Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Otomotif

Jangan Ngaku Bisa Nyetir kalau Belum Pernah Nyetir Isuzu Elf

Muhammad Iksan oleh Muhammad Iksan
1 Desember 2021
A A
Jangan Ngaku Bisa Nyetir kalau Belum Pernah Nyetir Isuzu Elf terminal mojok.co
Share on FacebookShare on Twitter

Meskipun saya sudah terbiasa nyetir mobil bersegmen LMPV, rasanya kurang puas jika belum mencoba nyetir minibus dengan kapasitas penumpang di atas 10 orang, laiknya Isuzu Elf. Pengalaman pertama saya nyetir mobil ini, berawal dari saya dan keenam teman saya yang tidak ikut program kampus KKL ke Bali. Lantaran tidak ikut dalam program tersebut, akhirnya kami diharuskan untuk melaksanakannya secara mandiri selang beberapa bulan kemudian.

Dengan pertimbangan jumlah penumpang dan barang bawaan, kami memutuskan untuk menyewa Isuzu Elf Short. Kebetulan, ada teman saya yang sudah mahir menyetir mobil sejenis ini. Saya pun memintanya untuk menyetir mobil ini sekaligus saya minta tolong untuk diberi kesempatan belajar nyetir Isuzu Elf nanti.

Singkat cerita, saya pun berada di samping kursi sopir dalam perjalanan dari Salatiga ke Sleman. Selain menemani teman saya, saya juga sedikit-sedikit ngintip caranya ketika mengendarai Isuzu Elf. Lantas, ketika pulang kembali ke Salatiga, giliran saya yang menyetir. Teman saya duduk di samping saya sambil sesekali memberikan instruksi.

Meskipun ini bukanlah pencapaian besar, tapi belajar nyetir Isuzu Elf patut saya tularkan pada Anda yang ingin mencobanya. Ada dua hal mendasar yang membedakan antara menyetir mobil kecil dengan Isuzu Elf.

#1 Kaca spion dalam jadi tidak multifungsi

Lantaran mobil ini memiliki body yang panjang sesuai dengan kapasitas penumpangnya, ini membuat kaca spion dalam jadi tidak multifungsi. Jadi, pada mobil kecil, kaca spion dalam umumnya untuk melihat penumpang dan kendaraan yang berada di belakangnya. Namun, pada mobil Elf, ia hanya berfungsi untuk melihat penumpang. Sedangkan untuk melihat kendaraan di belakangnya, Isuzu Elf mengandalkan kaca spion kanan dan kiri yang gagang spionnya cukup panjang.

Oleh karena itu, Anda jangan heran kalau melihat sopir yang terbiasa menyetir Isuzu Elf atau Mitsubishi Center, lalu menyetir mobil kecil, biasanya kaca spion dalamnya malah ditekuk ke atas. Alias, ia tidak difungsikan karena mereka tidak terbiasa melihat kendaraan di belakangnya menggunakan kaca spion dalam.

#2 Isuzu Elf bermesin diesel

Mobil Elf ini bermesin diesel. Lantaran bermesin diesel, dalam mengendarainya untuk angkatan pertama saat berjalan, ia dimasukkan di gigi dua bukan gigi satu layaknya mobil kecil. Kecuali, jika dalam keadaan penumpang penuh dan jalanan sangat menanjak, baru dipasang gigi satu.

Selain karena itu, lebih dianjurkan untuk menggunakan gigi dua. Sebab kalau menggunakan gigi satu, tenaga yang dihasilkan akan terlalu besar sehinga getaran mobil akan sangat terasa. Atau biasanya di kalangan sopir diistilahkan dengan “nggereng”.

Baca Juga:

Grand Livina Bukan Mobil Lemah, Ia Adalah Bukti Kenyamanan Sejati Memang Butuh Ongkos dan Keringat

Toyota Hiace 2017: Mobil Toyota yang Gagah dan Mampu Memberikan Rasa Nyaman seperti Sedang Membawa LCGC

Dari pengalaman saya, hanya ada dua perbedaan tersebut yang membedakan antara nyetir mobil kecil dengan nyetir Isuzu Elf. Pelajaran dasar ini saya rasa tidak akan Anda dapatkan di LPK setir mobil mana pun. Sebab pada umumnya, LPK setir mobil hanya mengajarkan setir mobil dengan menggunakan mobil kecil saja.

Namun pesan saya, apa pun mobilnya, awali menyetir mobil dengan berdoa dan tetap waspada sepanjang perjalanan.

