Meski saya nggak bisa Kamehameha, tapi memelihara kura-kura ternyata memberi saya banyak pelajaran
Kalau membicarakan hewan peliharaan, kebanyakan di benak orang-orang mereka akan langsung terbayang kucing atau anjing. Valid sih, karena saya sendiri juga merasa dua binatang ini adalah yang paling populer dan banyak dipelihara di Indonesia. Sebagai seseorang yang terlahir dari keluarga pencinta hewan, sejak kecil saya sudah dikelilingi oleh anjing, kucing, dan hamster yang dipelihara di rumah. Bagi saya, hewan peliharaan adalah pelengkap jiwa dan penghibur. Bahasa kerennya sih, emotional support partner.
Karena harus tinggal di luar kota dan menetap di kos semasa kuliah, saya sering merasa kesepian karena tidak ada teman di kamar kos. Akhirnya di tahun ketiga berkuliah, saya memutuskan untuk mengadopsi jenis binatang yang belum pernah saya pelihara sebelumnya: reptil. Reptil yang saya pilih adalah kura-kura karena ukurannya kecil sehingga bisa mudah diurus di dalam kamar kos. Nah, berikut beberapa pelajaran hidup yang saya dapat setelah memelihara Kobugi (nama yang saya berikan untuk kura-kura saya) selama kurang lebih empat tahun ini.
Nggak, saya nggak bisa Kamehameha. Tolong banget.
Daftar Isi
Menjadi pawrent sama dengan free trial menjadi orang tua
Karena memiliki tanggungan makhluk hidup, otomatis Kobugi menjadi anak yang harus saya asuh dan perhatikan. Saya harus memperhatikan sandang (kebersihan tubuhnya), pangan, serta papan (akuarium) supaya kura-kura ini bisa hidup sejahtera. Tidak hanya itu, segala keputusan dan jadwal yang saya buat harus diambil dengan memikirkan dan memprioritaskan Kobugi. Contohnya, saya tidak bisa menginap lama-lama di luar kos karena Kobugi harus diberi makan dan diurus.
Saya sampai pernah mikir, wah, gini ya rasanya jadi orang tua? Cuma bedanya ini anak hewan. Kalau anak manusia mungkin akan lebih repot lagi karena saya harus memikirkan kebutuhan esensial lainnya yang jelas lebih menguras dompet.
Harus pintar mengelola finansial demi hewan kesayangan
Kalau orang seusia saya prioritas utamanya cuma menabung-investasi-keluarga-hidup, saya memiliki satu kategori lagi, yaitu ‘anak’. Biaya ini adalah uang untuk membeli turtle food; uang investasi untuk beli peralatan akuarium; serta dana untuk membawa Kobugi ke dokter hewan. Nah, di sinilah saya harus pintar-pintar mengelola uang. Contohnya saya mau tidak mau harus mengalah dan mengalokasikan dana yang awalnya ingin dibuat untuk berfoya-foya untuk ditaruh di dana khusus Kobugi.
Tidak semua hewan hidup memerlukan sosialisasi
Di rumah orang tua saya, kami memelihara dua ekor anjing. Keuntungan yang didapatkan juga banyak, contohnya rumah jadi lebih terjaga; ada penangkap tikus tambahan; dan rumah bisa ditinggal dalam jangka waktu lebih lama karena kedua anjing kami tidak sendirian (saling menemani). Nah, awalnya saya sempat berpikir apakah Kobugi ini tidak kesepian sendiri? Ternyata setelah banyak membaca, kura-kura tidak memiliki sifat sosial alami seperti anjing. Mereka hewan solitary yang justru lebih aman kalau hidup sendirian.
Saya jadi lebih relate dengan Kobugi. Apalagi saat kuliah itu sedang masa-masa awal covid masuk Indonesia. Kami berdua masing-masing hidup sendirian tapi saling menemani dalam diam.
Hubungan emosional bisa tercipta walaupun kita tidak berkomunikasi dalam bahasa yang sama
Ciaaaakss…. subjudulnya kesannya romantis banget, hehehe. Tapi sama dengan anjing atau kucing, memelihara dan menyayangi hewan peliharaan berarti memiliki hubungan emosional dengan mereka. Walaupun saya tidak bisa berbahasa kura-kura dan Kobugi tidak bisa berbahasa manusia. Tapi, dia bisa merespons kalau saya panggil; saya tahu makanan dan tempat favoritnya; dan kami berdua saling menikmati menghabiskan waktu bersama-sama. Biasanya Kobugi tidur di samping laptop saya selagi saya mengetik skripsi.
Hidup manusia itu adalah pembelajaran tanpa henti
Karena sejak kecil terbiasa memelihara mamalia, waktu mengadopsi Kobugi, saya merasa seperti manusia idiot yang tidak tahu apa-apa. Wajar saja, toh memang saya tidak pernah memelihara reptil sebelumnya. Saya baru tahu kalau ternyata reptil memiliki suhu tubuh rendah dibandingkan hewan lain sehingga perlu berjemur di matahari/memakai lampu sinar UV.
Saya juga baru tahu kalau kura-kura tidak perlu diberi makan setiap hari, dan kalau sedang masa kawin, kura-kura akan mengalami prolapse. Intinya, seluruh pengetahuan saya mengenai memelihara mamalia selama 20 tahun saya hidup di bumi ini tidak bisa diterapkan mentah-mentah kepada Kobugi. Alhasil, saya ya memang harus belajar dari nol.
Nah, itu tadi hikmat yang saya dapat dari memelihara Kobugi. Kira-kira, menurut kalian lebih enak memelihara mamalia atau reptil? Atau jangan-jangan, ada yang mau memperkenalkan saya untuk memelihara binatang unggas untuk jadi ‘calon anak’ yang akan saya adopsi berikutnya? Hehehe.
Penulis: Eunike Dewanggasani W. S.
Editor: Rizky Prasetya
BACA JUGA Panduan Menjawab di Mana Letak Candi Borobudur agar Kalian Nggak Salah Tag Lokasi di Instastory