Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

Destinasi Wisata Kabupaten Semarang Nggak Melulu Bandungan, Ada Ambarawa yang Tak Kalah Memesona

Prama Ramadani Putranto oleh Prama Ramadani Putranto
17 Maret 2024
A A
Destinasi Wisata Kabupaten Semarang Nggak Melulu Bandungan, Ada Ambarawa yang Tak Kalah Memesona

Destinasi Wisata Kabupaten Semarang Nggak Melulu Bandungan, Ada Ambarawa yang Tak Kalah Memesona (Unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Bicara soal destinasi wisata, Kabupaten Semarang nggak cuma punya Bandungan ya, Gaes. Memang sih harus diakui Bandungan memiliki daya tarik wisata yang begitu tersohor. Mulai dari wisata alam hingga wisata kulinernya selalu berhasil meninggalkan kesan di hati para wisatawan yang datang. Akan tetapi kalau kalian ke Kabupaten Semarang, nggak ada salahnya juga lho berkunjung ke Ambarawa.

Sebagian dari kalian mungkin tahu Ambarawa dari buku sejarah. Bagaimana kisah heroik Jenderal Soedirman menumpas pasukan Sekutu dengan strategi supit urangnya dan sebagainya. Namun lebih dari wisata sejarah, Ambarawa juga punya daya tarik yang tak kalah memesona soal destinasi wisata alam dan kuliner.

Serabi ngampin, jajanan khas Ambarawa Semarang

Ketika melakukan perjalanan menuju Jogja dari Semarang atau sebaliknya, coba deh sesekali kalian melewati jalur biasa, bukan lewat jalur lingkar Ambarawa. Saat tiba di daerah Ngampin, kalian bakal melihat banyak penjual serabi di sisi kanan maupun kiri jalan.

Serabi yang dijual di sini bukan sembarang serabi, melainkan serabi ngampin, jajanan khas dari Ambarawa, Kabupaten Semarang. Rasa manis dan gurih jajanan ini berkolaborasi menjadi satu siap menggoyang lidah siapa pun yang mencicipinya. Siraman juruh hangat yang terbuat dari santan dan gula jawa yang dicairkan akan semakin menambah kenikmatan semangkuk serabi ngampin.

Nggak usah khawatir soal harganya. Satu porsi serabi ngampin cuma dihargai enam ribu rupiah, kok.

Bakso Klenteng Hok Tik Bio

Bakso yang menurut saya bener-bener maknyus di Ambarawa Semarang ya di sini. Lokasinya berada di depan pintu masuk Klenteng Hok Tik Bio Ambarawa, Kabupaten Semarang.

Kalau dilihat dari tempat berjualannya, nggak ada yang istimewa. Penjual bakso menjajakan dagangannya hanya dengan gerobak, nggak ada tenda, dan hanya ada beberapa kursi plastik yang tersedia. Jika pelanggan memilih makan di tempat dan kehabisan kursi, mereka akan menikmati bakso sembari duduk di anak tangga pintu masuk klenteng.

Setiap hari bakso ini mangkal di depan klenteng mulai pukul 10 pagi sampai menjelang magrib. Harganya? Cukup bayar dengan uang sepuluh ribu, kalian masih dapat uang kembalian untuk bayar parkir.

Baca Juga:

Desa Ngidam Muncar, Desa Terbaik di Kabupaten Semarang dengan Pesona yang Membuat Saya Betah

4 Wisata Semarang yang Bisa Bikin Kamu Kapok Jika Salah Momen Berkunjung

Museum Kereta Api Ambarawa

Mau wisata edukasi sekaligus wisata sejarah di Ambarawa Semarang? Langsung saja menuju Museum Kereta Api Ambarawa.

Awalnya, tempat ini merupakan stasiun kereta api kuno yang kemudian disulap menjadi museum. Di dalamnya banyak sekali gerbong, lokomotif, dan piranti-piranti terkait perkeretapian kuno yang menjadi koleksi. Bangunannya arsitektur Eropa banget. Serasa berada di Eropa deh ketika mengunjungi museum ini.

Di sini kalian nggak hanya melihat-lihat koleksi museum, tapi juga bisa mencoba naik kereta wisata dengan rute Ambarawa-Tuntang. Pemandangan sepanjang perjalanan Ambarawa-Tuntang dijamin akan memanjakan mata dan membuat hati terkesan.

Harga tiket masuknya cukup terjangkau, kok. Untuk anak-anak dikenakan biaya tiket sepuluh ribu, dewasa dua puluh ribu, dan wisatawan mancanegara tiga puluh ribu. Sementara tiket kereta wisatanya dibanderol seharga seratus ribu rupiah.

