Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kuliner

4 Rekomendasi Kuliner Kulon Progo yang Wajib Diketahui Wisatawan

Noor Annisa Falachul Firdausi oleh Noor Annisa Falachul Firdausi
20 Juli 2025
A A
4 Rekomendasi Kuliner Kulon Progo yang Wajib Diketahui Wisatawan

4 Rekomendasi Kuliner Kulon Progo yang Wajib Diketahui Wisatawan (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

#2 Kuliner Kulon Progo yang sayang dilewatkan: Menoreh View, menikmati angkringan dengan gaya

Jauh-jauh main ke Jogja tentunya nggak afdal kalau belum coba angkringannya. Makan di angkringan di Malioboro sudah terlalu biasa. Ini saatnya kamu coba mencoba makan angkringan dengan gaya di Menoreh View.

Berlokasi di Pronosutan, Kembang, Kapanewon Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Menoreh View memadukan sensasi ambil makanan secara prasmanan kayak di angkringan, tapi bisa kita nikmati bersama pemandangan persawahan dan pegunungan. Tempat ini juga nyaman dan homey dengan tempat makan indoor serta outdoor.

Menu yang ada di Menoreh View bermacam-macam dan sebenarnya bukan menu khas angkringan saja. Kuliner wajib angkringan, yaitu nasi kucing, tetap bisa kamu jajal di Kulon Progo. Tapi kalau kamu mau makan dimsum atau Indomie khas warmindo pun tersedia. Harganya berkisar antara Rp2 ribu-Rp20 ribu.

#3 Ayam Goreng Bu Hartin, menu tradisional Jawa yang banyak peminatnya

Semisal kamu sedang berlibur bersama keluarga dan mereka kurang cocok dengan restoran bergaya kafe seperti dua rekomendasi sebelumnya, coba deh mampir ke Ayam Goreng Bu Hartin. Saya dapat info A1 bahwa para bos perusahaan dan petinggi kampus suka makan di restoran yang terletak di Gunung Gempal, Giri Peni, Kapanewon Wates, Kabupaten Kulon Progo ini.

Walaupun namanya pakai embel-embel “ayam goreng”, kuliner yang tersedia di resto Kulon Progo ini bermacam-macam. Ada berbagai olahan ayam, bebek, dan ikan; mie dan nasi goreng; sop dan soto; daging dan seafood; serta aneka sayur dan sambal. Harganya pun terjangkau untuk makanan seenak dan sepopuler ini.

Restoran ini bergaya khas Jawa dengan bangunan joglo yang digunakan sebagai tempat menikmati makanannya. Ornamen-ornamen batik juga ada di berbagai sisi. Ketika makan di sini, suasana khas pedesaan Kulon Progonya terasa sekali.

Baca Juga:

Alasan Booth Nescafe Bisa Jadi Primadona Ngopi Baru di Kulon Progo

Nggak Semua Orang Cocok Makan Mie Ayam Pakde Wonogiri, Saya Salah Satunya

#4 Durian Kalibawang, kuliner Kulon Progo yang wajib dicicipi pencinta durian

Penggemar durian harap merapat! Ketika kamu berkunjung ke Kulon Progo pada masa panen durian, yang biasanya jatuh pada kisaran bulan Januari-Maret, maka kamu harus cepat-cepat mampir ke Kapanewon Kalibawang.

Khusus untuk yang satu ini, nggak ada satu tempat khusus yang saya rekomendasikan. Soalnya kamu bisa menemukan durian di hampir seluruh wilayah Kalibawang. Di pinggir-pinggir jalan pada rentang bulan tersebut akan ada banyak warga yang membuka kios untuk menawarkan durian hasil panen milik mereka.

Membeli dan menyantap durian yang langsung dipanen, dipilihkan, dan dibelah oleh petaninya tentu akan terasa berbeda dibandingkan beli durian kupas yang dijual di supermarket. Kamu bisa sambil bercengkerama bareng warga lokal. Duduk di kios-kios kecil atau joglo milik mereka sambil makan durian bisa. Atau bisa juga langsung minta belahkan durian lagi jika dirasa belum puas makannya. Durian-durian di sini harganya pun lebih terjangkau dan bisa ditawar.

