Film-film Tony Leung, Aktor Berbakat Hong Kong yang Kalah Tenar dari Jackie Chen

Film-film Tony Leung, Aktor Berbakat Hong Kong yang Kalah Tenar dari Jackie Chen terminal mojok.co

Film-film Tony Leung, Aktor Berbakat Hong Kong yang Kalah Tenar dari Jackie Chen terminal mojok.co

Marvel Cinematic Universe telah mengeluarkan film terbarunya berjudul Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings. Film ke-25 MCU ini memiliki beberapa hal unik yang bisa menarik perhatian. Seperti Black Panther yang memiliki kemasan unik dengan elemen Afrika-nya, film ini punya kemasan yang kental dengan elemen salah satu negara Asia Timur, yaitu Tiongkok.

Dengan elemen Tiongkok-nya, film ini mengangkat sosok superhero dengan kemasan bela diri kungfu. Jadi, wajar rasanya kalau film ini akan memiliki beberapa pengaruh akan film-film martial arts Hong Kong atau gerakan-gerakan ala film-film wuxia, memang itu juga yang saya harapkan.

Salah satu hal lain yang membuat saya tertarik pada film ini adalah dengan dilibatkannya Tony Leung di jajaran cast. Dia akan memerankan Wenwu yang merupakan ayah Sang-Chi, di mana dia sendiri adalah sosok The Mandarin (ini yang asli ya, bukan yang konyol kaya di Iron Man 3).

Tentu saja saya tertarik dengan sosok Tony Leung ini karena dia adalah aktor legendaris yang membintangi banyak film-film berstatus masterpiece dari Hong Kong. Dia akhirnya mendapatkan kesempatan agar namanya terdengar lebih luas secara global.

Industri Hong Kong dahulu memang meroket dan dinikmati secara global. Banyak jajaran aktor hingga pelaku sineas lainnya pun dikenali dunia. Di Indonesia sendiri tentu tidak asing dengan beberapa nama beken macam Jackie Chen, Stephen Chow, Andy Lau, hingga Chou Yun Fat. Sayangnya, tidak begitu banyak orang akrab dengan nama Tony Leung. Padahal, dia adalah salah satu aktor terbaik dengan kedalaman akting yang luar biasa.

Hasilnya, Tony Leung menjadi elemen yang dipuji banyak orang dari film Sang-Chi, termasuk para kritikus. Bahkan, Kevin Feige selaku otak utama MCU memuji Tony Leung sampai tidak bisa berkata apa-apa. Pemeran Sang-Chi, Simu Liu, juga memuji dan begitu mengagumi kemampuan Tony Leung yang dianggapnya sebagai masterclass in acting.

Bagi yang ingin membuktikan seberapa kerennya sosok Tony Leung, saya akan merekomendasikan beberapa film yang dibintanginya. Bukan cuma secara akting, film-filmnya pun sering dianggap orang sebagai masterpiece.

#1 Hero

Film besutan Zhang Yomou ini merupakan salah satu film Tiongkok termahal dan tersukses. Film dengan elemen wuxia dan sejarah politik ini dikemas dengan indah lewat permainan warna yang memukau. Bercerita mengenai intrik beberapa pendekar hebat yang mencoba melakukan pembunuhan terhadap kaisar Qin yang ingin menyatukan Tiongkok.

Film ini memang memiliki Jet Li sebagai bintang utama. Namun, peran Tony Leung sendiri juga sangat memukau dengan fokus plot pada karakternya yang memiliki sensasi tragis. Toh, film ini juga punya cast-cast gokil lainnya macam Maggie Cheung dan Donnie Yen.

#2 Infernal Affairs

Kali ini, mari kita menyelami kelamnya dunia polisi dan mafia di Hong Kong, di mana dalam tema seperti ini, film ini adalah salah satu yang terbaik di dunia. Film ini memiliki Tony Leung dan Andy Lau sebagai pusatnya. Bercerita mengenai penyamaran polisi sebagai anggota mafia, film ini menekankan aspek detail psikologis yang memberi sensasi menyenangkan.

Film ini di-remake oleh Hollywood dengan judul The Departed. Disutradarai oleh Martin Scorsese, dan dibintangi Leonardo DiCaprio dan Matt Damon. Film ini berhasil memenangkan Oscar untuk Best Picture. Meski begitu, masih banyak yang menganggap originalnya sebagai yang terbaik.

#3 Hard Boiled

Masih seputar kehidupan mafia Hong Kong, mari beralih dari sensasi psikologi menuju gun-fu. Gun-fu adalah percampuran kata antara Gun dan Kungfu, istilah yang muncul menanggapi film-filmnya John Woo yang terkenal dengan adegan tembak-tembakan yang dahsyat.

Film ini memiliki chemistry apik antara Tony Leung dan Chow Yun Fat dengan tema seputar penyamaran polisi. Penggemar aksi tembak-tembakan yang gila-gilaan pasti akan menyukai film ini.

#4 Chungking Express

Wong Kar Wai adalah sutradara favorit banyak sinefil, dan film ini adalah salah satu film wajib yang dikonsumsi buat mereka yang mengaku sinefil. Memiliki tema patah hati dan kesepian, film ini terasa menyenangkan dengan pesona estetika artistik nan kesederhanaannya.

Film ini memiliki dua cerita tak berhubungan. Salah satu cerita menyoroti kisah cinta menggemaskan yang diperankan oleh Tony Leung dan Faye Wong.

#5 In The Mood For Love

Masih dari karya masterpiece Wong Kar Wai, ini adalah film art house yang menduduki posisi ke-2 sebagai film terbaik abad ke-21 versi BBC. Meski film ini terasa sunyi minim dialog, In The Mood For Love dianggap berhasil bercerita melalui bahasa visual dan warna.

Kali ini Tony Leung menjadi partner aktor cantik Maggie Cheung. Mereka berdua adalah tetangga yang mengetahui pasangan mereka masing-masing berselingkuh. Tema utama film ini memang mengenai perselingkuhan dan kesepian. Namun, film ini berhasil mengutarakan kerumitan perasaan mereka dengan indah.

Sumber Gambar: YouTube Komiko Makimura

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Exit mobile version