Kevin Sanjaya/Marcus Gideon Susul Preveen/Melati Menang di Laga Pertama Olimpiade Tokyo 2020

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Juara Ganda Putra, Kado untuk Herry IP

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Juara Ganda Putra, Kado untuk Herry IP

MOJOK.CODua pasangan Indonesia, Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon serta Preveen Jordan dan Melati Oktaviani menang di laga pertama Olimpiade Tokyo 2020.

Menyusul ganda campuran Indonesia, Preveen Jordan/Melati Deava Oktaviani menang melawan pasangan Australia, Simon Wing Han/Gronya Sommerville, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon juga menang di laga pertama melawan pasangan dari Britania Raya pada Sabtu

Sebagai unggulan pertama, Kevin dan Marcus memang memegang beban cukup berat pada Olimpiade 2020 ini karena hanya medali emas Olimpiade yang belum pernah diraih pasangan nomor satu dunia ini.

Apalagi Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon belum pernah aktif mengikuti turnamen sejak terakhir berlaga di All England 2020. Itu pun laga yang akhirnya memaksa Kevin/Gideon dipaksa cabut duluan dari turnamen karena dianggap ODP Covid-19.

Sebelum laga Kevin/Marcus, laga sulit dihadapi pasangan ganda campuran Preveen Jordan dan Melati Oktaviani. Kejar mengejar angka sempat terjadi di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo. Dalam laga yang berakhir dengan rubber set, Preveen dan Melati sempat kalah di set pertama.

Kekalahan ini bahkan terjadi dengan pemandangan dua kali duece serta seringnya kesalahan elementer sendiri yang dilakukan Preveen dan Melati. Merasakan comeback pada set pertama, Preveen dan Melati bahkan belum juga tampil maksimal pada awal set kedua.

Baru ketika kedudukan 16-16, Preveen dan Melati akhirnya mampu menemukan ritme bermain dan hanya memberi satu poin tambahan kepada pasangan Australia. Skor akhir 21-17 dan berlanjut ke rubber game.

Di set ketiga ini akhirnya Preveen dan Melati menunjukkan kelasnya, meski Simon/Gronya sempat memberi perlawanan sengit. Skor akhir yang cukup jauh menunjukkan perbedaan kelas antara ganda campuran Indonesia ini dengan pasangan dari Australia.

Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon menang mudah

Berbeda dengan Preveen dan Melati yang sempat harus habis-habisan di laga pertama Olimpiade Tokyo 2020, Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon tak mendapat rintangan berarti. Laga yang langsung selesai hanya dalam dua set ini berakhir dengan skor cukup telak, yakni 21-15 dan 21-11.

Ben Lane dan Sean Vendy dari Britania Raya tak bisa berbuat banyak menghadang pergerakan Kevin Sanjaya atau kekuatan Marcus Gideon. Kemenangan ini menjadi modal penting bagi Kevin dan Marcus untuk memperlebar peluang meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.

Pada pertandingan selanjutnya kedua pasangan Indonesia ini akan melawan pasangan India yang lebih kuat dari pasangan Britania Raya besok pagi, yakni Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty di pertangan Grup A Olimpiade Tokyo 2020.

Ayo Kevin/Marcus dan Preveen/Melati, beri pelipur lara untuk kondisi kami yang lagi ngenes karena pandemi di Indonesia!


BACA JUGA Kenapa Indonesia Jago Banget Main Badminton? dan tulisan KILAS lainnya.

Exit mobile version