[elementor-template id="185990"]

Yayuk Kristyawati

Partai Persatuan Pembangunan-Dapil DIY 1-Nomor Urut 3

Yayuk Kristyawat profil

Politikus perempuan bernama Ellya Fuadiyah Yayuk Kristyawati adalah salah satu partisipan yang kembali mengikuti pemilihan umum legislatif DPRD DIY 2024. Ia bakal menjadi representasi melalui Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Dapil DIY 1.

Sebagai informasi, Dapil DIY 5 sendiri hanya akan mencakup seluruh wilayah di Kota Yogyakarta. Di daerah pemilihan ini, Yayuk akan berlomba memenangkan 1 dari 7 kursi yang tersedia.

Selain tercatat sebagai calon legislatif, catatan lain mengenai perempuan kelahiran Pati pada 7 Oktober 1970 ini adalah sebagai sebagai seorang wiraswasta dan lulusan dari SMA Swasta Marsudi Luhur Yogyakarta.

Motivasi Yayuk berkontestasi pada pemilihan DPRD DIY 2024 sejalan dengan visi dari Partai PPP, yakni mewujudkan masyarakat yang bertaqwa kepada Allah SWT dan negara Indonesia yang adil, makmur, sejahtera, bermoral, demokratis, tegaknya supremasi hukum, penghormatan terhadap Hak Asasi Manusia (HAM), serta menjunjung tinggi harkat-martabat kemanusiaan dan keadilan sosial yang berlandaskan kepada nilai-nilai ke-Islaman.

Dalam rangka mewujudkan motivasi maupun visi partai tersebut, perempuan berusia 53 tahun ini telah mengusung sejumlah program yang akan dijalankan apabila Ia terpilih kelak. Namun demikian, eks calon wakil bupati jalur perseorangan pada 2020 silam ini belum membuka akses terhadap data dirinya secara menyeluruh termasuk belum memaparkan rincian dari program-programnya.

Pada pemilihan DPRD DIY 2024 mendatang, Yayuk yang bertempat tinggal di Sinduharjo, Ngaglik, Kabupaten Sleman ini akan berkontestasi melalui nomor urut 3.

Caleg Lainnya

[elementor-template id="186018"]