Padahal sengaja daftar akun BRImo biar satset, eh malah jadi ribet.
Di zaman modern seperti sekarang ini, untuk urusan transaksi perbankan bukanlah hal yang sulit. Saat ini, siapa pun bisa dengan mudah buka rekening pribadi hanya dengan bermodalkan HP dan tanpa harus ke bank terlebih dahulu. Kehadiran mobile banking juga memudahkan kita dalam melakukan berbagai transaksi keungan, tak terkecuali buka rekening.
Lebih dari seminggu yang lalu, saya memutuskan untuk mendownload BRImo (BRI Mobile). Aplikasi mobile banking satu ini dikeluarkan oleh BRI. Tujuan saya mendownload aplikasi tersebut adalah untuk membuka rekening BRI.
Kata seorang teman, buka rekening melalui BRImo itu gampang, nggak ribet, dan nggak makan banyak waktu. Cukup bermodalkan KTP, nomor HP yang aktif, dan koneksi internet stabil, kita sudah bisa memiliki rekening sendiri tanpa perlu capek-capek pergi ke bank.
Sayangnya, aplikasi yang saya download tersebut ternyata nggak ditakdirkan untuk saya gunakan. Proses buka rekening yang diceritakan teman saya melalui aplikasi BRImo nyatanya nggak bisa saya nikmati. Saya terkendala di proses pendaftaran akun.
Daftar Isi
Notifikasi gagal saat upload KTP
Buat kalian yang belum tahu, saat kita membuat akun BRImo, hal pertama yang harus kita siapkan adalah KTP asli. Nantinya aplikasi akan meminta kita untuk memfoto KTP tersebut. Syarat untuk bisa lolos di tahap ini adalah KTP harus berada dalam bingkai yang disediakan, menggunakan KTP asli, dan KTP nggak boleh buram atau ada pantulan cahaya. Tiga ketentuan tersebut wajib dipenuhi supaya kita bisa melangkah ke tahap selanjutnya.
Nah, saya bermasalah di proses mengunggah KTP ini. Saya gagal meng-upload foto KTP. Bukan karena jaringan internet yang nggak stabil atau nomor HP yang nggak aktif, si BRImo malah mempersoalkan KTP saya yang entah apa salah dan dosanya.
Padahal foto KTP saya sudah berada di dalam bingkai. Pakai KTP asli dan nggak ada pantulan cahayanya. Seharusnya saya nggak gagal mengunggah KTP saat proses pendaftaran, dong. Saya sudah berhati-hati juga saat memfoto KTP dan memastikan gambarnya kelihatan jelas. Bahkan saya sampai uninstall aplikasi BRImo dan menginstallnya kembali dengan harapan bisa daftar lagi. Eh, tapi ujung-ujungnya gagal juga.
Beberapa kali mencoba untuk daftar ulang tapi hasilnya nihil
Saya sampai beberapa kali mencoba daftar ulang. Mengulangi proses mengambil foto KTP dan meng-uploadnya. Tapi hasilnya selalu sama: nihil. Entah sudah berapa kali saya mencoba.
Jangan tanya gimana perasaan saya saat itu. Sungguh jengkel. Teman saya yang saat itu sudah punya akun BRImo dan berhasil buka rekening mendampingi saya. Dia juga sampai heran kenapa saya gagal terus saat meng-upload foto KTP.
Lalu saya bertanya pada teman saya itu apakah dia juga merasakan kesulitan sama saat meng-upload foto KTP. Kata teman saya, dia nggak menemukan kendala apa pun saat mendaftar akun. Barangkali memang saya yang nggak berjodoh dengan aplikasi m-banking milik BRI ini, atau mungkin BRImo nggak cocok digunakan orang-orang seperti saya yang gampang naik pitam? Entahlah.
Teman saya kemudian menganjurkan saya untuk menghubungi call center BRI yang tertera di website resmi. Siapa tahu ada jalan keluar atas permasalahan yang saya alami. Tapi saya nggak mengikuti saran tersebut karena sudah telanjur kesal dengan aplikasi BRImo. Saya memang gampang emosian, terus kenapa?
Saya nggak menyangka saja proses daftar akun BRImo sudah serumit ini. Upload foto KTP sulitnya minta ampun. Penyebab KTP saya nggak diterima pun nggak jelas karena di aplikasi nggak ada keterangan apa pun selain diminta untuk mengulang mengunggah foto. Jadi, saya nggak tahu apakah masalahnya KTP saya buram, nggak berada di dalam bingkai, atau gimana sehingga gagal upload.
Bukan cuma saya yang kesal dengan BRImo, banyak juga yang merasakan demikian
Saat mengecek ulasan aplikasi BRImo di Play Store, saya baru sadar kalau saya nggak sendirian. Ada banyak orang yang mengeluhkan perkara gagal upload foto KTP saat mencoba daftar akun BRImo. Persis seperti yang saya alami.
Pada akhirnya meng-uninstall aplikasi BRImo adalah keputusan akhir saya. Setelah berkali-kali gagal daftar, saya merasa kecewa. Seharusnya kalaupun gagal upload KTP, pengguna diberi tahu apa masalahnya sehingga nggak bisa upload. Ini mah keterangannya cuma terus coba lagi.
Tolonglah BRImo, benahi aplikasimu. Jangan sampai pengguna terus dikecewakan.
Penulis: Riad
Editor: Intan Ekapratiwi
BACA JUGA SMS BRImo Meresahkan: Cuma Rp750 per SMS, tapi Diam-diam Bikin Nasabah Boncos.
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.