4 Camilan Underrated di Alfamart yang Enak Banget

4 Camilan Underrated di Alfamart yang Enak Banget

4 Camilan Underrated di Alfamart yang Enak Banget (Unsplash.com)

Siapa sih yang nggak tahu Alfamart? Minimarket yang selalu bersanding dengan Indomaret ini jadi salah satu destinasi belanja kebutuhan rumah tangga, camilan, minuman, hingga alat tulis.

Dilansir dari website Alfamart.co.id, minimarket yang sudah berdiri sejak tahun 1989 ini awalnya berdiri sebagai perusahaan dagang aneka produk oleh Djoko Susanto dan keluarga. Kemudian mayoritas kepemilikannya dijual kepada PT HM Sampoerna Tbk. Terhitung hingga tahun 2021 kemarin, Alfamart telah memiliki 16.492 gerai.

Tak bisa dimungkiri, banyaknya gerai Alfamart yang tersebar di penjuru Indonesia membuat minimarket ini jadi tempat favorit untuk berbelanja, tak terkecuali belanja camilan. Saya dan teman-teman saya termasuk orang-orang yang gemar berbelanja camilan di sini. Selain lengkap, tak jarang Alfamart menawarkan diskon dan promo menarik.

Seperti kemarin saat saya pergi ke Alfamart bersama salah seorang teman. Saya mengambil beberapa bungkus camilan untuk dimakan bersama. Namun teman saya tiba-tiba nyeletuk, “Kok beli ini? Kan bukan merek terkenal. Biasanya yang nggak terkenal nggak enak, lho!”

Saya kaget mendengar pernyataan teman saya itu. “Wah, kamu belum tahu aja kalau camilan yang nggak terkenal rasanya juga ada yang enak,” kata saya.

Nyatanya, memang masih banyak orang yang berpikiran sama seperti teman saya, menganggap camilan yang kurang terkenal rasanya nggak enak. Padahal ada lho camilan underrated yang rasanya enak dan wajib kalian cicipi.

#1 CemCem Popcorn Karamel

Kalian mungkin jarang menyadari keberadaan camilan satu ini di rak Alfamart lantaran bersanding dengan merek popcorn yang lebih terkenal seperti Oishi. Padahal CemCem Popcorn rasanya enak banget, lho, apalagi yang varian rasa Karamel.

Rasa karamel dari popcorn satu ini pekat dan manis kayak janji doi. Rasanya berpadu dengan berondong jagung yang krenyes, persis kayak rasa popcorn di bioskop. Kalau kalian pengin nonton di rumah, coba deh beli popcorn ini di Alfamart terdekat. Cocok banget nih buat teman nonton film kesukaan di rumah. Harganya murah kok, cuma Rp12 ribuan untuk kemasan 75 gram.

Baca halaman selanjutnya

#2 Pretz BBQ Chicken…

#2 Pretz BBQ Chicken

Kalian pasti tahu Pocky, kan? Iya, biskuit stik berlapis cokelat keluaran Glico ini punya saudara kembar yang rasanya nggak kalah enak bernama Pretz. Pretz punya tiga varian rasa, yakni Pretz Original, Pretz BBQ Chicken, dan Pretz Pizza. Tapi, saya akan merekomendasikan Pretz BBQ Chicken.

Camilan satu ini cocok banget buat kalian yang nggak terlalu suka makan janji manis, eh, makanan manis maksud saya. Tekstur biskuitnya krenyes berpadu sempurna dengan bumbu ayam BBQ yang asin, gurih, dan sedikit pedas. Kalian bisa membeli Pretz di Alfamart terdekat seharga Rp7 ribuan saja.

#3 Piattos Sambal Geprek

Khusus untuk camilan satu ini, kalian mungkin sudah familier dengan mereknya. Iya, Piattos adalah keripik kentang yang diberi bumbu gurih nikmat. Tapi, mungkin kalian nggak sadar kalau varian rasa Piattos sekarang ada banyak banget. Dilansir dari laman resminya, Piattos mengeluarkan 12 varian rasa, lho.

Kalian wajib banget mencicipi varian Sambal Geprek. Piattos yang satu ini enak bangeeet. Awalnya saya cuma coba-coba memilih varian rasa ini, eh ternyata rasanya bikin nagih. Keripik kentang tipis dan garing berpadu dengan bumbu sambal geprek yang asin, gurih, dan pedas ini cocok banget sih menemani waktu me time kalian. Harganya Rp11 ribuan untuk ukuran 75 gram dan Rp15 ribuan untuk ukuran 120 gram.

#4 Oreo Red Velvet

Semua orang pasti sudah tahu Oreo. Biskuit satu ini cocok dimakan langsung atau diolah kembali jadi dessert atau dicampur ke minuman. Biasanya orang-orang membeli Oreo varian biasa dengan biskuit cokelat dan krim vanila di tengahnya. Padahal ada satu varian Oreo yang rasanya juga nggak kalah enak dari Oreo original, lho, yakni Oreo Red Velvet.

Rasa biskuit red velvet dengan krim vanila terasa pas di mulut. Apalagi kalau dimakan bareng susu, wah, enak banget! Sayangnya, orang jarang mengetahui Oreo Red Velvet ini dan jarang mau mencobanya. Harganya Rp11 ribuan saja kok di Alfamart dekat rumah saya.

Itulah keempat camilan underrated di Alfamart padahal rasanya enak banget. Kalau kalian belum pernah mencoba sama sekali camilan yang saya sebutkan di atas, rugi banget. Mending gas ke Alfamart terdekat dan beli rekomendasi dari saya, deh.

Penulis: Vetrin
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 6 Camilan Kurang Terkenal di Minimarket yang Layak untuk Dicoba.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Exit mobile version