yang saban hari kita lihat dan kita dengar seperti rangsangan untuk otak. Rangsangan tersebut kemudian membentuk ingatan yang sewaktu-waktu muncul.

Sayangnya, nggak semua jingle iklan enak dinyanyikan ulang. Ada yang jingle-nya wagu, ada pula yang cuma nebeng lagu yang lagi hits. Jadi, musiknya dibuat plek ketiplek dengan lagu asli, diganti liriknya saja.

Gara-gara sering nonton iklan TV, saya mencatat beberapa jingle iklan yang enak dinyanyikan ulang. Saya percaya, jingle-jingle ini nggak sembarangan dibuat. Berikut beberapa jingle iklan terbaik yang enak dinyanyikan ulang.

#1 Indomie

Sungguh berdosa bila membuat daftar jingle iklan yang nyanyi-able tanpa memasukkan nama Indomie di dalamnya. Nyatanya, jingle Indomie lebih dari sekadar jingle. Jingle ini menggambarkan betapa rakyat Indonesia bangga memiliki Indomie.

Ha gimana nggak bangga? Produk mi instan satu ini bukan cuma jadi favorit di negeri kita, tapi juga jadi makanan kesukaan banyak tokoh dunia! Coba saja cari di Google, kalian bakal menemukan sederet nama populer yang jatuh cinta pada Indomie. Saking hitsnya mi instan satu ini, sampai ada negara yang mengeklaim Indomie sebagai produk buatan mereka, lho!

#2 Djarum Coklat

Biasanya, iklan rokok tuh kalau nggak keren, ya keren banget, tak terkecuali jingle-nya. Dari sekian banyak iklan rokok yang berseliweran di TV, jingle iklan terbaik jelas dimiliki Djarum Coklat.

Coba saja kalian dengerin, Gaes. Petikan dawai gitar di awal jingle serta rangkaian nadanya sopan sekali masuk ke telinga. Saking sopannya alunan jingle ini bikin siapa pun yang mendengar merasa diajak ke sebuah tempat yang penuh kedamaian. Tempat yang nggak mengenal beban pekerjaan dan masalah hidup, apalagi masalah utang. Klalen kabeh. Atau jangan-jangan memang itu yang para perokok rasakan saat menikmati sebatang Djarum Coklat?

#3 Gilus Mix

Dibanding dua iklan sebelumnya, Gilus Mix memang terbilang iklan yang baru. Meski rasa kopinya B aja, harus saya akui Gilus Mix punya jingle iklan yang keren. Jingle ini dibawakan secara apik oleh Igor Saykoji. Bikin siapa pun yang mendengarkannya pengin ikutan nyanyi.

See? Musisi lokal juga bisa keren! Eh, tapi kenapa sekarang banyak banget iklan yang menggandeng bintang Korea, sih? Heran!

#4 Yamaha

Rasanya nggak salah jika Yamaha mengusung tagline “Semakin di Depan”. Pabrikan motor satu ini bukan cuma punya reputasi positif terkait produk mereka, tapi juga punya jingle iklan yang mewah.

Di YouTube, kalian bisa mendengar jingle Yamaha Semakin di Depan versi Dewa 19 maupun Noah. Yang bikin jingle Yamaha ini makin menarik adalah jingle-nya sama sekali nggak menyebutkan nama produk mereka. Meski begitu, siapa pun yang mendengar jingle ini pasti langsung ngeh kalau ini adalah jingle Yamaha. Kuat banget branding mereka, ygy.

#5 Honda Beat

Seolah ingin senyawa dengan nama produknya, jingle Honda Beat juga dibuat jedag-jedug. Jingle-nya penuh dengan keceriaan dan kegembiraan khas remaja, terutama di bagian reff. Wah, kepala jadi nggak tahan untuk ikutan angguk-angguk. Setuju dong kalau jingle Honda Beat ini masuk ke dalam daftar jingle iklan terbaik yang enak dinyanyikan?

#6 McDonald’s

Jingle iklan selanjutnya adalah jingle McDonald’s alias McD. Dengan lirik yang mudah dicerna, jingle McD bikin siapa pun pengin ikutan nyanyi ketika iklannya diputar.

Manalagi, manalagi selain di McD
Suasana ceria semua istimewa
Manalagi, selain di McD

#7 Sari Murni

Dari segi produk, teh Sari Murni mungkin nggak sepopuler merek teh celup lainnya. Namun, mari bersepakat bahwa teh Sari Murni punya jingle yang keren. Hayo ngaku, kalian pasti hafal dari awal hingga akhir jingle iklan teh Sari Murni, kan?

#8 Frisian Flag

Aku suka susunya, hingga tetes terakhir
Aku suka cokelatnya, hingga tetes terakhir

Ingat jingle iklan satu ini? Pasti ingat, dong. Liriknya yang mudah diingat bikin jingle ini sering tiba-tiba meluncur begitu saja dari mulut kita.

#9 Mie Sedaap

Mie Sedaap punya banyak sekali jingle untuk produknya. Namun, jingle terbaik mereka yang enak dinyanyikan tentu saja versi yang “Jelas Terasa Sedapnya”. Selain karena ada kesesuaian dengan tagline produk mereka, jingle “Jelas Terasa Sedapnya” juga mudah diingat dan enak untuk dinyanyikan.

#10 Indomilk

Jingle iklan yang enak dinyanyikan terakhir jatuh pada iklan Indomilk. Eits, tapi bukan jingle Indomilk yang versi Gemas itu, ya. Ketimbang versi Gemas yang vibes-nya kekoreaan, jingle Indomilk lawas versi “Indomilk Setiap Hari” jauh lebih menarik. Jingle ini jauh lebih Indonesia banget dan lebih enak dinyanyikan kembali.

Kok nggak ada jingle iklan Partai Perindo, Mbakkk?

Nganu, lagu di iklan Partai Perindo yang dulu sering bolak-balik muncul di TV bukan jingle ya, melainkan mars partai. Lagian, memangnya kalian diam-diam masih suka nyanyiin mars Perindo? Wah, Pak Hary Tanoe pasti bangga pada kalian, Nak.

Penulis: Dyan Arfiana Ayu Puspita
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Iklan-iklan Nyebelin tapi Kocak yang Pernah Muncul di Televisi.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.
Exit mobile version