SBY Puji Habis-Habisan Kesuksesan Asian Games 2018

sby

Dalam beberapa waktu terakhir, salah satu kader Partai Demokrat Roy Suryo secara beruntun menyinyiri pelaksanaan Asian Games 2018. Dari mulai nyinyirannya soal Jokowi yang menggunakan stuntman dalam aksi pembukaan Asian Games, kemudian nyinyiran soal prestasi Indonesia yang banyak dipengaruhi oleh faktor tuan rumah, kemudian nyinyiran soal panggung pencitraan politik pasca momen pelukan Jokowi-Prabowo, sampai yang terakhir Roy menyoroti munculnya Jokowi lewat video ddalam salah satu rangkaian acara upacara penutupan Asian Games 2018.

Nah, berbeda dengan Roy Suryo, bos besar Roy Suryo di Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono a.k.a SBY justru memberikan sikap dan pernyataan sebaliknya.

SBY berkali-kali justru memuji pelaksanaan Asian Games 2018 yang sukses besar.

“Prestasi Indonesia dalam Asian Games 2018 ini harus kita syukuri dan acungi dua jempol. Kita semua bangga.” tulis SBY dalam akun Twitter resminya. “Saya mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Presiden Jokowi dan semua pihak yang telah bekerja keras, sehingga Asian Games 2018 ini sukses besar.

Susilo Bambang Yudhoyono juga mengapresiasi para atlet yang sudah bertanding.

“Saya juga mengucapkan selamat, terima kasih dan rasa bangga kepada para atlet, yang telah mengharumkan nama bangsa Indonesia.”

Tak lupa, SBY juga mendukung Jokowi yang ingin mencalonkan Indonesia sebagai tuan rumah olimpiade.

“Ide Presiden Jokowi untuk mencalonkan Indonesia sebagai tuan rumah Olimpiade 2032 menurut saya baik dan perlu menjadi atensi kita semua,” ujar SBY. “Untuk itu ekonomi Indonesia 14 tahun ke depan harus tumbuh kuat, karena biaya penyelenggaraan Olimpiade jauh lebih besar. Insya Allah suatu saat kita bisa jadi penyelenggara Olimpiade, kalau kita berikhtiar bersama.”

Ah, senengnya kalau lihat mantan presiden memuji dan mengapresiasi kerja presiden saat ini. Syukur-syukur kalau habis ini Jokowi juga mengapresiasi kerja SBY yang dulu sukses menyelenggarakan Sea Games dan berhasil menjadi juara pertama. Dan juga, keberhasilan Indoensia menjadi tuan rumah Asian Games 2018 juga tak lepas dari hasil kerja keras pemerintahan SBY.

Orang-orang seperti Roy Suryo, Ngabalin, Fadli Zon, dan sebangsanya mah diskip aja kek iklan yutub.

Exit mobile version