Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Gaya Hidup Kesehatan

4 Starter Pack Remaja Jompo Indonesia

Anggieta Dhanisswara oleh Anggieta Dhanisswara
27 Oktober 2021
A A
remaja jompo sobat boyok rontok
Share on FacebookShare on Twitter

Udah pada tau belum arti jompo? Menurut KBBI, jompo itu artinya tua sekali dan sudah lemah fisiknya. Lah terus maksud remaja jompo itu apa ya? Yang dimaksud dengan remaja jompo adalah remaja yang masih muda umurnya, tapi fisiknya sudah lemah seperti orang jompo, wkwkwk.

Gara-gara pandemi, ruang gerak kita dibatasi. Ruang gerak yang terbatas bikin kita nggak bisa leluasa dalam bergerak. Yang berarti, bikin otot-otot kita makin kaku. Udah nggak pernah olahraga, gerak dikit, kombinasi mantap untuk bikin otot makin gampang rusak.

Sudah begitu, pandemi yang sudah berlangsung lama ini bikin jam tidur kita kacau. Maksudnya begini. Biasanya, kita bangun pagi untuk beraktivitas. Ya kerja, ya kuliah, ya sekolah. Nah, karena segala sesuatunya sekarang dilaksanakan dari rumah, otomatis jam-jam beraktivitas pun makin fleksibel.

Akibatnya, kita jadi kurang tidur. Dan yang perlu kalian tahu, kurang tidur bikin kita pegel-pegel. Apa yang kalian harapkan dari kurang gerak, nggak olahraga, plus kurang tidur? Yang jelas sih bukan plasma TV.

Yha nggak lucu, maap.

Gara-gara itu, kita jadi remaja jompo. Nah, barang-barang yang saya sebutkan di bawah adalah contoh barang yang tak akan bisa dipisahkan dari remaja gaya baru ini. Istilah kerennya, starter pack.

Minyak kayu putih

Remaja yang mulai pegel-pegel dan gampang masuk angin bakal sering bawa minyak kayu putih. Entah untuk dihirup, atau dioles ke bagian badan yang sakit. Selain aromanya enak, minyak kayu putih bisa menghangatkan badan yang mulai rapuh.

Rapuh apaan dah, kek tembok rumah subsidi.

Baca Juga:

Kalian Muda dan Disiksa Sakit Punggung? Tenang, Kalian Bukan Remaja Jompo, Kalian Hanya Kurang Air Putih Saja

Kasta Koyo Diurutkan dari yang Tertinggi sampai Terendah, Sobat Boyok Mesti Paham

Hot In Cream

Hot In Cream adalah barang yang wajib dimiliki remaja jompo. Punggung pegal-pegal bisa diobati dengan barang ini. Penggunaannya cukup dioles ke bagian punggung. Tunggu sensasi hangatnya nendang, baru rasakan keampuhannya.

Selain untuk mengobati punggung “keropos”, Hot In Cream juga bisa dioleskan ke badan, lalu dipake rebahan. Waduh, rasanya surga dunia.  

Koyo Salonpas

Andai Hot In Cream tadi kurang mempan, koyo Salonpas bisa jadi alternatif atau justru tambahan. Cukup tempel ke bagian badan yang sakit, atau taruh di titik-titik yang bisa bikin rileks.

Kalau mau keliatan jompo banget, pasang noh di jidat. Tapi, malah keliatan kek orang kalah judi nggak sih?

Eh, apa hubungannya?

Tolak Angin

Nah, bagi remaja yang kena kipas dikit masuk angin, Tolak Angin adalah obat ampuh untuk mengusir angin yang bersemayam di badan. Penggunaannya bisa diminum langsung, atau dicampur teh biar makin sedap.

Saya sarankan sih, kalau mau minum Tolak Angin, sebaiknya hindari berkerumun. Bukan karena corona nih ya, tapi perkara kentut. Efek Tolak Angin paling umum adalah bikin kentut, soalnya angin yang ada di badan keluar, katanya. Situ kalau kentut di keramaian bisa malu. Ya kalau malu doang sih nggak masalah, lha kalau dipukulin orang karena kentut kalian kebetulan bau, berabe kan?

