Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kampus Loker

5 Alasan PNS Keluyuran di Pasar dan Mal Pas Jam Kerja

Andri Saleh oleh Andri Saleh
6 September 2021
A A
5 Alasan PNS Keluyuran di Pasar dan Mal Pas Jam Kerja terminal mojok.co

5 Alasan PNS Keluyuran di Pasar dan Mal Pas Jam Kerja terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Barusan saya nggak sengaja nonton tayangan di YouTube tentang razia PNS. Seru banget, loh. Mereka, para oknum PNS itu, tertangkap basah sedang keluyuran di pasar dan mal pas jam kerja. Sebagian ada yang lari pontang-panting untuk sembunyi, sebagian lagi nggak bisa berkutik. Nggak pakai basa-basi, mereka langsung diinterogasi, digeledah, dan diciduk oleh Satpol PP. Hiii, ngeriii.

Saya sebagai sesama PNS malah setuju dengan tindakan tegas Satpol PP itu. Jewer saja, Pak! Para oknum PNS itu memang perlu diberi sanksi tegas biar sadar dengan tugasnya sebagai abdi negara. Kalau bisa, sih, sanksinya yang bisa bikin menderita gitu, misalnya pencairan gajinya diundur jadi tanggal 10. Pasti kapok, deh!

Akan tetapi, saya perlu menjelaskan kepada masyarakat bahwa nggak selamanya PNS yang keluyuran di pasar dan mal pas jam kerja itu mangkir dari tugasnya. Bisa jadi memang pekerjaannya itu di pasar dan mal. Atau, memang kebetulan saja PNS itu ada urusan kedinasan yang mengharuskan dia pergi ke pasar dan mal.

Harus diingat bahwa jadi PNS itu nggak melulu stay di kantor dan duduk anteng di depan PC, loh. Ada tugas-tugas tertentu yang mengharuskan para PNS itu berangkat ke berbagai tempat. Salah satunya, ya, pasar dan mal.

#1 Survei

Ini adalah pekerjaan sehari-hari di kantor saya, Badan Pusat Statistik. Kerjaannya ya survei ke beberapa responden untuk mengumpulkan data. Nah, yang jadi responden itu beragam, tergantung dari jenis surveinya. Salah satunya adalah Survei Harga yang respondennya pedagang di pasar tradisional dan pasar modern. Mau nggak mau, ya harus survei ke pasar dan mal di jam kerja.

#2 Sidak

Selain survei, ada juga inspeksi mendadak (sidak) ke pasar-pasar dan mal. Pernah dengar, kan, sidak pasar menjelang Ramadan atau Hari Raya? Biasanya, sidak ini dilakukan oleh beberapa instansi pemerintah semacam Dinas Perdagangan atau Badan Pengawas Obat dan Makanan. Tujuannya untuk memantau harga dan kualitas barang atau makanan yang dijual oleh pedagang di pasar dan mal. Dan, lagi-lagi, pastinya ini dilakukan di jam kerja. Iya, kan?

#3 Razia

Razia bukan cuma di jalan raya, loh. Razia juga ada di pasar-pasar dan mal. Para petugas dari Satpol PP biasanya merazia para pedagang di pasar yang melanggar aturan. Atau kalau lagi musim pandemi begini, ada juga razia masker yang rutin dilakukan oleh Tim Satgas Covid-19 dari pemerintah setempat yang sebagian besar berstatus PNS. Mereka datang ke pasar-pasar dan mal di jam kerja tentunya.

#4 Retribusi

Selain instansi pemerintah yang sudah disebutkan tadi, ada juga para PNS dari Dinas Perdagangan atau Dinas Pasar yang rutin keluyuran di pasar. Pas jam kerja pula. Mereka melakukan tugasnya untuk memantau dan mengoordinasi segala hal yang berkaitan dengan pedagang. Retribusi, misalnya. Retribusi inilah yang nantinya digunakan untuk membiayai pembangunan. Lihat, kan? Keluyuran di pasar tapi hasilnya buat pembangunan. Aih.

Baca Juga:

5 Lagu Natal Underrated yang Wajib Diputar Agar Suasana Liburan Semakin Berwarna

4 Barang dan Jasa yang Seharusnya Dijual MR DIY, Bisa Bikin Pelanggan Makin Loyal dan Pesaing Ketar-Ketir

#5 Dokumentasi

Kalau yang ini, biasanya dari Humas instansi pemerintah. Untuk keperluan publikasi, sosialisasi, atau konten media sosial pelat merah, dibutuhkan gambar suasana dan berbagai aktivitas masyarakat. Salah satunya, ya, suasana dan aktivitas masyarakat di pasar dan mal.

Bisa saja, sih, gambar pasar dan mal-nya nyomot di internet atau beli di Shutterstock, tapi biasanya lebih pas dengan kondisi pasar dan mal di daerah sendiri. Makanya mending keluyuran di pasar dan mal untuk hunting foto.