Sumber Gambar: Logo Isuzu via Wikimedia Commons

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 1 Desember 2021 oleh

Tags: Isuzu ElfLMPV
Muhammad Iksan

Muhammad Iksan

Sayang anak-anak.

ArtikelTerkait

Grand Livina Bukan Mobil Lemah, Ia Adalah Bukti Kenyamanan Sejati Memang Butuh Ongkos dan Keringat

Grand Livina Bukan Mobil Lemah, Ia Adalah Bukti Kenyamanan Sejati Memang Butuh Ongkos dan Keringat

5 Januari 2026
Toyota Hiace, Mobil Toyota yang Nyamannya kayak Bawa LCGC (Unsplash)

Toyota Hiace 2017: Mobil Toyota yang Gagah dan Mampu Memberikan Rasa Nyaman seperti Sedang Membawa LCGC

10 Juni 2024
Honda New Mobilio, LMPV Underrated yang Irit dan Nyaman Banget terminal mojok.co

Honda New Mobilio, LMPV Underrated yang Irit dan Nyaman Banget

23 November 2021

Suzuki All New Ertiga Hybrid Bikin Mobil Lain Ketar-ketir, Nyalakan Tanda Bahaya!

16 Agustus 2022
Muat Lebih Banyak


Terpopuler Sepekan

Avanza dan Xenia Bukan Mobil, tapi Simulasi Neraka (Wikimedia Commons)

Kursi Baris Ketiga Avanza dan Xenia Adalah Simulasi Siksa Kubur Versi Lite: Lutut Ketemu Dagu, AC Hawa Neraka, dan Ujian Kesabaran Bagi Menantu yang Belum Mapan

23 Januari 2026
Meski Bangkalan Madura Mulai Berbenah, Pemandangan Jalan Rayanya Membuktikan kalau Warganya Dipenuhi Masalah

Meski Bangkalan Madura Mulai Berbenah, Pemandangan Jalan Rayanya Membuktikan kalau Warganya Dipenuhi Masalah

17 Januari 2026
Alasan Saya Nggak Kecewa Masuk UIN Jogja meski Bukan Kampus Impian Mojok.co

Saya Tidak Pernah Merasa Bangga Kuliah di UIN Jogja, tapi Kampus Ini Sama Sekali Tidak Layak Dicela

22 Januari 2026
Organisasi Mahasiswa Ekstra Kampus: Teriak Melawan Penindasan di Luar, tapi Seniornya Jadi Aktor Penindas Paling Kejam organisasi mahasiswa eksternal organisasi kampus

Fenomena Alumni Abadi di Organisasi Kampus: Sarjana Pengangguran yang Hobi Mengintervensi Junior demi Merawat Ego yang Remuk di Dunia Kerja

18 Januari 2026
5 Menu Seasonal Indomaret Point Coffee yang Harusnya Jadi Menu Tetap, Bukan Cuma Datang dan Hilang seperti Mantan

3 Tips Membeli Point Coffee dari Seorang Loyalis Indomaret, Salah Satunya Cari yang Ada Kursi di Depan Gerainya!

19 Januari 2026
Saya Lulusan Ilmu Perpustakaan, tapi Saya Nggak Mau Jadi Pustakawan Sekolah, Isinya Cuma Makan Hati!

Saya Lulusan Ilmu Perpustakaan, tapi Saya Nggak Mau Jadi Pustakawan Sekolah, Isinya Cuma Makan Hati!

21 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=YRrBYMX1Juc

Liputan dan Esai

  • Pengalaman Fresh Graduate Magang di Instansi Pemerintah Kemkomdigi, Dapat Gaji Setara UMP tapi Harus Benar-benar Siap Kerja
  • Para Loyalis Bulu Tangkis: Rela Menabung Demi ke Jakarta, Mengenang Cita-cita Masa Kecil untuk Rasakan Magisnya Istora 
  • Merak Bukan Lagi Sekadar Simbol Keagungan, tapi Teman yang Merakyat di Pojokan Mal Jogja
  • Memetik Makna Lain Kekalahan saat Para Bintang Muda Urung Bersinar di Daihatsu Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan
  • 5 Fitur KAI Access yang Memudahkan Perjalanan dengan Kereta Api
  • Potensi Besar Gudeg Jogja Mati karena Branding Makanan Khas Jogja yang Cuma Dikenal Sebagai Makanan Serba Manis

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.