Banyak sekali artikel di Terminal Mojok yang menyarankan pada para pembaca supaya pensiun di beberapa daerah yang “dianggap” layak untuk menjadi tempat pensiun. Sebut saja Kabupaten Malang, Kabupaten Magelang, hingga Kecamatan Tawangmangu. Sah-sah saja sih kalau mau berpendapat, namun kali ini saya hendak memberikan satu pilihan lagi tempat pensiun yang kebetulan berada di Provinsi Jawa Tengah, yakni Kecamatan Baturraden. Iya, Baturraden yang merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Banyumas itu bisa menjadi opsi tempat pensiun yang ideal, lho, Gaes.
Baturraden sejuk, ideal untuk dijadikan tempat pensiun
Menurut saya, daerah yang ideal dijadikan sebagai tempat pensiun adalah daerah yang memiliki udara yang sejuk. Sejak kuliah di Purwokerto, saya sudah berkali-kali datang ke Baturraden. Letaknya yang tepat berada di kaki Gunung Slamet membuat udara di sana nggak perlu diragukan lagi kesejukannya. Coba bayangin saja dulu, kalian bangun pagi terus langsung menghirup udara sejuk. Pasti jadi makin semangat menjalani hari, kan?
Di sini kita juga masih menjumpai banyak pohon yang tinggi menjulang, serta kebun dan sawah yang membentang. Kendaraan bermotor seperti mobil pribadi, truk, dan bus juga jarang melintas. Satu-satunya bus yang rajin melintas di Baturraden adalah Bus Trans Banyumas, salah satu moda transportasi kebanggaan masyarakat Banyumas.
Selain udaranya yang sejuk, air di Baturraden bersih dan berlimpah. Nggak ada ceritanya kesulitan mencari sumber air atau kehabisan air di sini, wong airnya langsung dari Gunung Slamet. Airnya mengalir sepanjang hari tanpa henti, nggak kayak cintanya mantanmu itu.
Fyi, kita juga bisa beternak ikan untuk mengisi waktu luang di masa pensiun kelak. Karena air di sini bersih, kita nggak perlu repot menguras bak setiap seminggu sekali. Gimana? Tertarik pindah ke Baturraden?
Akses ke pusat kota Purwokerto nggak jauh
Akses dari Baturraden ke pusat kota nggak jauh-jauh amat. Jarak antara Baturraden dengan pusat kota Purwokerto sekitar 7,5 kilometer, atau hanya butuh waktu tempuh 15 menit. Jika sewaktu-waktu kita sakit, kita bisa meluncur ke rumah sakit yang ada di Purwokerto yang jaraknya dekat itu.
Bila merindukan riuhnya kota, langsung saja meluncur ke Purwokerto. Tak bisa dimungkiri, di masa tua pun terkadang seseorang merindukan suasana kota. Jadi, kalau nanti sudah pensiun dan tinggal di Baturraden, bisa refreshing sejenak ajak cucu main di mal yang ada di Purwokerto.
Saya memang belum memasuki masa pensiun, tapi saya hidup di tengah-tengah keluarga yang kebetulan sudah pensiun. Ada nenek, pakde, dan bude saya. Di masa tua, mood mereka sering kali naik turun secara tiba-tiba. Kadang saya kebingungan menghadapi mereka. Namun kalau nanti kita pensiun di Baturraden, nggak usah khawatir seandainya mood naik turun, sebab di kecamatan ini banyak tempat wisata yang bisa mengembalikan mood para warganya.
Beberapa tempat wisata di Baturraden yang bikin adem suasana hati warga antara lain Lokawisata Baturraden, Curug Bayan, Kebun Raya Baturraden, Baturraden Forest Adventure, Pancuran Telu, Small World, dan masih banyak lagi. Selain dekat, wisata di Baturraden tergolong murah meriah. Dijamin kita nggak bakalan kehabisan tempat buat refreshing di masa pensiun.
Oh ya, seumpama kita bosan ngopi atau ngeteh di rumah, kita bisa kok langsung cus ke tempat ngopi yang ada di sekitaran Baturraden. Banyak banget warung kopi yang murah meriah di sini, lho. Saya pribadi sering pergi ke CAUB (Camp Area Umbul Bengkok). Jangan lupa untuk pesen kopi hitam sama mendoannya kalau ke sini, Gaes.
Gimana? Tertarik buat pensiun di Kecamatan Baturraden?
Penulis: Yanuar Abdillah Setiadi
Editor: Intan Ekapratiwi
BACA JUGA Rontak-rantek, Menu dari 15 Rumput Liar di Baturaden yang Membuat Bule Tinggalkan Roti.