Nah, jadi kalau nanti kebetulan lihat ada PNS keluyuran di pasar dan mal di jam kerja, jangan langsung suuzan, ya. Bisa jadi mereka itu sedang menjalankan tugasnya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat.

Bisa kelihatan, kok, mana yang memang betul-betul kerja dan mana yang oknum. Lihat saja dari penampilan dan gerak-geriknya. Kalau si PNS itu pakai atribut lengkap, bawa surat tugas, nenteng-nenteng dokumen, kamera, atau perangkat kerja yang lain, maka pasti itu sedang kerja.

Tapi, kalau si PNS itu nenteng-nenteng tas kresek Ramayana sambil celingak-celinguk nggak jelas, fix dia oknum. Hih.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 6 September 2021 oleh

Tags: Jam KerjaMalpasarpns
Andri Saleh

Andri Saleh

Humas di salah satu instansi pemerintah. Tukang liput kegiatan pimpinan, tukang bikin konten medsos, desain baliho dan flyer, serta kegiatan lainnya yang bikin kelihatan sebagai orang paling sibuk di kantor.

ArtikelTerkait

Sistem Kerja Remote, Bakal Bikin PNS Setara Freelancer

Sistem Kerja Remote, Bakal Bikin PNS Setara Freelancer

23 Desember 2019
Ritual Buka Bersama PNS yang Gitu-gitu Aja Terminal Mojok bukber

Ritual Buka Bersama PNS yang Gitu-gitu Aja

9 April 2022
5 Pasar di Klaten yang Buka di Hari Pasaran Jawa, Wajib Dikunjungi!

5 Pasar di Klaten yang Buka di Hari Pasaran Jawa, Wajib Dikunjungi!

6 Desember 2024
5 Panduan untuk CPNS yang Ditempatkan di Pelosok Daerah terminal mojok.co

5 Panduan untuk CPNS yang Ditempatkan di Pelosok Daerah

23 Januari 2022
Faktanya, Kuliah S2 Bukan Berarti Bakal Lancar Dapat Kerjaan, Dunia Kerja Beneran Nggak Peduli Ijazah! lulusan s2 ugm lulusan ugm

Faktanya, Kuliah S2 Bukan Berarti Bakal Lancar Dapat Kerjaan, Dunia Kerja Beneran Nggak Peduli Ijazah!

18 Februari 2024
5 Keunggulan e-Katalog, Marketplace Khusus Para PNS terminal mojok

5 Keunggulan e-Katalog, Marketplace Khusus Para PNS

21 November 2021
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Dear Konsumen, Jangan Mau “Ditipu” Warung yang Mengenakan Biaya Tambahan Pembayaran QRIS ke Pembeli  Mojok.co

Dear Konsumen, Jangan Mau “Ditipu” Warung yang Mengenakan Biaya Tambahan QRIS ke Pembeli 

17 Januari 2026
Tempat Lahirnya Para Pahlawan, Satu-satunya Hal yang Bisa Dibanggakan dari Purworejo Mojok.co

Tempat Lahirnya Para Pahlawan, Satu-satunya Hal yang Bisa Dibanggakan dari Purworejo

14 Januari 2026
5 Camilan Private Label Alfamart Harga di Bawah Rp20 Ribuan yang Layak Dibeli Mojok.co

5 Camilan Private Label Alfamart Harga di Bawah Rp20 Ribu yang Layak Dibeli 

13 Januari 2026
8 Istilah Bahasa Jawa yang Orang Jawa Sendiri Salah Paham (Unsplash)

8 Istilah Bahasa Jawa yang Masih Bikin Sesama Orang Jawa Salah Paham

18 Januari 2026
UT, Kampus Terbaik Tempat Mahasiswa Tangguh yang Diam-diam Berjuang dan Bertahan Demi Masa Depan

UT, Kampus Terbaik Tempat Mahasiswa Tangguh yang Diam-diam Berjuang dan Bertahan Demi Masa Depan

19 Januari 2026
Nestapa MUA Spesialis Wisuda: Berangkat Subuh demi Menutup Mata Panda, Pulang Kena Tawar Harga yang Nggak Ngotak

Nestapa MUA Spesialis Wisuda: Berangkat Subuh demi Menutup Mata Panda, Pulang Kena Tawar Harga yang Nggak Ngotak

16 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu
  • Nasib Tinggal di Jogja dan Jakarta Ternyata Sama Saja, Baru Sadar Cara Ini Jadi Kunci Finansial di Tahun 2026
  • Mahasiswa di Jogja Melawan Kesepian dan Siksaan Kemiskinan dengan Ratusan Mangkuk Mie Ayam
  • Beasiswa LPDP 80 Persen ke STEM: Negara Ingin Membuat Robot Tanpa Jiwa?
  • Air dari Perut Bumi: Goa Jomblang dan Perubahan Hidup Warga Gendayaan

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.