Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Hiburan Game

3 Keuntungan Bermain Shopee Tanam selain Dapat Kupon dan Koin

Laksmi Pradipta Amaranggana oleh Laksmi Pradipta Amaranggana
3 Februari 2022
A A
3 Keuntungan Bermain Shopee Tanam selain Dapat Kupon dan Koin

3 Keuntungan Bermain Shopee Tanam selain Dapat Kupon dan Koin (pixabay.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Siapa sih yang kenal dengan situs belanja online yang satu ini. Perusahaan yang berasal dari Singapura ini memang merajai pasar belanja online di Indonesia. Shopee juga dikenal sebagai must have app(s) bagi kaum hawa. Meskipun ada beberapa kritik seperti UI yang terlalu ramai dan berwarna-warni, tapi tetap saja Shopee jadi aplikasi belanja online yang diminati.

Nah salah satu kelebihan dari Shopee dibanding aplikasi belanja online lainnya adalah adanya berbagai macam permainan di dalamnya. Entah sejak kapan Shopee menambahkan fitur ini. Yang jelas seingat saya dulu ada yang namanya Goyang Shopee yang kalau ada event bisa goyangin HP tiap jam. Entah kenapa permainan yang satu ini sudah tidak dipakai dan digantikan dengan gim Shopee Tanam.

Awalnya tahu ya karena iseng, kok ada gim menanam ini gimana konsepnya. Saya kira mungkin Shopee Tanam ini sejenis Farmville yang dulu pernah hits di Facebook. Eh ternyata saya salah. Konsep gimnya nggak sekompleks itu. Gim yang satu ini simple banget. Tinggal pilih bibit yang mau “ditanam” terus kita harus rajin menyiramnya setiap hari.

Waktu pertama kali mencoba, saya berpikir hadiahnya nggak sebesar Goyang Shopee. Apalagi saya bukan tipe orang yang telaten dan bisa “menengok” tanaman online saya itu. Awalnya agak ragu dan iseng. Tapi, keisengan itu berlanjut sampai hampir dua tahun lamanya. Di sini akhirnya saya menemukan alasan kenapa gim Shopee Tanam harus terus ada dan dimainkan.

#1 Bikin orang jadi lebih telaten

Seperti yang sudah disinggung tadi, saya bukan tipe orang yang rajin. Apalagi kalau urusan tanaman yang notabene saya nggak suka-suka banget. Tapi, karena gim Shopee Tanam ini, saya justru bisa sedikit belajar tentang ketekunan. Di gim ini, kita dituntut untuk terus menyirami tanaman yang sudah terlanjur kita tanam. Nggak main-main, bahkan tanaman bisa layu kalau nggak disiram.

Konsep seperti ini juga sebenarnya dipakai di gim lain. Cuma yang membedakan adalah nilai dari “buah tanaman” di gim ini. Kalau sudah terlanjur menanam yang buahnya cukup menguntungkan, yo rugi to kalau sampai layu. Apalagi kalau menanamnya harus effort keluar koin dulu yang susah payah didapatkan itu. Yang awalnya nggak telaten, hanya karena hadiah yang cukup menggiurkan itu akhirnya kita dipaksa untuk jadi lebih rajin dan tekun.

#2 Melatih kesabaran

Nah sebelumnya sudah dijelaskan kalau kita bisa memilih bibit yang akan ditanam. Hampir sama seperti gim farming lainnya, usia menanam bibit sampai panen ini beda-beda. Ada juga yang gratis, ada juga yang berbayar dengan koin. Tapi, semakin lama masa tanam, semakin banyak juga hadiah yang didapatkan.

Contohnya saja kalau kita menanam celengan ayam. Kita harus bayar dua ribu koin, tapi nanti hadiahnya enam ribu koin yang otomatis kita bakal untung empat ribu koin. Cukup besar bukan? Tapi ya kita harus sabar banget menunggu sampai panen, bisa sampai dua minggu. Walaupun harus sabar, tapi kalau kita sudah telaten ya lama-lama nggak bakal kerasa waktu panennya.

Baca Juga:

Pekalongan Kota Cheater, Julukan yang Bikin Suhu Kerap Dikira (Aslinya) Cupu

Mengenang Bisnis Rental PS yang Sempat Berjaya, Kini Merana

#3 Bisa tahu karakter orang lain

Salah satu fitur unik yang ada di gim Shopee Tanam ini kita bisa saling menyiram tanaman. Maka dari itu, banyak yang minta untuk disirami tanamannya. Tapi, sebenarnya bukan itu poin utamanya. Kita justru bisa tahu karakter orang hanya dari gim ini.

