Kamu baru lulus dan tertarik untuk merantau ke Jepara? Kamu perlu bekal ini, Bestie~
Bekerja memang jadi cara yang harus kita tempuh untuk bisa mendapatkan uang. Kerja apa pun bebas dilakukan untuk mendapatkan uang asalkan halal. Kebanyakan lulusan SMA/SMK atau bahkan para sarjana yang berasal dari daerah akan memilih merantau dan bekerja di kota-kota dengan UMK besar seperti Jakarta, Cikarang, Bekasi, atau Karawang.
Sayangnya, beberapa perusahaan yang berada di daerah dengan UMK besar tersebut tak jarang memandang fisik pelamarnya. Banyak lowongan kerja yang mewajibkan para pelamarnya mempunyai tinggi badan minimal 155 cm untuk perempuan dan 165 cm untuk laki-laki dengan berat badan proporsional. Tak jarang juga tercantum kata “good looking” sebagai persyaratannya.
Lho, apa kabar dengan para pelamar yang tak memenuhi persyaratan fisik itu? Tenang, masih ada juga perusahaan yang membuat persyaratan tinggi badan pekerjanya minimal 146 cm, bahkan ada yang nggak memakai minimal tinggi badan.
Di Jepara, ada banyak pabrik sepatu dan garmen yang mempekerjakan karyawan tanpa syarat tinggi badan. Tentu saja ini merupakan peluang emas untuk kamu yang nggak lolos persyaratan fisik agar bisa mendapatkan pekerjaan. Meskipun UMK Jepara terbilang rendah jika dibandingkan Jabodetabek—UMK Jepara tahun 2023 sebesar Rp2.272.626—tinggal di sini nggak akan bikin kamu rugi, kok. Kamu tetap bisa menabung meski nggak terlalu banyak.
Kalau kamu tertarik untuk merantau ke Jepara, jangan sungkan. Coba saja peruntunganmu di Kota Ukir ini. Namun, sebelum memutuskan merantau ke sini, berikut beberapa hal yang perlu kamu ketahui.
Tempat kos di Jepara
Tempat kos di Jepara umumnya sangat dekat jaraknya dengan pabrik. Sebab, kebanyakan pabrik di sini berdiri tak jauh dari rumah warga alias bukan di kawasan industri khusus.
Biasanya waktu tempuh yang dibutuhkan para karyawan dari kos mereka ke pabrik sekitar 5 menit, tapi ada juga yang butuh waktu hingga belasan menit. Waktu tempuh yang relatif singkat ini tentu saja bikin siapa pun santai, sebab para pekerja nggak perlu lagi memikirkan naik kendaraan apa untuk menempuh jarak jauh.
Harga kos di Jepara berbeda sesuai dengan fasilitas dan jumlah penghuni kamar. Jadi, tarif kosnya nggak tergantung pada jarak dekat atau jauhnya kos dengan pabrik. Umumnya harga kos selama satu bulan berkisar antara Rp600.000 hingga Rp800.000. Fasilitas yang didapat biasanya sudah mencakup springbed, lemari, kipas angin, WiFi, kamar mandi dalam/luar, dapur umum, kulkas, mesin cuci, dan TV. Dengan fasilitas kos yang cukup lengkap ini, kamu nggak perlu mengeluarkan uang untuk mengisi kamar dan membeli peralatan memasak.
Baca halaman selanjutnya
Modal Rp3.000 bisa makan nasi sayur di Jepara…
Banyak makanan murah
Nggak perlu takut kelaparan apabila merantau ke Jepara. Dengan berbekal uang Rp3.000, kamu bisa mendapatkan ramesan dengan menu nasi dan tiga jenis sayur berbeda. Eits, tapi nggak semua pemilik warteg seroyal ini dalam membanderol harga makanannya. Meski begitu kamu nggak usah khawatir, berdasarkan pengalaman saya, ramesan paling mahal yang saya temui di Jepara harganya Rp5.000 saja. Masih terjangkau, kan?
Selain warteg, di sini juga banyak penjual seblak, pecel, angkringan, dan jajanan lainnya. Pengin jajanan yang gaul ala-ala pekerja di ibu kota? Tenang, di Jepara sudah ada outlet Janji Jiwa, Es Teh Indonesia, Burger Bangor, hingga Mixue. Mau makan ayam krispi Rocket Chicken atau Olive Fried Chicken juga bisa. Pokoknya jajanan-jajanan ini cocok lah buat self reward-mu setelah pulang kerja.
Mudah belanja kebutuhan harian
Pengin belanja kebutuhan sehari-hari? Nggak usah khawatir, di Jepara juga sudah ada outlet Alfamart dan Indomaret, kok. Selain itu, ada banyak toko kelontong yang menyediakan kebutuhan sehari-hari. Umumnya, kalau belanja di toko, harga yang ditawarkan juga jauh lebih murah ketimbang harga di minimarket. Beberapa toko kelontong juga ada yang menjadi agen BRILink dan Agen Mandiri, cocok buat kamu yang mau narik uang tunai, tapi malas antre ke ATM.
Untuk belanja sayuran, ikan, daging, atau buah, kamu bisa juga berbelanja ke pasar atau warung. Dijamin masih segar dan tentu saja harganya terjangkau.
Kendaraan mudik
Mobil travel jadi sasaran empuk para perantau untuk mudik dari Jepara ke kampung halaman. Selain karena harganya bersahabat, naik travel juga nggak ribet. Kamu hanya perlu memesan tiket mudik ke kampung halaman melalui WhatsApp, lalu menunggu jemputan di hari keberangkatan.
Sejauh ini, tarif travel yang saya tahu antara lain Jepara-Purworejo Rp150.000, Jepara-Kebumen Rp160.000, dan Jepara-Banyumas Rp180.000. Harga ini bisa berubah sewaktu-waktu tergantung promo dan waktu keberangkatan.
Di Jepara nggak ada stasiun, Gaes, jadi kalau kamu pengin mudik ke kampung halaman naik kereta ya harus ke Semarang. Kalau mau naik bus sebenarnya juga bisa, mengingat di Jepara ada terminal bus. Namun, kalau kosmu cukup jauh dari terminal, kamu bisa memesan tiket bus lewat agen terdekat.
Nah, itulah beberapa bekal dasar yang bisa kamu jadikan pegangan sebelum merantau ke Jepara. Sudah kebayang seberapa murahnya hidup di Jepara? Sini merantau, cobain deh rasanya mandiri di kota orang.
Penulis: Ratih Yuningsih
Editor: Intan Ekapratiwi
BACA JUGA Ratu Kalinyamat, Sosok Pemberani dari Jepara.