4 Kursus Online Gratis dan Bersertifikat, Mengasah Skill Nggak Pernah Semudah dan Semurah Ini

4 Kursus Online Gratis dan Bersertifikat, Mengasah Skill Nggak Pernah Semudah dan Semurah Ini Mojok.co

4 Kursus Online Gratis dan Bersertifikat, Mengasah Skill Nggak Pernah Semudah dan Semurah Ini (unsplash.com)

Persaingan kerja semakin ketat. Modal ijazah dari perguruan tinggi saja terkadang tidak cukup. Mau tidak mau, calon tenaga kerja harus membekali diri dengan kemampuan lain yang dapat dibuktikan. Itu mengapa berbagai situs kursus online gratis dan bersertifikat menjamur saat ini. 

Kalau kamu salah orang yang tengah mengasah kemampuan lain agar bisa bersaing di dunia kerja, kamu bisa mengikuti beberapa kursus online gratis di bawah ini. Walau gratis, materi ajarnya tidak sembarangan lho. Kalian juga bisa mendapat sertifikat apabila menyelesaikan kursus online dengan baik. 

#1 QuBisa

QuBisa merupakan salah satu platform kursus online terbesar yang berasal dari Indonesia. Situs ini menawarkan pengalaman belajar yang lebih efisien dan mudah diakses bagi penggunanya. Pengguna dapat mengakses kursus dan materi pembelajaran kapan saja dan di mana saja secara online. 

Adapun kursus yang bisa kamu akses seperti, web developer, copywriting, financial, Microsoft, bahasa pemrograman Python, dan lain sebagainya. Kalau kamu telah menyelesaikan kursus tersebut, kamu akan mendapatkan sertifikat digital. Keuntungan lainnya dalam situs ini, kamu bisa belajar berbagai macam materi pembelajaran menggunakan video atau microlearning yang bisa kamu akses secara gratis.

#2 Coursera

Coursera merupakan situs kursus online yang berasal dari Amerika Serikat. Situs kursus online yang sudah ada sejak 2012 itu menyediakan ribuan kursus online gratis maupun berbayar yang bisa diakses dengan mudah. Berbagai macam topik kursus online gratis yang bisa diakses seperti Microsoft, WordPress, pengembangan website, business analysis, dan berbagai topik lainnya.

Metode kursus online di Coursera melalui pembelajaran rekaman video yang berasal dari pakar atau ahlinya. Mereka juga telah bekerja sama dengan beragam universitas ternama yang ada di seluruh dunia. Tertarik untuk coba? Kamu bisa langsung kunjungi situsnya di coursera.org.

#3 EdX

Tak kalah dengan situs lainnya, EdX juga menyediakan kursus online terbaik secara gratis. EdX bekerja sama dengan berbagai universitas terkemuka di dunia yang menyediakan program kursus dengan metode pembelajaran seperti yang ada di perkuliahan. Media belajar dari EdX berupa video pendek yang disertai dengan soal latihan. 

Situs ini juga memiliki forum diskusi online di mana pelajar dapat bertanya kepada pakar atau ahlinya. Tak hanya itu, EdX juga memberikan penawaran berupa sertifikasi bagi pelajar yang telah menyelesaikan kursus. Materi kursus yang bisa diakses pada EdX dimulai dari, financial, data science, marketing, dan berbagai materi lainnya.

#4 Digital Talent Scholarship Kominfo

Selain QuBisa, situs kursus online dengan bahasa Indonesia yang bisa diakses adalah Digital Talent Scholarship Kominfo. Program kursu bisa diikuti oleh siapa saja alias terbuka bagi masyarakat umum. Tersedia banyak program kursus di platform ini,  walau kebanyakan memang fokus pada kursus terkait IT. 

Beberapa program kursus Digital Talent Scholarship Kominfo ada Fresh Graduate Academy (FGA), Vocational School Graduate Academy (VSGA), Talent Scouting Academy (TSA), Professional Academy (PA), Digital Entrepreneurship Academy (DEA), Thematic Academy (TA), Government Transformation Academy (GTA), serta Digital Leadership Academy (DLA). Berbagai program kursus itu diselenggarakan secara online maupun offline dan gratis. Kamu juga bisa mendapatkan sertifikat setelah mengikuti kursus dari program-program tersebut. 

Di atas 4 rekomendasi kursus online yang bisa kamu ikuti. Semoga dengan mengikuti kursus online tersebut, skill yang kamu miliki semakin luas dan meningkat ya. Syukur-syukur bisa menjadi menunjang portofolio saat mencari kerja ya. 

Penulis: Mukarramah Aliah
Editor: Kenia Intan

BACA JUGA 5 Rekomendasi Situs Belajar Excel Gratis dari Nol sampai Mahir. Pekerja Kantoran Wajib Tahu!

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version