Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

Solo Grand Mall (SGM), Mall Pertama di Solo yang Masih Eksis Hingga Sekarang

Nurul Fauziah oleh Nurul Fauziah
29 November 2023
A A
Solo Grand Mall (SGM), Mall Pertama yang Masih Eksis (Unsplash)

Solo Grand Mall (SGM), Mall Pertama yang Masih Eksis (Unsplash)

Share on FacebookShare on Twitter

Solo Grand Mall (SGM) merupakan ikon sejarah perbelanjaan Kota Solo. Ia mampu bertahan hingga sekarang meski persaingan semakin ketat. Berdiri sejak 2004, mall ini menjadi salah satu bukti nyata bahwa keberhasilan sebuah pusat perbelanjaan tidak hanya tergantung pada kepopuleran saat pertama kali berdiri. Ada beberapa faktor kunci telah membantu SGM bertahan hingga saat ini.

Solo Grand Mall mengedepankan kebutuhan 

Saat mall lain mulai membuka wahana untuk menarik pembeli, SGM tidak demikian. SGM menarik pembeli dengan kebutuhan yang ditawarkan oleh beberapa outlet yang ada di SGM. Pelayanan pelanggan yang baik merupakan kunci kesuksesan dalam bisnis ritel. 

Mereka juga memberikan fokus yang besar pada kepuasan pelanggan dengan menyediakan layanan yang ramah, memperhatikan umpan balik, dan berusaha untuk terus meningkatkan kualitas layanan mereka. Dari pengamatan saya, SGM lebih fokus pada menggunakan space kosong untuk memberikan tempat duduk bagi para pelanggan yang ingin mengerjakan pekerjaan di luar tapi butuh nyaman. 

Di lantai tiga, dekat food court, Solo Grand Mall menyediakan space kosong dengan meja, kursi, dan stop kontak. Space ini membantu orang mengerjakan tugas dengan mudah dan nyaman. Bahkan setiap orang tidak dituntut memesan makanan atau minuman dari luar. Banyak orang yang membawa tumbler minum sendiri. 

Namun, hal itu tidak membuat masyarakat tidak mau membeli makanan, minuman, atau barang. Malahan, setelah mengerjakan tugas, mereka bisa sembari berbelanja dan menikmati makanan yang dijual.

Oleh sebab itu, Solo Grand Mall bisa disebut telah konsisten dalam mempertahankan citra dan kualitasnya sebagai salah satu destinasi belanja. Dengan tidak hanya fokus pada peningkatan jumlah pengunjung, tetapi juga pada pengalaman yang diberikan kepada setiap pengunjung, SGM berhasil mempertahankan loyalitas konsumen yang telah ada sejak lama.

Beragamnya penyewa dan penawaran 

Keberhasilan sebuah mall sering ditentukan oleh beragamnya tenant atau penyewa. Dulu, banyak yang memandang tata letak Solo Grand Mall itu kurang terkondisikan. Namun, seiring waktu, terjadi pembenahan tetapi tetap mampu mempertahankan daya tariknya dengan menarik penyewa yang beragam. 

Keberagaman ini menarik minat pengunjung dari berbagai lapisan masyarakat. Bahkan bisa dibilang penyewa akan berbeda setiap tahun. Untuk itulah SGM bisa terus memperbaharui ketertarikan pengunjung.

Baca Juga:

Purwokerto dan Purwakarta: Nama Mirip Beda Provinsi yang Bikin Paket Nyasar, Ongkir Membengkak, dan Kurir Ekspedisi Kena Mental

Mengaku dari Purwokerto Lebih Praktis Dibanding dari Kabupaten Banyumas

Kemitraan yang kuat dengan komunitas lokal 

Salah satu faktor penting yang membantu Solo Grand Mall bertahan adalah kemitraan yang kuat dengan komunitas lokal. Dengan menyelenggarakan berbagai acara komunitas, mendukung kegiatan amal, dan turut serta dalam berbagai inisiatif lokal, SGM telah berhasil menjadi bagian yang terintegrasi dalam kehidupan masyarakat sekitar. 

Setiap beberapa bulan sekali saat saya berkunjung, selalu ada kegiatan komunitas yang memang menarik. Misalnya, mereka menyelenggarakan kontes model anak-anak, lomba menggambar, komunitas cosplay Jepang, dan masih banyak lagi.

Lokasinya yang strategis

Salah satu faktor utama yang berkontribusi pada kesuksesan Solo Grand Mall adalah lokasinya yang strategis. Terletak di pusat kota, dengan akses yang mudah dari berbagai wilayah sekitarnya, SGM menawarkan kemudahan akses. Ketersediaan parkir yang luas juga menjadi nilai tambah yang signifikan bagi pengunjung.