Gimana? Sekarang sudah tahu kan kalau destinasi wisata di Kabupaten Semarang nggak melulu Bandungan? Ambarawa juga menawarkan destinasi wisata di Kabupaten Semarang yang lengkap. Ada wisata kuliner, edukasi dan sejarah, bahkan wisata alam. Kalau ada kesempatan, cobain deh mampir sejenak ke sini.

Penulis: Prama Ramadani Putranto
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Jalan Sarjono Ambarawa, Jalan Terindah Se-Jawa Tengah yang Bisa Jadi Tempat Healing Gratis.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 17 Maret 2024 oleh

Tags: AmbarawaAmbarawa SemarangbandunganBandungan SemarangKabupaten SemarangKereta Api Wisata Ambarawa
Prama Ramadani Putranto

Prama Ramadani Putranto

Seorang pemuda yang fokus pada pengembangan Diri (Self-Development) dan Motivasi Harian. Berdedikasi menebar energi positif lewat tulisan yang membangun pola pikir optimis

ArtikelTerkait

Taman Bunga Celosia Bandungan Memang Memesona, tapi Tak Cukup Ampuh Membuat Saya Kembali ke Sana

Taman Bunga Celosia Bandungan Memang Memesona, tapi Tak Cukup Ampuh Membuat Saya Kembali ke Sana

1 Maret 2025
Umbul Senjoyo Salatiga Indah, tapi Nggak Semua Orang Bisa Berkunjung ke Sana

Umbul Senjoyo Salatiga Indah, tapi Nggak Semua Orang Bisa Berkunjung ke Sana

16 Maret 2025
Magelang Nggak Pantas Menyandang Status Kota Sejuta Bunga (Unsplash)

Julukan Kota Sejuta Bunga Sudah Tidak Cocok Lagi bagi Magelang, Seharusnya Julukan itu Kini Melekat ke Bandungan, Kabupaten Semarang

29 April 2024
=Jangan Ngaku Mahasiswa Semarang kalau Belum ke Bandungan Semarang, Tempat Andalan Kegiatan Organisasi Kampus Mojok.co

Sisi Gelap Hidup di Bandungan Semarang, Tempat Wisata Indah yang Membawa Bencana

12 Juli 2024
4 Wisata Semarang yang Bisa Bikin Kamu Kapok Jika Salah Momen Berkunjung

4 Wisata Semarang yang Bisa Bikin Kamu Kapok Jika Salah Momen Berkunjung

16 November 2025
7 Hal Tak Terduga yang Saya Jumpai Selama Berwisata ke Candi Gedong Songo

7 Hal Tak Terduga yang Saya Jumpai Selama Berwisata ke Candi Gedong Songo

27 Maret 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Julukan “Blok M-nya Purwokerto” bagi Kebondalem Cuma Bikin Purwokerto Terlihat Minder dan Tunduk pada Jakarta

Julukan “Blok M-nya Purwokerto” bagi Kebondalem Cuma Bikin Purwokerto Terlihat Minder dan Tunduk pada Jakarta

14 Januari 2026
Jika Tok Dalang dalam Serial Upin Ipin Pensiun, Abang Iz Layak Jadi Kepala Kampung Durian Runtuh

Jika Tok Dalang dalam Serial Upin Ipin Pensiun, Abang Iz Layak Jadi Kepala Kampung Durian Runtuh

16 Januari 2026
Warkop Bulungan: Satu Lagi Tempat Viral di Blok M yang Bikin Kecewa dan Cukup Dikunjungi Sekali Saja

Warkop Bulungan: Satu Lagi Tempat Viral di Blok M yang Bikin Kecewa dan Cukup Dikunjungi Sekali Saja

19 Januari 2026
Ilustrasi Hadapi Banjir, Warga Pantura Paling Kuat Nikmati Kesengsaraan (Unsplash)

Orang Pantura Adalah Orang Paling Tabah, Mereka Paling Kuat Menghadapi Kesengsaraan karena Banjir

14 Januari 2026
Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

14 Januari 2026
4 Momen Beloon Jarjit di Serial TV Upin Ipin yang Malah Menghidupkan Cerita Mojok.co

4 Momen Beloon Jarjit di Serial TV Upin Ipin yang Malah Menghidupkan Cerita

18 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu
  • Nasib Tinggal di Jogja dan Jakarta Ternyata Sama Saja, Baru Sadar Cara Ini Jadi Kunci Finansial di Tahun 2026
  • Mahasiswa di Jogja Melawan Kesepian dan Siksaan Kemiskinan dengan Ratusan Mangkuk Mie Ayam
  • Beasiswa LPDP 80 Persen ke STEM: Negara Ingin Membuat Robot Tanpa Jiwa?
  • Air dari Perut Bumi: Goa Jomblang dan Perubahan Hidup Warga Gendayaan

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.