Saya Orang Gunungkidul dan Sering Mengaku dari Wonosari, Terus Masalahnya Apa?

Saya Orang Gunungkidul dan Sering Mengaku dari Wonosari, Terus Masalahnya Apa?

Saya Orang Gunungkidul dan Sering Mengaku dari Wonosari, Terus Masalahnya Apa? (Unsplash.com)

Sabtu Pon, 27 Mei 2023 nanti, Gunungkidul genap berusia 192 tahun. Beragam perayaan digelar untuk menyambut hari jadi kabupaten yang berada di selatan Kota Jogja ini. Di hari jadi yang ke-192 itu, saya memilih membuka Twitter dan membaca postingan unpopuler opinion tentang tanah kelahiran saya itu.

Dari sekian banyak twit, ada beberapa postingan yang menurut saya cukup menggelitik. Twit pertama datang dari akun @siuuuuuuuilet, yang bilang kayak gini:

Cuitan Mas Siuilet dengan tujuh “u” itu juga bikin ingatan lama saya kembali muncul ketika masih duduk di bangku kuliah. Saya tahu betul banyak teman saya yang kerja di luar kota, saat ditanya “asalnya dari mana?” atau “lahir di mana?”, mayoritas mengaku dari Kota Jogja. Sementara bagi mereka yang tinggal di Kota Jogja, biasanya mengaku berasal dari Wonosari, ibu kota Kabupaten Gunungkidul.

Saya kurang tahu persis alasan sebenarnya kenapa orang Gunungkidul lebih suka mengaku dari Kota Wonosari ketimbang menyebut secara langsung dari Gunungkidul. Nggak sedikit yang bilang kalau hal ini bentuk dari sikap kurang pede atau malu menjadi orang dusun. Pasalnya, mengaku dari Wonosari dipandang lebih “kota” daripada Gunungkidul yang dinilai ndeso. Apakah penilaian ini cukup berdasar dan bisa dipertanggungjawabkan?

Apakah mayoritas orang Gunungkidul malu dengan identitasnya sendiri?

Ya, setiap kali nongkrong sama orang dari luar daerah, sampai detik ini saya melihat mereka masih memandang Gunungkidul sebelah mata. Nggak sedikit orang yang terang-terangan berseloroh di hadapan saya kalau orang Gunungkidul itu udik, ndesit, gondesable, cocoknya cuma jadi kuli. Mendengar pandangan cah kota tersebut, saya hanya bisa tersenyum tipis, nggak menyalahkan ataupun membenarkan.

Saya sadar, prasangka itu lahir nggak semata-mata jatuh dari langit, melainkan ada peristiwa panjang yang mungkin melatarbelakangi pandangan orang luar daerah tentang kampung halaman saya ini. Pertanyaannya, apakah benar mayoritas orang Gunungkidul malu mengakui tanah kelahirannya sendiri?

Menolak stigma

Awalnya saya mengira memang begitu. Tapi, setelah saya pikir-pikir lebih dalam lagi, saya cukup sangsi mengatakan kalau itu benar. Buktinya tahun 1980-an lalu, mendiang Manthous, maestro musik campursari asal Gunungkidul, membuat lagu “Tiwul Gunungkidul” dan “Gunungkidul Handayani”. Dan, dari dulu sampai sekarang, warga yang merantau sering menyanyikan kedua lagu itu di luar kota.

Dalam lagu “Tiwul Gunungkidul” yang berdurasi 4:08 menit, pria kelahiran 10 April 1950 tersebut berhasil memotret kekayaan yang dimiliki Bumi Handayani dengan sangat apik dan sanggup mempresentasikan warga yang hidup di kaki bukit. Mulai dari keindahan alam, kuliner khas, kesenian tradisional, dan tempat pariwisata di Bumi Handayani. Berikut pengggalan liriknya:

Tak pikir kowe wis lali, Mas
Karo aku cah Gunungkidul
Eling-eling panggonane dhuwur
Tlatah Ngayogjo sak wetan Bantul
Sing kondang, Dik, gaplek lan tiwul
Watu lintang apa watu kapur
Babagan seni ojo maido
Akeh sing kondang akeh sing misuwur

Sekilas, lirik lagu di atas memang sangat sederhana. Tapi di saat orang luar daerah memandang sebelah mata warga Gunungkidul—karena dianggap udik dan terbelakang—Manthous seolah menolak stigma itu. Meski sempat melalang buana merantau ke Jakarta untuk belajar seni musik dan bergabung dengan grup band, seperti Flower Sound dan Beib Blues, sama sekali nggak membuatnya mengingkari Bumi Handayani.

Dia menampik anggapan kalau orang Gunungkidul malu mengakui tanah kelahirannya. Lagu-lagu itu menegaskan kalau kami punya identitas sendiri, berani unjuk gigi, dan bangga dengan karakter yang dimiliki.

Seiring berjalannya waktu, kedua lagu Manthous tersebut menjadi anthem warga Bumi Handayani dan sering dinyanyikan saat ada hajatan, baik di kampung maupun di luar kota. Jadi, anggapan kalau orang Gunungkidul sering mengaku dari Wonosari karena malu mengakui tanah kelahirannya, saya rasa kurang tepat dan nggak berdasar.

Memangnya kenapa kalau mengaku dari Wonosari?

Orang kota kadang memang kurang adil memandang orang-orang dusun. Hanya karena kami tinggal di pelosok dan mengaku dari Wonosari, lantas mereka menganggap kami malu dan nggak pede sama daerah asal. Lho? Memangnya wajib gitu menyebut alamat atau identitas secara spesifik? Sak penaku to, seneng ane ngatur i, lho.

Maksud saya begini. Percayalah, alasan kenapa saya sering menyebut nama Wonosari itu bukan karena malu, tapi biar kalian lebih paham mencerna informasi dan mempersingkat percakapan. Sesimpel itu, tenan.

Nanti kalau saya bilang dari Gunungkidul, ujung-ujungnya kalian kepo setengah mati. Misalnya saya jawab dari Semanu, nanti kalian tanya Semanu-nya mana, saya tegaskan lagi dari Ngeposari, ngejar lagi sampai di tahap nama Pak RT, Pak Takmir, PKK, dan para dedemit penghuni dusun. Repot!

Lagian masalah kayak gini saja dipersoalkan. Lha wong Wonosari itu ibu kota Kabupaten Gunungkidul, yo wajar to nyebut nama kota ini. Kecuali kalau saya lahir di Gunungkidul tapi ngaku dari Amsterdam, lha kui pacul wae ndasku. Wong ya Wonosari itu bagian dari Gunungkidul dan bahkan menjadi representasi kabupaten, ngono kok nggak oleh. Lha yo bebas to, repot men.

Penulis: Jevi Adhi Nugraha
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Terminal Dhaksinarga Wonosari Gunungkidul: Terminal Rasa “Mal” dan Restoran.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version