26 Lowongan untuk Lulusan SMA dan SMK di Rekrutmen Bersama BUMN 2023

rekrutmen bersama bumn 2023 mojok.co

Logo BUMN (Pinterest)

MOJOK.COLulusan SMA dan SMK bisa mengikuti rekrutmen Bersama BUMN 2023. Ada 26 lowongan dari berbagai perusahaan BUMN yang bisa diikuti.

Pendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2023 sudah dibuka. Rekrutmen yang digelar pada 11-20 Mei 2023 itu melibatkan lebih dari 120 BUMN Grup. Setidaknya ada 2.000 lowongan pekerjaan tersedia.

Tidak hanya tamatan perguruan tinggi, lulusan SMA dan SMK juga bisa mengikuti rekrutmen Bersama BUMN 2023. Di antara ribuan lowongan yang tersedia, terdapat 26 lowongan yang mensyaratkan pendidikan minimal lulusan SMA atau SMK.

Perusahaan BUMN yang membuka lowongan bagi lulusan SMA dan SMK itu bergerak di berbagai macam bidang. Posisi yang ditawarkan pun beragam Sejauh pengamatan Mojok, ada 26 lowongan yang tersedia untuk lulusan SMA dan SMK.

Lowongan untuk lulusan SMA/SMK

  1. Engineering Staff (PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia- PT Asuransi Jiwa IFG – PT Mitrasraya Adhijasa)
  2. Teknisi (Perum PPD)
  3. Account Officer – Bandar Lampung (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  4. Staf Pengelolaan SDH (Perum Perhutani)
  5. Sales Marketing (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Pegadaian – PT Pegadaian Galeri Dua Empat)
  6. Teknisi Maintenance LRT Jabodebek (PT Industri Kereta Api – PT INKA Multi Solusi – PT INKA Multi Solusi Service)
  7. Teknisi Backshop dan Overhaul LRT Jabodebek (PT Industri Kereta Api – PT INKA Multi Solusi – PT INKA Multi Solusi Service)
  8. Staf Humas dan Pelaporan (Perum Perhutani)
  9. Surveyor (PT Pembangunan Perumahan Tbk – PT PP Presisi Tbk – PT Lancarjaya Mandiri Abadi)
  10. Helper Elektrik (PT Pembangunan Perumahan Tbk – PT PP Presisi Tbk – PT Lancarjaya Mandiri Abadi)
  11. Operator Warehouse (PT Pembangunan Perumahan Tbk – PT PP Presisi Tbk – PT Lancarjaya Mandiri Abadi)
  12. Mekanik Dump Truk (PT Pembangunan Perumahan Tbk – PT PP Presisi Tbk – PT Lancarjaya Mandiri Abadi)
  13. Assistant Manager Floor (PT Aviasi Pariwisata Indonesia – PT Sarinah)
  14. Account Officer – Solo (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  15. Account Officer – Bojonegoro (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  16. Account Officer – Tegal (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  17. Account Officer – Banyuwangi (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  18. Account Officer – Baubau (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  19. Account Officer – Padang (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  20. Account Officer – Kendari (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  21. Account Officer – Medan (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  22. Account Officer – Tulungagung (PT Bank Rakyat Indonesia Tbk – PT Permodalan Nasional Madani)
  23. Operator Forklift (PT Pelabuhan Indonesia)
  24. Operator Truck Tronton (PT Pelabuhan Indonesia)
  25. Yard Operation Assisstant (PT Pelabuhan Indonesia)
  26. Gate Inspector (PT Pelabuhan Indonesia )

Syarat pendaftaran

Syarat pendaftaran setiap lowongan berbeda-beda tergantung posisi dan perusahaannya. Namun sejauh pengamatan mojok, rata-rata lowongan yang terbuka untuk lulusan SMA dan SMK mensyaratkan usia maksimal 25 tahun. Selain itu, peserta memiliki minimum nilai 75 dari skala 100.

Beberapa lowongan juga mensyaratkan lulusan SMA dan SMK dari jurusan tertentu. Namun tidak sedikit pula yang terbuka bagi semua jurusan. Informasi lebih lanjut mengenai persyaratan lengkapnya bisa kunjungi laman resminya Rekrutmen Bersama BUMN 2023.

Penulis: Kenia Intan
Editro: Purnawan Setyo Adi

BACA JUGA 8 SMK di Yogyakarta yang Masuk Sekolah Terbaik Se-Indonesia dan tulisan menarik lainnya di kanal Kilas

Exit mobile version