Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Otomotif

Setelah Mencoba 9 Generasi Vario, Saya Menyesal Sudah Menjadikan Vario 110 Sebagai Generasi Terbaik Motor Honda

Imanuel Joseph Phanata oleh Imanuel Joseph Phanata
10 Juni 2025
A A
Vario 110, Motor Honda Terbaik yang Bikin Saya Menyesal (Wikimedia Commons)

Vario 110, Motor Honda Terbaik yang Bikin Saya Menyesal (Wikimedia Commons)

Share on FacebookShare on Twitter

Sampai detik ini, saya sudah mencoba semua 9 generasi motor Vario. Menurut saya yang sudah mencoba semuanya, yang paling bandel, lalu menjadi motor Honda terbaik, adalah Vario 110 PGM-FI. Dan saya menyesal memiliki penyesalan tersendiri kepada motor ini, yaitu sudah tidak diproduksi lagi.

Jadi, Vario 110 lahir pada tahun 2014. Sayangnya, motor Honda ini tidak lagi diproduksi di 2019 dan beneran berhenti pada awal 2020. Padahal motor ini menjadi satu-satunya generasi injeksi satu-satunya yang memiliki kapasitas mesin 110 cc. Honda Beat juga menggunakan mesin yang sama.

Selain itu, ada fakta menarik soal Vario 110. Jadi, kebanyakan orang punya generasi sebelum dan sesudahnya. Jadi, motor Honda satu ini jadi jarang kelihatan di jalanan. Kamu lebih mudah menemukannya di kota besar. Inilah salah satu sesal saya, yaitu banyak orang tidak sempat merasakan generasi terbaik dari Vario. 

Saya sendiri termasuk generasi yang beruntung. Pada 2014, ketika Vario 110 PGM-FI lahir, ibu saya langsung membelinya. Rasa sayang itu muncul dengan cepat. Saya merawat motor Honda ini dengan telaten.

Nah, lewat tulisan ini, saya ingin berbagi pengalaman menggunakan Vario 110 sejak 2014. Saya hanya bisa kasihan buat kamu yang nggak pernah mencoba memiliki dan merawat motor Honda ini.

Kelebihan Vario 110

Bagi saya, Vario 110 adalah motor Honda yang bandel dan tahan banting. Saya sangat sering membawa motor ini ke luar kota, menyusuri pegunungan, menerobos banjir, sampai melewati jalan rusak. Selama 10 tahun lebih, motor ini juga belum pernah turun mesin. Sudah begitu, jarang “minta jajan” yang mahal.

Salah satu yang sudah menjadi pengetahuan umum terkait motor Honda adalah mudah mencari suku cadang. Selain murah, saya juga mudah mencari variasinya.

Soal mesin, meski cuma 110 cc, akselerasi Vario 110 ini masih enak. Sebaiknya kamu jangan meremehkan motor Honda satu ini. Selama 10 tahun pemakaian, motor ini masih kuat saya ajak melibas tanjakan sambil boncengan dan nyaman untuk jarak jauh. Buat saya, posisi berkendara motor ini tergolong nyaman.

Baca Juga:

Tanpa Motor Supra, Honda Tidak Akan Menjadi Brand Motor Terbaik yang Pernah Ada di Indonesia

Dominasi Motor Honda Akan Segera Berakhir, sebab Motor Keluaran Baru Yamaha Harus Diakui Lebih Berkualitas!

Soal BBM, nggak usah kamu tanya. Namanya motor Honda, sudah pasti irit. Sebagai gambaran, saya pernah membawa Vario 110 menempuh lebih dari 30 kilometer dengan kondisi bar bensin sudah tiris. 

Selain itu, saya juga pernah menguji motor ini dengan mengisi full tank Pertalite. Saya menggunakan Vario 110 untuk berangkat dan pulang kuliah menempuh jarak 30 kilometer PP. Bensin motor Honda satu ini bisa bertahan sampai 1 minggu lebih 2 hari. Itu saja jarum bensin baru berada di kotak merah, belum ke huruf E.

Kekurangan motor Honda generasi terbaik

Ada kelebihan, pasti ada kekurangan. Vario 110 ini tentu tidak terhindar dari kekurangan.

Menurut saya, kekurangan yang paling terlihat ada pada desain yang aneh. Bahasa Jawa-nya “wagu”. Melihat motor ini rasanya bosan, tidak menarik, berbeda dengan generasi lainnya yang menurut saya desainnya lebih enak di mata dan tidak aneh.

Selain desain, sistem pengereman juga rada jadi masalah. Jadi, Honda mempunyai fitur pengereman bernama combi brake system. Sistem ini menggabungkan rem depan dan belakang. Intinya, saat kita mengerem menggunakan tuas rem belakang, rem depan akan ikut bekerja. 

Nah, sistemnya ini bagus, tetapi tidak untuk Vario 110. Bagi saya pribadi, rasa remnya menjadi keras, tidak enak, walaupun masih tetap pakem. 

Selain itu ada penyakit yang sebetulnya sepele, tetapi mengganggu. Banyak orang sudah mengeluhkan soal ini, yaitu penyakit sering mati tiba-tiba saat berhenti. 