SGM telah berhasil mempertahankan posisinya dalam persaingan bisnis mall di Solo melalui fokus pada kebutuhan pelanggan, keragaman penyewa, kemitraan dengan komunitas lokal, dan lokasi strategisnya. Meskipun tantangan terus muncul, SGM tetap konsisten dalam memberikan pengalaman berbelanja yang nyaman dan terjangkau bagi pengunjungnya.

Penulis: Nurul Fauziah

Editor: Yamadipati Seno

BACA JUGA Mengenal Toponimi Nama Daerah di Solo, Ada yang Diambil dari Nama Tanaman!

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 29 November 2023 oleh

Tags: jawa tengahmall di solomall pertamamall pertama di solopusat perbelanjaan di soloSGMSolo Grand Mallsolo mall
Nurul Fauziah

Nurul Fauziah

Anak rumahan yang suka dengan isu sosial.

ArtikelTerkait

7 Dosa Bupati Blora yang Sulit Dimaafkan Warga

7 Dosa Bupati Blora yang Sulit Dimaafkan Warga

9 September 2024
Senjakala Madhang Maning Park Purwokerto: Pusat Kuliner yang Digadang-gadang Bakal Ramai, tapi Nyatanya Semakin Terbenam

Senjakala Madhang Maning Park Purwokerto: Pusat Kuliner yang Digadang-gadang Bakal Ramai, tapi Nyatanya Semakin Terbenam

2 November 2023
Bukit Puteran, Sebaik-baiknya Tempat Menyaksikan Romantisnya Kudus kabupaten kudus DEMAK

Kabupaten Kudus Memang Layak Dinobatkan sebagai Kabupaten Terkaya di Jawa Tengah, Inilah Alasannya

20 Mei 2025
Slawi, Kota Teh yang Tidak Punya Kebun Teh

Slawi, Kota Teh yang Tidak Punya Kebun Teh

15 November 2023
3 Daerah yang Sering Disalahpahami sebagai Tempat Wisata Bumiayu (Mojok.co)

3 Daerah yang Sering Disalahpahami sebagai Tempat Wisata Bumiayu

12 Desember 2023
Mengenal Colomadu Karanganyar: Kecamatan yang akan Menjadi Tempat Tinggal Jokowi setelah Pensiun Jadi Presiden Mojok.co

Mengenal Colomadu Karanganyar: Kecamatan yang akan Jadi Tempat Tinggal Jokowi setelah Pensiun Jadi Presiden

17 Juni 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Tempat Lahirnya Para Pahlawan, Satu-satunya Hal yang Bisa Dibanggakan dari Purworejo Mojok.co

Tempat Lahirnya Para Pahlawan, Satu-satunya Hal yang Bisa Dibanggakan dari Purworejo

14 Januari 2026
UT, Kampus Terbaik Tempat Mahasiswa Tangguh yang Diam-diam Berjuang dan Bertahan Demi Masa Depan

UT, Kampus Terbaik Tempat Mahasiswa Tangguh yang Diam-diam Berjuang dan Bertahan Demi Masa Depan

19 Januari 2026
Fisioterapis, Profesi Menjanjikan dan Krusial di Tengah Masyarakat yang Sedang Begitu Gila Olahraga

Fisioterapis, Profesi Menjanjikan dan Krusial di Tengah Masyarakat yang Sedang Begitu Gila Olahraga

18 Januari 2026
Jujur, Saya sebagai Mahasiswa Kaget Lihat Biaya Publikasi Jurnal Bisa Tembus 500 Ribu, Ditanggung Sendiri Lagi

Dosen Seenaknya Nyuruh Mahasiswa untuk Publikasi Jurnal, padahal Uang Mahasiswa Cuma Dikit dan Nggak Dikasih Subsidi Sama Sekali

17 Januari 2026
KA Sri Tanjung, Penyelamat Mahasiswa Jogja Asal Banyuwangi (Wikimedia)

Pengalaman Naik Kereta Sri Tanjung Surabaya-Jogja: Kursi Tegaknya Menyiksa Fisik, Penumpangnya Menyiksa Psikis

13 Januari 2026
Jawaban untuk Pertanyaan Kenapa Kutoarjo Punya Alun-alun Sendiri padahal Masuk Purworejo

Jawaban untuk Pertanyaan Kenapa Kutoarjo Punya Alun-alun Sendiri padahal Masuk Purworejo

19 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu
  • Nasib Tinggal di Jogja dan Jakarta Ternyata Sama Saja, Baru Sadar Cara Ini Jadi Kunci Finansial di Tahun 2026
  • Mahasiswa di Jogja Melawan Kesepian dan Siksaan Kemiskinan dengan Ratusan Mangkuk Mie Ayam
  • Beasiswa LPDP 80 Persen ke STEM: Negara Ingin Membuat Robot Tanpa Jiwa?
  • Air dari Perut Bumi: Goa Jomblang dan Perubahan Hidup Warga Gendayaan

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.