5 Cara Tampil Menarik Walau Bukan Perempuan Cantik

stereotip suku perempuan MOJOK.CO

MOJOK.CO Mojok Institute percaya bahwa perempuan cantik tak melulu harus fantastis secara fisik, tapi juga memiliki pesona yang menarik. Hmm, apa saja, ya?

Cantik, jelita, dan bersinar adalah impian para perempuan—setidaknya menurut majalah-majalah populer yang isinya lebih banyak menampilkan iklan baju dan sepatu. Sayangnya, standar cantik yang kita kenal tak melulu sesuai dengan keadaan diri kita. Kalau diibaratkan dengan Jalan Malioboro, mungkin begini keadaannya: mereka-mereka yang dianggap sebagai perempuan cantik udah jalan sampai Pasar Beringharjo, eh kita masih di depan Malioboro Mall.

Nggak bisa bayangin, ya? Makanya, main ke Jogja dulu, dong~

Ladies, kondisi diri kita yang tiba-tiba merasa tidak cantik ini kadang membuat kita minder dan merasa kalah berjuang di medan perang kehidupan. Padahal, menjadi perempuan cantik bukan segalanya. Yang segalanya itu makan makanan enak, gratis, dan boleh nambah.

Malah, Mojok Institute telah mengadakan survey dengan perjalanan yang cukup alot hanya demi merumuskan karakter-karakter perempuan yang tetap membuatnya terlihat menarik meski tidak cantik seperti Sandra Dewi atau Tatjana Saphira. Penasaran??? Scroll terus, Ladiesqu~

1. Humoris

Menjadi lucu adalah alternatif pertama jika kamu yakin bahwa menjadi perempuan cantik (sesuai standar orang-orang) cukuplah susah. Perempuan dengan selera humor yang renyah nyatanya mampu menarik hati dan perhatian orang-orang di sekitarnya sehingga membuatnya lebih disukai.

Jadi, usahakan kamu memasukkan unsur komedi dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya, saat kamu berbicara dengan teman, kamu bisa menggunakan trik plesetan:

A: Bahasa Inggrisnya ‘bohong’ itu apa, ya? (sedang mengerjakan PR Bahasa Inggris)

B: ‘Lie’. Kalau ‘pembohong’, itu ‘wild’.

A: Loh, kok ‘wild’? Bukannya, ‘liar’?

B: Iya, justru karena dia ‘liar’. ‘Liar’ kan ‘wild’. Hehe.

Menyebalkan? Sedikit. Lucu? Sudah pasti. Kuncinya cuma satu: yakin!

2. Ceria

Perempuan yang ceria dan selalu tampak bahagia memiliki magnet tersendiri. Rasanya, semua masalah langsung berubah jadi upil dan remah-remah roti saat bertemu dengannya. Pokoknya, kebahagiaannya akan langsung menular dan auranya memancar tanpa henti!

Nah, untuk menjadi perempuan ceria, kamu harus hentikan pikiran-pikiran negatifmu. Perempuan cenderung memiliki anxiety dan overthinking, sehingga lupa untuk bersyukur dan tampil ceria. Yuk, ubah mulai hari ini~

3. Cerdas

Pernah nonton film Mean Girls? Tokoh Cady Heron terlihat lebih menarik bukan karena kecantikannya, melainkan karena kecerdasannya dalam Matematika. Hal yang sama bisa terjadi padamu, sebagaimana yang selalu ditunjukkan oleh guru-gurumu sendiri. Eh, kok guru-guru, sih?

Coba, deh, main ke SD-mu waktu dulu. Saya kira, sebagian dari kita bisa sepakat bahwa guru-guru cenderung akan bertanya, “Ooooh, kalian ini angkatannya Manda, ya?”

Manda—atau siapapun namanya di sekolahmu—adalah siswi yang menduduki peringkat 1 berturut-turut selama 6 tahun, selalu ikut Lomba Cerdas Cermat dan juara, nggak pernah bolos, rutin mengerjakan PR, duduknya selalu di baris pertama, dan nilai ulangannya paling rendah adalah 95. See?

4. Punya Teman yang Tidak Lebih Cantik

Eits, tenang. Poin ini bukan berarti merendahkan teman-temanmu sendiri. Nyatanya, “teman yang tidak cantik” bisa berarti “teman laki-laki”.

Yaaaa! Laki-laki jelas makhluk yang tidak cantik karena mereka tampan. Berteman dengan laki-laki, apalagi gerombolan laki-laki, jelas akan membuatmu tampak lebih menarik sebagai satu-satunya makhluk perempuan. Kamu bakal sering menarik perhatian karena tampak paling berbeda dan kamu tidak harus jadi supercantik untuk merasakan hal itu. Mantap!

5. Jadi Pembaca Mojok

Loh, loh, loh, apa maksudnya ini??? Apakah kalau kamu membaca Mojok, kamu secara otomatis bakal jadi menarik meski tidak dianggap sebagai perempuan cantik???

Bisa jadi, mylov, bisa jadi!!!!!11!!!!!1!1

Kenapa teori ini muncul? Pertama, Mojok menyajikan tulisan yang cerdas, menggelitik, sekaligus mangkeli. Ketiga kombinasi ini bakal membuatmu menjadi perempuan yang tahu banyak hal, tergugah berpikir dengan perspektif lain, serta dapat menyerap kelucuan-kelucuan dalam konten-konten Mojok. Singkatnya, kamu akan menjadi humoris, cerdas, dan ceria setiap harinya.

Belum lagi, di Mojok, kamu mungkin akan jatuh cinta dengan tulisan Pemred kami, Agus Mulyadi, yang popularitasnya tak perlu diragukan lagi. Saking nge-fan-nya, kamu bisa saja meminta Mas Agus untuk berfoto bersama, sedangkan sesungguhnya aktivitas ini bakal membuatmu terlihat bagai perempuan cantik dan menarik. Kenapa?

“Siapapun yang pernah foto dengan Agus pasti akan terlihat lebih cantik,” titah Kepala Suku Mojok, Mas Puthut EA.

Yah, jelas sudah: inti dari tulisan ini adalah poin nomor 5. Jangan lupa baca kami setiap hari, mylov~

Exit mobile version