Ada tipe orang yang kita sudah siramin setiap hari, tapi dianya nggak siram balik. Tipe simbiosis parasitisme alias pengen menang dhewe sih kalau ini. Ada juga orang baik yang tiap kita siram pasti disiram balik. Kita juga bisa tahu orang ini termasuk insomnia people atau bukan dari jam waktu dia menyiram tanaman kita. Tipe lain yang saya pernah temui adalah tipe pemain moody yang kalau sekali main bisa aktif berhari-hari dan kalau bosan mendadak hilang kayak gebetan. Di gim farming lain nggak ada yang bisa begini.

Itu dia alasan kenapa gim Shopee Tanam nggak sekadar gim biasa. Ada beberapa alasan yang memang bisa bikin gim ini unggul dan terus bertahan. Jadi kepada pihak Shopee, tolong lestarikan gim ini dan jangan pelit-pelit untuk bagi-bagi hadiah ke pemain setia gim ini ya.

Penulis: Laksmi Pradipta Amaranggana
Editor: Rizky Prasetya

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 3 Februari 2022 oleh

Tags: gimkoinShopee tanam
Laksmi Pradipta Amaranggana

Laksmi Pradipta Amaranggana

Penulis asal Pati yang menyukai isu-isu kedaerahan

ArtikelTerkait

reuploader konten youtube snackvideo video alur cerita time code youtube MOJOK.CO

Mau Download Gim di Iklan YouTube? Pikir Lagi

25 Agustus 2020
Pelajaran Hidup yang Bisa Dipetik dari Harvest Moon_ Back to Nature terminal mojok

Nostalgia Harvest Moon: Back to Nature dan Pelajaran Hidup yang Bisa Dipetik darinya

5 April 2021
blokir gim voucher game online mending rakit pc steam dark souls III genre game menebak kepribadian dota 2 steam esports fall guys mojok

Sebelum Menjelajah Steam, Sebaiknya Pertimbangkan 3 Hal Ini

30 Agustus 2020
4 Tempat di Video Gim yang Cocok Jadi Destinasi Wisata terminal mojok.co

4 Tempat di Video Gim yang Cocok Jadi Destinasi Wisata

2 Desember 2021
7 Gim Mobil Balap Terbaik 2021: Ampuh Usir Kegabutan! terminal mojok.co

7 Gim Mobil Balap Terbaik 2021: Ampuh Usir Kegabutan!

22 Februari 2021
sleeping dogs gim hongkong mojok

‘Sleeping Dogs’, Gim Underrated yang Lebih Bagus ketimbang GTA V

7 Juli 2021
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

6 Alasan Jatinangor Selalu Berhasil Bikin Kangen walau Punya Banyak Kekurangan Mojok.co

6 Alasan Jatinangor Selalu Berhasil Bikin Kangen walau Punya Banyak Kekurangan 

12 Januari 2026
Jogja Kombinasi Bunuh Diri Upah Rendah dan Kesepian

Beratnya Merantau di Jogja karena Harus Berjuang Melawan Gaji Rendah dan Rasa Kesepian

11 Januari 2026
Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

16 Januari 2026
3 Keunggulan Kereta Api Eksekutif yang Tidak Akan Dipahami Kaum Mendang-Mending yang Naik Kereta Ekonomi

3 Keunggulan Kereta Api Eksekutif yang Tidak Akan Dipahami Kaum Mendang-Mending yang Naik Kereta Ekonomi

17 Januari 2026
Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

14 Januari 2026
4 Aturan Tidak Tertulis ketika Naik Transjakarta (Unsplash)

Hal-hal yang Perlu Pemula Ketahui Sebelum Menaiki Transjakarta Supaya Selamat dan Cepat Sampai Tujuan

16 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • 2016 bagi Milenial dan Gen Z adalah Tahun Kejayaan Terakhir sebelum Dihajar Realitas Hidup
  • Brownies Amanda Memang Seterkenal Itu, Bahkan Sempat Jadi “Konsumsi Wajib” Saat Sidang Skripsi
  • Kengerian Perempuan saat Naik Transportasi Umum di Jakarta, Bikin Trauma tapi Tak Ada Pilihan dan Tak Dipedulikan
  • Pascabencana Sumatra, InJourney Kirim 44 Relawan untuk Salurkan Bantuan Logistik, Trauma Healing, hingga Peralatan Usaha UMKM
  • Luka Perempuan Pekerja Surabaya: Jadi Tulang Punggung Keluarga, Duit Ludes Dipalak Kakak Laki-laki Nggak Guna
  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.