Nah itu tadi beberapa starter pack remaja jompo Indonesia dimulai dari yang paling sering digunakan dulu. Jadi, kalau kalian udah mulai akrab sama barang ini, sebaiknya kalian mulai sering olahraga dah. Biar agak sehatan dikit gitu. Remaja, atau pemuda pada umumnya, kan harusnya energik dan semangat ya. Kalau loyo gitu kan kurang well gitu.

Bagi kalian yang udah masuk golongan remaja jompo, yuk bisa yuk olahraga yang rajin, biar makin sehat!

Sumber gambar: Pixabay

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 27 Oktober 2021 oleh

Tags: remaja jomposalonpassobat boyok
Anggieta Dhanisswara

Anggieta Dhanisswara

Mahasiswi yang aktif di-ghosting

ArtikelTerkait

Kasta Koyo Diurutkan dari yang Tertinggi sampai Terendah, Sobat Boyok Mesti Paham Terminal Mojok

Kasta Koyo Diurutkan dari yang Tertinggi sampai Terendah, Sobat Boyok Mesti Paham

27 Oktober 2022
Kalian Muda dan Disiksa Sakit Pinggang? Tenang, Kalian Bukan Remaja Jompo, Kalian Hanya Kurang Air Putih Saja

Kalian Muda dan Disiksa Sakit Punggung? Tenang, Kalian Bukan Remaja Jompo, Kalian Hanya Kurang Air Putih Saja

3 Juli 2023
Jenis koyo sesuai kepribadian mojok

3 Jenis Koyo Berdasarkan Kepribadian Sobat Boyok

23 Februari 2021
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Mahasiswa yang Kuliah Sambil Kerja Adalah Petarung Sesungguhnya, Layak Diapresiasi Mojok.co

Mahasiswa yang Kuliah Sambil Kerja Adalah Petarung Sesungguhnya, Layak Diapresiasi

16 Januari 2026
Kecamatan Kalitengah Adalah Daerah Paling Ikhlas di Lamongan: Kebanjiran Dua Bulan dan Masih Mau Menyambut Bupatinya

Kecamatan Kalitengah Adalah Daerah Paling Ikhlas di Lamongan: Kebanjiran Dua Bulan dan Masih Mau Menyambut Bupatinya

18 Januari 2026
Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

14 Januari 2026
Mio Soul GT Motor Yamaha yang Irit, Murah, dan Timeless (Unsplash) yamaha mx king, jupiter mx 135 yamaha vega zr yamaha byson yamaha soul yamaha mio

Yamaha Mio, Motor Lama yang Pernah Jadi Puncak Rantai Makanan, Kini Kembali Muncul dan Diburu Banyak Orang

20 Januari 2026
7 Lagu Bahasa Inggris Mewakili Jeritan Hati Dosen di Indonesia (Unsplash)

7 Lagu Bahasa Inggris yang Mewakili Jeritan Hati Dosen di Indonesia

16 Januari 2026
Fisioterapis, Profesi Menjanjikan dan Krusial di Tengah Masyarakat yang Sedang Begitu Gila Olahraga

Fisioterapis, Profesi Menjanjikan dan Krusial di Tengah Masyarakat yang Sedang Begitu Gila Olahraga

18 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Sumbangan Pernikahan di Desa Tak Meringankan tapi Mencekik: Dituntut Mengembalikan karena Tradisi, Sampai Nangis-nangis Utang Tetangga demi Tak Dihina
  • Menurut Keyakinan Saya, Sate Taichan di Senayan adalah Makanan Paling Nanggung: Tidak Begitu Buruk, tapi Juga Jauh dari Kesan Enak
  • Saat Warga Muria Raya Harus Kembali Akrab dengan Lumpur dan Janji Manis Awal Tahun 2026
  • Lupakan Alphard yang Manja, Mobil Terbaik Emak-Emak Petarung Adalah Daihatsu Sigra: Muat Sekampung, Iritnya Nggak Ngotak, dan Barokah Dunia Akhirat
  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.