9 Rekomendasi Ayam Goreng Enak di Jogja

9 Rekomendasi Ayam Goreng Enak di Jogja terminal mojok

9 Rekomendasi Ayam Goreng Enak di Jogja (Wikimedia Commons)

Deretan ayam goreng di Jogja memang beragam. Mau yang versi ditepungin hingga ayam ingkung semua tersedia di provinsi istimewa ini. Nggak hanya Olive Fried Chicken, di Jogja nyatanya masih banyak ayam goreng lain yang nggak kalah enak, misalnya saja Ayam Goreng Ibu Suharti, Tojoyo, dan lain-lain.

Kebetulan beberapa waktu lalu tetangga saya ada yang sedang mumet mencari katering atau ulih-ulih untuk diberikan pada warga sekitar rumah yang sudah membantunya dalam acara hajatan. Sebagai tetangga yang baik, saya pun merekomendasikan beberapa kuliner ayam goreng yang bisa dia pesan untuk acara tersebut. Dan kini, saya akan membagikannya juga pada jamaah mojokiyah. Siapa tahu suatu saat nanti kalian membutuhkannya.

#1 Ayam Goreng Mbok Berek Pugeran

Selain biasa dijadikan ulih-ulih atau nasi berkat untuk hajatan, ayam goreng satu ini bisa juga kalian santap bersama dengan keluarga langsung di restorannya. Tempatnya cukup luas dan bersih, kok. Soal rasa, ayam goreng di sini nggak kalah dari restoran terkenal lainnya, pokoknya gurih dan bikin nagih. Buka pukul 07.30 sampai 17.00, Ayam Goreng Mbok Berek berlokasi di Pugeran Timur No. 24, Mantrijeron, Daerah Istimewa Yogyakarta.

#2 Ayam Goreng Bugisan

Menuju ke tempat ayam goreng selanjutnya di Jogja, di sini kalian nggak akan menemukan menu ayam goreng saja. Ayam Goreng Bugisan juga menjual ragam menu lain yang nggak kalah menggugah selera, sebut saja ayam bumbu kuning, kepala ayam bumbu kecap, dan masih banyak lagi. Sambal yang disediakan restoran ini juga bervariasi, lho. Ayam Goreng Bugisan terletak di Jalan Bugisan No. 42, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Bukanya mulai pukul 07.00 sampai 21.00.

#3 Ayam Goreng Astuti

Tempatnya memang agak blusukan, tapi ayam goreng rumahan yang terletak di Jalan Tugu Gentong, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta ini nggak kalah dari ayam goreng lainnya, lho. Selain harganya yang murah dan rasanya yang enak, sambal yang disediakan Ayam Goreng Astuti siap menampar lidah kalian. Bukanya mulai pukul 07.00 hinggal 20.00, ya.

#4 Ayam Goreng Bechik

Untuk acara hajatan, saya merekomendasikan tempat ini buat kalian. Selain penampilan ayamnya yang menarik, harganya pun murah. Nggak cuma ayam goreng yang dijadikan menu utama di sini, ayam bakar juga tersedia, lho. Lokasinya di Pakuncen, Wirobrajan, kalian bisa datang ke sana antara pukul 07.00 hingga 18.00.

#5 Ayam Goreng Dhe Gambul

Warung makan ayam goreng satu ini terletak di Notoprajan, Ngampilan, Kota Yogyakarta. Ada paket hemat yang nggak terlalu menguras isi dompet kalian di sini. Tempatnya yang luas dan bersih memang bikin pengunjung yang mampir ke sini merasa nyaman. Selain menu ayam goreng, di sini juga menjual soto dan lauk seperti telur asin dan sate kambing. Jam bukanya mulai pukul 05.00 hingga 14.00 saja.

#6 Ayam Goreng Pak Muhlis

Biasanya, ayam goreng menggunakan kremesan sebagai pelengkap. Tapi di Ayam Goreng Pak Muhlis, serundeng dijadikan taburan untuk menambah cita rasa manis. Selain itu, ayam goreng di sini juga terasa sangat empuk. Dengan tambahan sambal ijo, menurut saya Ayam Goreng Pak Muhlis benar-benar wajib kalian cicipi. Harganya pun nggak terlalu mahal-mahal banget. Lokasinya ada di Jalan Sidomoyo, Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

#7 Ingkung Mbah Wongso

Cari tempat makan untuk keluarga? Coba saja datang ke restoran Ingkung Mbah Wongso. Selain menunya yang enak dan harganya yang terjangkau, restoran satu ini cukup luas dengan nuansa joglo yang bikin suasana nyaman dan tenang. Seporsi ingkung utuh dibanderol Rp160 ribu. Lokasinya di Jalan Godean, Kecamatan Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka mulai pukul 08.00 hingga 19.00, ya.

#8 Ayam Goreng Pak Moer Kepek

Beranjak ke Kabupaten Gunungkidul, di sana juga ada ayam goreng yang nggak kalah enaknya dari beberapa restoran ayam goreng di atas. Saya pernah mampir ke tempat ini saat mengunjungi seorang kawan lama. Ayamnya yang empuk membuat saya mengingat jelas tempat ini. Ayam Goreng Pak Moer berlokasi di Jalan Kesatrian No. 2, Kepek, Wonosari, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

#9 Ayam Goreng dan Ayam Bakar Bu Sabar

Siap-siap untuk merasakan sensasi pedasnya sambal yang ada di warung makan ini. Pasalnya, sambal yang disandingkan dengan ayam goreng di sini benar-benar lebih pedas dari omongan tetangga. Daging ayamnya empuk, bumbunya meresap, dan harganya yang terjangkau bikin Ayam Goreng Bu Sabar jadi idola. Warung yang berlokasi di Siraman, Wonosari, Gunungkidul, ini buka mulai pukul 08.00 hingga 21.00.

Itulah 9 ayam goreng enak yang bisa saya rekomendasikan untuk kalian cicipi di Jogja. Gimana dengan ayam goreng favorit versi kalian? Jangan lupa bagikan di kolom komentar, ya!

Penulis: Grantino Gangga Ananda Lukmana
Editor: Intan Ekapratiwi

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Exit mobile version