Ini cukup mengganggu karena Vario 110 bisa mati secara tiba-tiba saat berhenti. Yah, walaupun bisa dinyalakan kembali dengan mudah. Penyakit ini sudah pernah saya bawa ke bengkel resmi. Hasilnya sembuh, tetapi muncul kembali. 

Kekurangan terakhir ada di lampu bawaan yang kurang terang. Padahal di dalam brosur sudah ada keterangan “sudah menggunakan lampu LED”.

Kesimpulannya, mesin Vario 110 ini memang badak. Bertenaga dan tahan banting. Sudah begitu, perawatan mudah dan gampang. Oleh sebab itu, motor Honda ini akan selalu jadi motor terbaik untuk saya pribadi. Saya rada menyesal kalau banyak orang belum pernah dimanjakan generasi terbaik dari Vario ini.

Penulis: Imanuel Joseph Phanata

Editor: Yamadipati Seno

BACA JUGA Honda Vario 110: Sebaik-baiknya Skutik untuk Yang-yangan, Bikin Ketiduran Dibonceng Mas Mantan

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 10 Juni 2025 oleh

Tags: hondamotor hondaVarioVario 110Vario injeksiVario PGM-FI
Imanuel Joseph Phanata

Imanuel Joseph Phanata

Mahasiswa semester 5 jurusan Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok yang hobi menulis di Mojok

ArtikelTerkait

Andai Suzuki Burgman Street 125 Ganti Logo Jadi Honda, Pasti Laris di Indonesia

Andai Suzuki Burgman Street 125 Ganti Logo Jadi Honda, Pasti Laris di Indonesia

18 Agustus 2025
Honda Supra X 125, Vega, Shogun 110 R_ 3 Legenda Jalanan Indonesia supra fit MOJOK.CO

Supra X, Vega, Shogun 110 R: Tua Bangka, tapi Tetap Legenda Jalanan Indonesia

22 Juli 2020
Honda Supra X, Motor Honda Favorit Rakyat Indonesia (Unsplash)

Supra X 2002, Motor Honda Kesayangan Bapak yang Sering Diremehkan karena Menjadi Kesukaan Tukang Galon

23 Januari 2024
Saya Bersyukur Menjadi Pengguna Motor Honda CB150R Old setelah Melihat Generasi Penerusnya Makin Ampas Honda CB150X

Saya Bersyukur Menjadi Pengguna Motor Honda CB150R Old setelah Melihat Generasi Penerusnya Makin Ampas

20 Mei 2025
Motor Supra, Motor Super yang Bikin Honda Jaya di Mata Rakyat (Sutrisno Gallery/Shutterstock.com)

Tanpa Motor Supra, Honda Tidak Akan Menjadi Brand Motor Terbaik yang Pernah Ada di Indonesia

16 Januari 2026
Motor Honda Astrea Prima: Motor Jadul, Minim Fitur, tapi Harganya Bener-bener Nggak Masuk Akal motor honda supra 100

Honda Supra 100: Motor Irit yang Bikin Kalian Otomatis Jadi (Terlihat seperti) Pria Baik-baik

21 Januari 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Bukan Malang, Pengendara dengan Refleks Terbaik Itu Ada di Banyuwangi. Tak Hanya Jalanan Berlubang, Truk Tambang pun Dilawan

Bukan Malang, Pengendara dengan Refleks Terbaik Itu Ada di Banyuwangi. Tak Hanya Jalanan Berlubang, Truk Tambang pun Dilawan

15 Januari 2026
Jalan Dayeuhkolot Bandung- Wujud Ruwetnya Jalanan Bandung (Unsplash)

Jalan Dayeuhkolot Bandung: Jalan Raya Paling Menyebalkan di Bandung. Kalau Hujan Banjir, kalau Kemarau Panas dan Macet

17 Januari 2026
Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

14 Januari 2026
4 Aturan Tidak Tertulis ketika Naik Transjakarta (Unsplash)

Hal-hal yang Perlu Pemula Ketahui Sebelum Menaiki Transjakarta Supaya Selamat dan Cepat Sampai Tujuan

16 Januari 2026
5 Camilan Private Label Alfamart Harga di Bawah Rp20 Ribuan yang Layak Dibeli Mojok.co

5 Camilan Private Label Alfamart Harga di Bawah Rp20 Ribu yang Layak Dibeli 

13 Januari 2026
Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda Mojok.co

Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda

15 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Brownies Amanda Memang Seterkenal Itu, Bahkan Sempat Jadi “Konsumsi Wajib” Saat Sidang Skripsi
  • Kengerian Perempuan saat Naik Transportasi Umum di Jakarta, Bikin Trauma tapi Tak Ada Pilihan dan Tak Dipedulikan
  • Pascabencana Sumatra, InJourney Kirim 44 Relawan untuk Salurkan Bantuan Logistik, Trauma Healing, hingga Peralatan Usaha UMKM
  • Luka Perempuan Pekerja Surabaya: Jadi Tulang Punggung Keluarga, Duit Ludes Dipalak Kakak Laki-laki Nggak Guna
  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.