Kalau ada kesempatan main ke Kulon Progo, jangan lupa untuk mampir ke tempat kuliner di atas, yaaa.

Penulis: Noor Annisa Falachul Firdausi
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Bandara YIA Nggak Bikin Wisata Kulon Progo Melesat, Daerah Ini Masih Gitu-gitu Aja Kalah sama Kabupaten Lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Halaman 2 dari 2
Prev12

Terakhir diperbarui pada 21 Juli 2025 oleh

Tags: kuliner kulon progokulon progo
Noor Annisa Falachul Firdausi

Noor Annisa Falachul Firdausi

Alumnus UGM asal Yogyakarta yang lagi belajar S2 Sosiologi di Turki

ArtikelTerkait

7 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Jogja yang Sayang Dilewatkan  

7 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Jogja yang Sayang Dilewatkan  

7 Oktober 2024
5 Hal Aneh yang Bikin Kulon Progo Jadi Paling Beda dari Kabupaten Lainnya di Jogja

5 Hal Aneh yang Bikin Kulon Progo Jadi Paling Beda dari Kabupaten Lain di Jogja

3 Agustus 2023
5 Angkringan Kulon Progo yang Murah, Enak, dan Nyaman terminal mojok.co

5 Angkringan Kulon Progo yang Murah, Enak, dan Nyaman

9 November 2021
7 Rekomendasi Kafe buat Nugas dan WFH di Kulon Progo Terminal Mojok

7 Rekomendasi Kafe buat Nugas dan WFH di Kulon Progo

30 Maret 2022
Goa Kalilingseng, Wisata Edukasi Tersembunyi di Kulon Progo

Goa Kalilingseng, Wisata Edukasi Tersembunyi di Kulon Progo

28 September 2024
Kulon Progo Sepi, tapi Punya Pesona Tersendiri

Kulon Progo Sepi, tapi Punya Pesona Tersendiri

25 September 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal Mojok.co

7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal

6 Januari 2026
5 Ide Suvenir Nikah Bermanfaat yang Nggak Bakal Dibuang Tamu Undangan Mojok.co

5 Ide Suvenir Nikah Bermanfaat yang Nggak Bakal Dibuang Tamu Undangan

8 Januari 2026
Lulusan S2 Nelangsa dan Ijazahnya Tak Lagi Bisa Diharapkan (Unsplash)

Lulusan S2 Nelangsa dan Ijazahnya Tak Lagi Jadi Harapan, Bikin Saya Juga Ingin Bilang kalau Kuliah Itu Scam

9 Januari 2026
5 Mitos Kebumen yang Bikin Orang Luar Mikir Dua Kali sebelum Berkunjung

5 Mitos Kebumen yang Bikin Orang Luar Mikir Dua Kali sebelum Berkunjung

5 Januari 2026
Buat Anak Organisasi Mahasiswa, Berhenti Bolos Masuk Kelas, Kegiatanmu Tidak Sepenting Itu!

Wajar Banget kalau Mahasiswa Sekarang Mikir 2 Kali Sebelum Masuk Organisasi Mahasiswa

7 Januari 2026
Bukan Jakarta, Tempat Paling Cocok untuk Memulai Karier Adalah Cilegon. Ini Alasannya!

Bukan Jakarta, Tempat Paling Cocok untuk Memulai Karier Adalah Cilegon. Ini Alasannya!

5 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata
  • Sensasi Pakai MY LAWSON: Aplikasi Membership Lawson yang Beri Ragam Keuntungan Ekslusif buat Pelanggan
  • Super Flu yang Muncul di Jogja Memang Lebih Berat dari Flu Biasa, tapi Beda dengan Covid-19
  • Derita Anak Bungsu Saat Kakak Gagal Penuhi Harapan Orang tua dan Tak Lagi Peduli dengan Kondisi Rumah
  • Nasib Sarjana Kini: Masuk 14 Juta Pekerja Bergaji di Bawah UMP, Jadi Korban Kesenjangan Dunia Kerja
  • Mengajari Siswa Down Syndrome Cara Marah, karena Dunia Tidak Selalu Ramah

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.