Membayangkan Jika Kereta Api di Indonesia Punya Playground seperti di Finlandia. Penumpang Tenang, tapi…

Membayangkan Jika Kereta Api di Indonesia Punya Playground seperti di Finlandia. Penumpang Tenang, tapi...

Membayangkan Jika Kereta Api di Indonesia Punya Playground seperti di Finlandia. Penumpang Tenang, tapi... (unsplash.com)

Seru juga membayangkan sepanjang perjalanan naik kereta api jarak jauh di Indonesia, anak-anak bisa bermain di gerbong khusus yang ada playground-nya.

Bising adalah salah satu keluhan yang biasa dirasakan sebagian penumpang kereta api. Sumber kebisingan itu ada bermacam-macam. Bisa volume yang terlalu keras saat mengobrol, suara gadget yang di-loudspeaker, atau dari aktivitas anak kecil. Untuk alasan yang terakhir, sebagian pengguna jasa kereta memang berbaik hati untuk memakluminya. Namun bagi sebagian yang lain, anak-anak yang terlalu aktif dan membuat berisik adalah hal yang cukup menyebalkan.

Waktu tempuh perjalanan kereta yang lama memang membuat anak-anak rentan tantrum karena bosan. Hal ini bisa memicu anak-anak rewel nggak berkesudahan. Untuk mengantisipasi hal tersebut, kereta api di Finlandia melengkapi armadanya dengan gerbong bermain khusus anak-anak. Gerbong bermain tersebut didesasin dengan warna-warni ceria dan menarik khas anak-anak. Dilengkapi pula dengan berbagai maianan dan buku cerita.

Saya jadi berandai-andai, apa yang akan terjadi jika kereta api di Indonesia mengadopsi playground ala kereta Finlandia.

Para orang tua lebih tenang karena ada fasilitas bermain di dalam kereta selama perjalanan

Anak-anak yang rewel di perjalanan adalah ujian terberat setiap orang tua ketika bepergian. Menenangkan anak yang tantrum bukanlah perkara mudah, malahan bisa membuat orang tua tertekan. Makanya bepergian dengan kereta menjadi opsi yang dipilih para orang tua agar anak nggak rewel. Kalau naik kereta, minimal mereka bisa melihat pemandangan atau berjalan menyusuri rangkaian gerbong yang sangat panjang saat tantrum si anak kambuh. Tapi cara ini belum tentu berhasil.

Adanya fasilitas playground di dalam kereta api di Indonesia tentunya akan membuat orang tua lebih tenang. Sebab kejenuhan anak-anak bisa disiasati dengan bermain. Apalagi kalau banyak teman sebaya yang ikut bermain. Sangat baik untuk melatih kemampuan anak bersosialisasi. Pasti anak-anak akan makin asyik dengan kegiatan bermainnya.

Penumpang lain bisa tersenyum lebar karena terbebas dari kebisingan anak-anak

Dengan adanya fasilitas playground di dalam kereta api Indonesia, segala aktivitas anak-anak bisa dipindahkan ke satu gerbong bermain tersebut. Nggak ada lagi suara anak-anak yang berisik, sehingga penumpang lain bisa beristirahat dengan lebih nyaman.

Seperti kebanyakan penumpang lainnya, sebenarnya saya selalu berusaha memaklumi kebisingan yang ditimbulkan anak-anak. Sebab anak-anak belum bisa mengendalikan emosi mereka dengan baik. Mungkin mereka bosan, suasana gerbong nggak nyaman, atau malah terlalu excited dengan pengalamannya naik kereta.

Namun ada saja anak-anak pecicilan yang memang bikin geregetan. Misalnya yang suka lompat-lompatan dari satu kursi ke kursi yang lain dan berlarian ke sana kemari. Suatu keributan yang sudah melebihi batas kewajaran. Seharusnya anak-anak sudah mulai diajarkan etika berperilaku di tempat umum.

Tapi jika ada playground di kereta api Indonesia, pengguna fasilitas ini pasti nggak sesuai batasan usia

Sebaiknya ada batasan usia untuk menggunakan fasilitas playground, misalnya khusus anak di bawah 7 tahun. Tujuannya agar fasilitas ini tepat sasaran dan menghindarkan playground dari kelebihan pengunjung. Sayangnya rata-rata masyarakat Indonesia masih belum memiliki kesadaran yang baik untuk menaati aturan.

Bisa jadi seandainya kereta api Indonesia mengadopsi playground seperti di Finlandia, anak-anak yang usianya di atas batas aturan ikut menggunakan playground. Akibatnya, gerbong bermian akan semakin penuh sesak dan anak-anak yang lebih kecil akan tersisih karena mainannya dikuasai anak-anak yang lebih besar.

Fasilitas bermain di dalam kereta api Indonesia berpotensi lebih mudah rusak

Di Indonesia area bermain publik masih sangat langka keberadaannya dibandingkan negara-negara maju. Di Korea dan Jepang misalnya, keberadaan taman bermain bisa dijumpai dengan mudah. Sehingga anak-anak sudah terbiasa bermain bersama dan berbagi maianan di tempat umum.

Kalau gerbong bermain ada di dalam kereta api Indonesia, bisa jadi mainannya akan lebih sering rusak. Atau malah hilang karena diam-diam dibawa pulang tanpa sepengetahuan petugas. Suka atau nggak, harus diakui bahwa masyarakat kita masih memiliki kecenderungan untuk kurang tertib dalam menggunakan fasilitas umum. Oleh sebab itu dibutuhkan kebijaksanaan orang tua untuk senantiasa mengawasi buah hatinya agar menggunakan fasilitas umum dengan tertib.

Saat ini sudah semakin banyak stasiun kereta api di Indonesia yang dilengkapi dengan area bermain anak-anak. Banyak orang tua yang tertolong dengan keberadaan playground di stasiun. Sebab bisa mengurangi kejenuhan anak-anak saat menunggu kereta datang. Nah, kalau PT. KAI berkenan melengkapi armada kereta jarak jauh dengan gerbong bermain, pasti akan lebih menyenangkan lagi. Saya rasa akan menjadi ide yang menarik untuk dipertimbangkan.

Penulis: Erma Kumala Dewi
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Alasan Saya Kecewa Naik Kereta Panoramic yang Terkenal Cantik dan Unik.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version