Cara yang Ditempuh Goku dan Naruto dalam Mendidik Anak

Cara yang Ditempuh Goku dan Naruto dalam Mendidik Anak terminal mojok.co

Cara yang Ditempuh Goku dan Naruto dalam Mendidik Anak terminal mojok.co

Dunia manga atau anime adalah hal kompleks. Bukan sebuah hal yang salah untuk membandingkan, membedah, atau bahkan mempreteli satu persatu antar manga. Jika strukturnya runtut, amunisi mengenai pemahaman manga memadai, ditambah pisau analisis yang jelas, pembahasan akan menjadi menarik.

Membandingkan secara vis-à-vis antara manga satu dengan lainnya dengan hal-hal dasar dan logika yang cacat adalah hal yang salah kaprah. Pun membandingkan potensi kekuatan main character antara anime yang satu dan lainnya, jelas-jelas demografinya saja berbeda. Apalagi, jika membandingkan melalui segi cara main character ini memperlakukan anaknya. Nek ini kebangetan, sih.

Dalam tulisan “Fans Kimetsu no Yaiba Nyebelin? Ah, Perasaanmu Saja”, banyak hal yang menggelitik. Selain menyentil ceramah no jutsu-nya Naruto, dari sekian banyak hal menggelitik, puncaknya adalah ketika si penulis menelurkan gagasannya mengenai Goku dan Naruto yang mendidik anak mereka masing-masing dengan cara yang salah. Katanya, begini:

“Belum lagi, karakter Goku dan Naruto itu bukan sosok ayah yang baik. Goku sedari kecil mengajarkan anaknya untuk ikut bertarung, belum lagi Naruto yang hari ulang tahun anaknya saja lupa….”

Saya apresiasi Mas Arif sebagai penulis dan fans Kimetsu no Yaiba karena menyempatkan untuk menonton (karena saya nggak yakin blio baca manga) dua manga legend di atas. Kendati demikian, Mas Arif masih terjebak dalam paradoks—yang acap kali dilakukan banyak orang—mengenai sebuah anime, yakni hanya sekadar melihat, tapi tidak untuk mengkaji lebih dalam. Kita mulai satu-satu.

“…Goku sedari kecil mengajarkan anaknya untuk ikut bertarung.…”

Sayang sekali, pendapat ini langsung mentah begitu saja jika kita mengikuti manga sejak awal dan runtut. Melihat sebuah manga itu berdasar pencarian jati diri yang dikembangkan sang mangaka. Begini, ketika menilai dan mengkaji, kita harus melihat latar belakang yang sedang terjadi. Mengapa Goku mengajarkan anaknya untuk terus bertarung? Latar belakang kehidupan tentu menjawab dengan baik dan benar.

Son Gohan, anak dari Goku dan Chi-chi, muncul di Dragon Ball Z chapter awal-awal. Sejak dalam arc Pulau Kame, kala bertemu dengan Master Roshi dan Krilin, secara nggak terduga Raditz datang dan mengawasi keadaan bumi. Raditz adalah kakak dari Goku. Jika ditarik secara urut, Raditz merupakan Saiyan race yang memegang erat ras petarung dan menginvasi sebuah daerah. Sifatnya berbeda dengan Goku maupun sang ayah, Bardock.

Dalam arc tersebut, Raditz menculik Gohan dengan alasan Goku tidak mau kembali bersamanya dan masih ada tanda-tanda kehidupan manusia di bumi. Raditz mengancam akan membunuh Gohan semisal Goku tidak memberikan persembahan 100 mayat manusia di bumi. Dengan alasan ini, nggak ada alasan bagi Goku untuk tidak mengajari anaknya untuk bertarung atau setidaknya melindungi diri.

Selain melihat latar belakang keadaan saat itu, coba menyediakan sedikit waktu untuk mengkaji latar belakang historis seri di mana Gohan muncul. Goku adalah keturunan langsung dari Saiyan Race. Secara harfiah, Saiyan Race memperbanyak keturunan untuk memperkuat rasnya. Lantas, apa bedanya didikan Goku dan (kebanyakan) Saiyan Race? Saiyan murni bertarung untuk menginvasi suatu daerah, sedangkan Goku bertujuan untuk melindungi bumi.

Mungkin pertimbangan Gohan untuk fokus di dunia akademis, berbeda jauh dengan jalan yang dipilih oleh Goku. Selain itu, dorongan sang ibunda yang mengatakan kekhawatiran dan dunia fisik tidak menghasilkan apa-apa. Efeknya, Gohan menjadi pribadi yang berimbang. Ia menyukai kehidupan damai di bumi, tapi kala posisi sedang menghimpit, misalkan dalam Dragon Ball Super arc Tournament of Power, ia membangkitkan kekuatan yang bernama Mystic.

“…belum lagi Naruto yang hari ulang tahun anaknya saja lupa….” Untuk menjawab ini, mari kita gunakan formula yang sama dengan penjabaran di atas. Kita harus adil sejak dalam pikiran. Melihat aspek-aspek seperti alur cerita dan kondisi Konoha saat itu.

Di masa Boruto tumbuh dan Himawari mulai belajar memahami dunia, dunia shinobi sedang geger pascaperang. Sebagaimana negara yang baru saja merdeka, membangun infrastruktur dan akses melalui jalur teknologi adalah hal yang nggak bisa diganggu-gugat. Walau persaingan dan ketegangan dengan negara lain sudah reda, tapi tidak dengan perlombaan kemajuan negaranya.

Itulah kondisi di mana Naruto memerintah. Berbeda dengan kondisi yang dialami oleh para Hokage sebelumnya. Bukan berarti menyepelekan tugas Hokage pendahulunya. Zaman yang dilalui Naruto di masa kini adalah sebuah zaman di mana musuh hanya bisa diraba-raba dan diterka. Sama seperti masa yang dialami oleh Minato dan Hiruzen, musuh masih sembunyi di balik layar, menduga adalah hal yang berisiko. Makanya, tugas Sasuke adalah mengurus polemik “luar negeri”, sedangkan Naruto, Shikamaru, dan stafnya mengurus “dalam negeri”.

Naruto terlahir dalam sebuah generasi yang wagu. Dia adalah produk tempaan hasil generasi lama yang sedang berusaha adaptasi dengan segala kemajuan yang melaju pascaperang. Di satu sisi, generasi ini masih menyimpan traumatis tersendiri akan terjadinya gejolak perang yang akan terjadi di suatu hari kelak. Sedangkan generasi Boruto, memikirkan perang itu seperti apa bahkan nggak akan mampu. Itu adalah konsekuensi zaman, bukan salah Naruto ataupun Boruto. Ya, apalagi Himawari. Mereka nggak salah.

Di sinilah mengapa Naruto diceritakan sangat sibuk. Diganyang dengan dokumen-dokumen, akses masuk alat-alat ninja yang baru, dan menguji aspek moralitas dari penggunaan alat-alat tersebut. Mbok kiro gampang? Ngurus keperluan akademik untuk sidang aja susahnya setengah mati. Apalagi Naruto yang mencoba menjadi Hokage penghubung generasi lama dan generasi modern.

Di saat Naruto lupa tanggal ulang tahun Himawari, di satu sisi Naruto sedang menyelamatkan anaknya dan satu generasi penuh talenta dari ancaman perang. Sudah, ketimbang ngurusin Goku dan Naruto, Mas Arif memuja Tanjiro saja dengan segala alasan dan pembenaran rumpangnya.

BACA JUGA Anime dan Manga Adalah Cara Paling Asyik Belajar Budaya dan tulisan Gusti Aditya lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.
Exit mobile version